Resep es sarang burung, segar, manis, dan praktis cuma tiga langkah

Resep es sarang burung, segar, manis, dan praktis cuma tiga langkah
Instagram/@janicaturini

Brilio.net - Halal bihalal demi menjalin silaturahmi saat Lebaran semakin haru jika dipenuhi canda tawa. Santai bersama sembari minum es sarang burung akan berkesan lebih nikmat. Menyeruput minuman dingin ini sekaligus bisa mengganjal perut karena terbuat dari agar-agar. Dicampur pakai buah melon serta biji selasih. Kian manis dengan tambahan sirup rasa cocopandan.

Sudah nggak sabar mau merayakan Idul Fitri sambil minum es sarang burung? Yuk, simak resep dan cara membuat minuman dingin ini, BrilioFood lansir dari akun Instagram @janicaturini.

Resep es sarang burung, segar, manis, dan praktis cuma tiga langkah

foto: Instagram/@janicaturini

Bahan:
- Nutrijel
- Melon, potong sesuai selera
- Biji selasih
- Sirup cocopandan
- Es batu secukupnya

Cara membuat:
1. Masak Nutrijel seperti biasa.
2. Serut Nutrijel dengan parutan yang lubang besar.
3. Masukkan semua bahan ke wadah, aduk rata, dan siap dihidangkan.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya