Tak perlu jauh-jauh ke Bali untuk makan ayam betutu, yuk bikin sendiri
Diperbarui 5 Jun 2017, 18:09 WIB
Diterbitkan 5 Jun 2017, 22:32 WIB
Brilio.net - Bali memang terkenal sebagai destinasi wisata kelas dunia. Itu sebabnya, banyak wisatawan asing yang kerap mengunjungi Bali.
Rupanya, bukan hanya destinasi wisatanya saja lho yang menarik. Makanan khas Bali pun juga digemari oleh wisatawan. Salah satu makanan yang khas dari Bali adalah ayam betutu. Ya, ayam betutu yang kaya akan rempah ini menjadi kebanggaan masyarakat Bali.
-
10 Tempat makan ayam betutu di Bali ini terjangkau, wajib mampir Selain terjangkau, tempat makan ayam betutu ini juga terkenal dengan rasanya yang lezat.
-
13 Resep ayam bumbu Bali, lezat dan cita rasa rempahnya nendang Bumbu rempahnya yang nendang bisa bikin nggak berhenti ngunyah saking nikmatnya.
-
10 Resep makanan dengan bumbu Bali, pedas dan mudah dibuat Empat bahan pokok untuk membuat bumbu Bali yakni lengkuas, jahe, kunyit dan kencur.
Nah, bagi kamu yang sedang rindu dengan makanan khas Bali ini dan tidak sempat datang ke Bali, kamu bisa lho mencoba membuatnya di rumah. Berikut resep membuat ayam betutu seperti dilansir brilio.net dari FoodNetwork, Senin (5/6).
Bahan ayam
- 1,5 kg ayam
- 5 gelas air asam jawa
- 1 daun pisang
- Garam dan rica secukupnya
- 3 daun salam
Bahan bumbu pedas
- 1/2 gelas bawang merah
- 1/4 bawang putih yang sudah dihaluskan
- 2 temulawak
- 2 sdm bumbu 1000 pedas bali
- 2 sdm bumbu kunyit
- 2 sdm parutan jahe
- 3 kemiri
- 2 sdm cabai
- 3 siung irisan bawang putih
- 1 serai
- 2 daun jeruk bali
- 4 udang yang sudah dihancurkan
- 1/4 gelas minyak kelapa
- Garam
Cara membuat ayam betutu
- Campurkan ayam dengan bumbu betutu dengan garam dan lada serta air asam jawa. Kemudian bungkus ayam dengan daun pisang, kemudian panggang selama 30 menit.
- Bumbu pedas betutu:
Hancurkan bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe, temulawak, kemiri, bumbu pedas 1000 bali, lada cabai udang, dan kacang di food processor. Masak hingga matang dan sajikan bersama ayam yang sudah dipanggang.
Nah, mudah bukan untuk membuat ayam betutu di rumah? Selamat mencoba!
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Pengen yang seger-seger untuk berbuka? Bikin es buah pelangi yuk!
- Ini lho resep bikin Vada Pav, burger khas India yang bikin ketagihan
- Cara bikin brownies puding cokelat ternyata simpel banget, ini triknya
- Bikin kue cucur super enak ternyata nggak susah lho, ini resepnya
- Yuk bikin spicy chicken fillet sendiri, cukup 15 menit saja lho
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas