Resep soto babat tanpa santan, kuahnya menyegarkan dan mudah dibuat

Resep soto babat tanpa santan, kuahnya menyegarkan dan mudah dibuat
foto: Instagram/@tsaniwismono

Brilio.net - Soto jadi salah satu makanan yang banyak diincar buat sarapan. Dari banyaknya jenis soto, soto babat juga tak kalah populer. Sama seperti soto pada umumnya, soto babat juga mudah dibuat dengan bumbu-bumbu yang tak jauh berbeda.

Selain babat, kamu juga melengkapi isiannya dengan usus dan daging sapi. Untuk membuat babatnya empuk, babat cukup direbus dengan banyak air atau dipresto. Dilansir BrilioFood dari akun @tsaniwismono, berikut resep soto babat selengkapnya.

Resep soto babat tanpa santan, kuahnya menyegarkan dan mudah dibuat

foto: Instagram/@tsaniwismono

Bahan:
- 400 gram babat sapi
- 100 gram usus sapi
- 100 gram daging sapi atau tetelan
- 2 liter air untuk merebus babat
- 1,5 liter air untuk kuah
- 3 lembar daun jeruk
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
- 1 sdt gula pasir
- 3 sdm minyak untuk menumis bumbu

Bumbu utuh:
- 4 lembar daun jeruk
- 2 cm jahe, memarkan
- 2 batang serai, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun salam

Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 3 cm kunyit, bakar
- 4 butir kemiri, sangrai
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- 1 sdt merica

Pelengkap:
- Telur rebus
- Sambal, bawang goreng, seledri
- Jeruk nipis

Cara membuat:
1. Bersihkan babat dan usus, cuci bersih, tiriskan.
2. Didihkan air, rebus babat, usus sampai setengah matang, kemudian buang airnya. Rebus dengan air yang baru, beri 3 lembar daun jeruk dan garam, rebus sampai empuk. Angkat, lalu potong-potong, sisihkan.
3. Siapkan panci, rebus air sampai mendidih. Masukkan tetelan sapi, rebus sampai berkaldu.
4. Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan bumbu utuh sampai bumbu benar-benar tanak dan harum, kemudian tuang ke dalam panci rebusan kaldu.
5. Masukkan babat dan usus, bumbui dengan garam, gula, dan kaldu bubuk, koreksi rasa.
6. Sajikan soto babat dengan potongan telur rebus, taburi bawang goreng, irisan seledri, sambal dan kucuri jeruk nipis.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya