Resep tumis genjer oncom, sajian istimewa buat keluarga
Brilio.net - Tumis genjer jadi salah satu masakan sehat bikin nafsu makan bertambah. Ditambah oncom biar makin lezat. Cara bikinnya pun antiribet, lho. Nggak percaya nih? Simak resep tumis genjer oncom seperti BrilioFood lansir dari akun Instagram tsaniwismono.
foto: Instagram/@tsaniwismono
-
Resep tumis genjer oncom bumbu kencur, nikmat dan sederhana Kamu bisa membuat masakan ini menjadi pedas maupun tidak.
-
9 Resep sayur genjer, enak, mudah dan menggugah selera Tak hanya rasanya saja yang enak nih, ternyata sayur genjer juga memiliki banyak khasiat.
-
11 Masakan rumahan sehari-hari dari olahan oncom, enak dan bikin nagih Berbagai hidangan berbahan oncom selalu bikin nagih.
Bahan:
- 2 ikat genjer, siangi lalu potong
- 1 papan oncom, hancurkan
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk
- 2 sdt gula merah sisir
- 2 sdm minyak goreng
- 50 ml air
Bumbu halus:
- 5 buah cabai merah keriting
- 5 cabai rawit merah
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 cm kencur
Cara membuat:
1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, salam, dan lengkuas sampai harum.
2. Masukkan genjer, beri garam, gula merah, dan kaldu bubuk. Aduk rata lalu tambahkan air bila perlu.
3. Masukkan oncom, aduk rata, dan masak hingga matang.
RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Resep tumis pepaya muda ala rumahan, cocok buat makan siang
- 7 Resep tumis campur seafood dan sayur, enak dan mudah dibuat
- 20 Resep tumis sayur dengan berbagai bahan, sajian praktis keluarga
- 9 Resep tumis bunga pepaya, enak, sederhana, dan anti pahit
- 11 Resep tumis sayur hijau, enak, segar, sehat, dan praktis
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas