Bertema SpongeBob, 7 detail potret kue ulang tahun Tiara Andini ini unik berhias biota laut

Senin (23/9) malam, Tiara Andini genap berusia 23 tahun. Dia pun mendapatkan banyak ucapan dan doa dari keluarga di hari spesialnya tersebut. Berbagai ucapan tersebut turut diunggah melalui akun Instagram pribadinya. Untuk merayakan hari ulang tahunnya tersebut, Tiara Andini menggelar sebuah pesta.

Tema pesta ulang tahun Tiara Andini ini tampak tak biasa. Dia mengusung tema SpongeBob SquarePants untuk meramaikan pesta ulang tahunnya. Tak tanggung-tanggung, jebolan Indonesian Idol ini bahkan sampai menyewa sebuah kapal untuk menyesuaikan tema pestanya tersebut. Siapa sangka, kapal tersebut diubah jadi Bikini Bottom yang didesain dengan dekorasi dan karakter di kartun SpongeBob.

Tak hanya itu, Tiara Andini sendiri bahkan mengenakan kostum Pearl Krabs. Pelantun lagu Janji Setia tersebut mengenakan dress merah muda dan rambut palsu berwarna pirang demi mendalami karakter Pearl. Selain dekorasi dan kostum, kue ulang tahun Tiara Andini yang ke-23 ini juga dihias dengan karakter serupa.

Berbagai aksen ciri khas SpongeBob, seperti ubur-ubur bahkan disematkan di kue ulang tahun tersebut. Ada sejumlah detail lain yang bikin kue ulang tahun ini semakin unik dan menarik, lho. Untuk mengetahuinya lebih lanjut, yuk simak detail potret kue ulang tahun Tiara Andini bertema SpongeBob yang telah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Selasa (24/9).

 

2 / 7

© Instagram/@lucintaluna_manjalita

Seperti halnya kue ulang tahun pada umumnya, layer atas pada kue ini disematkan angka 23, yakni usia Tiara Andini saat ini.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya