Resep dan cara membuat kacang sembunyi, bikin susah berhenti ngunyah
Brilio.net - Rasanya yang gurih membuat kacang cocok diolah jadi aneka masakan. Selain dibuat saus, kacang tanah juga bisa dijadikan bahan utama dalam membuat berbagai camilan. Salah satu camilan dari kacang tanah yang bikin susah berhenti ngunyah adalah kacang sembunyi.
Rasa gurih dan perpaduan manis dari kinca yang melapisi dijamin bikin ngemil terus. Selain mudah dibuat, camilan satu ini juga awet disimpan buat jadi stok. Dilansir BrilioFood dari akun Instagram @dapurberbagiilmu, berikut resep lengkapnya.
-
11 Cara membuat kacang bawang, gurih, renyah, dan bikin nagih Kandungan lemak pada kacang itu aman, lho.
-
10 Resep olahan kacang tanah, enak, mudah, dan sederhana Kacang tanah kaya akan vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh.
-
10 Resep kue kacang, gurih, enak dan bisa jadi ide jualan Ada beberapa jenis kacang yang bisa dibuat menjadi kue kacang, seperti kacang tanah, kacang skippy, kacang mete dan lain sebagainya.
foto: Instagram/@dapurberbagiilmu
Bahan isi:
- 100 gr kacang tanah sangrai
Bahan kulit:
- 125 gr tepung terigu protein sedang
- 1/2 sdt garam
- 25 gr (1 sdm munjung) margarin
- 50 ml air
- Minyak untuk menggoreng
Bahan kinca:
- 4 sdm gula pasir
Cara membuat:
1. Campur semua bahan kulit jadi satu, uleni sampai menggumpal, cukup menggumpal saja tidak harus sampai kalis.
2. Bungkus adonan kulit dengan plastik diamkan selama 30 menit.
3. Gilas adonan sampai tipis dengan roll pin atau mesin gilingan mie.
4. Potong-potong adonan bentuk persegi kurang lebih 4x4 cm.
5. Ambil satu lembar adonan kulit, olesi dengan air tipis-tipis, taruh kacang di bagian ujung kemudian gulung, lakukan sampai adonan habis.
5. Panaskan minyak goreng, masukkan 1 sdm gula pasir, tunggu sampai gulanya meleleh lalu masukan adonan goreng dengan api sedang sampai kuning.
6. Angkat dan tiriskan, taruh di wadah tahan panas, pisah-pisahkan.
7. Tunggu sampai benar-benar dingin baru simpan di wadah bertutup.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 11 Resep olahan pisang jadi camilan ala kafe, cocok untuk ide jualan
- 11 Resep olahan ikan dori jadi aneka camilan, nikmat dan mudah dibuat
- 9 Cara bikin tahu bakso khas Semarang ala rumahan, bisa jadi stok
- 11 Cara membuat kue kacang tanpa oven, enak dan mudah dibuat
- 13 Resep masakan berbahan kacang tanah goreng, gurih & mudah dibuat
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas