Awas bahaya mengintai, ini alasan mengapa kompor basah tidak boleh langsung dinyalakan

Kompor merupakan salah satu alat dapur yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Selain diletakkan di dalam dapur dengan ruangan tertutup, tidak jarang orang meletakkan kompor di ruangan terbuka untuk memasak. Padahal ruangan terbuka berisiko membuat kompor jadi mudah basah ketika terkena hujan.

Meski kelihatannya sepele, kondisi kompor yang basah sebenarnya sangat berisiko jika langsung digunakan tanpa penanganan yang tepat. Saat kompor basah, air bisa masuk ke dalam komponen-komponen penting seperti burner, regulator, atau pipa gas. Air yang terjebak di dalam bagian-bagian tersebut dapat menyebabkan korosi atau kerusakan lain yang mengganggu fungsi kompor.

Lebih parahnya lagi, adanya air dalam sistem gas bisa menimbulkan risiko kebocoran gas atau bahkan ledakan ketika kompor dinyalakan. Hal ini tentu akan sangat berbahaya. Oleh karena itu, sangat penting untuk memastikan kompor benar-benar kering sebelum digunakan kembali.

Jika kompor sudah telanjur basah, kamu juga perlu mengeringkannya secara maksimal seperti yang dilakukan pengguna YouTube DapurQu. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku bahwa kompor yang benar-benar basah karena terkena hujan lebat, tidak boleh langsung dinyalakan.

"Kalau kompor gas kalian kena hujannya gerimis dan nggak sampai 10 menit, itu aman. Tapi kalau kena air hujan yang deras dan durasinya lebih dari 10 menit, itu tidak boleh dianggap main-main," ujar YouTube DapurQu dikutip BrilioFood pada Kamis (3/10).

Nah, hal pertama yang harus dilakukan untuk mengeringkan kompor adalah dengan membongkar seluruh komponennya, termasuk melepas selang dari tabung gas. Tungku, burner, dan borong burner kompor juga harus dilepas, ya. Setelah itu, jemur seluruh bagian kompor ini.

 


3 / 4

YouTube/DapurQu

Tahap selanjutnya, pastikan percikan listrik di gas umpan benar-benar keluar. Karena biasanya, kalau sudah terkena hujan deras, percikan listrik ini akan tersumbat. Jika tidak ada percikan, kamu bisa membersihkan ujung besi dari jarum pemantik menggunakan pisau kecil atau kertas ampelas. Selain itu, kabel pemantik juga harus kencang dan kering.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya