Resep beef stew, olahan daging sapi yang enak dan bikin nagih
Brilio.net - Jangan terlalu fokus berapa lama memasaknya. Semuanya akan terbayarkan dengan hasil beef stew yang sangat memuaskan. Kamu pun bisa-bisa jadi ketagihan kalau sudah menyantap menu satu ini. Sudah nggak sabar? Berikut BrilioFood lansir resep beef stew dari akun Instagram @yscooking.
foto: Instagram/@yscooking
-
Resep simpel bikin tomato beef stew, lembut dan enak Cocok banget disantap dengan nasi putih atau kentang rebus.
-
17 Resep steak daging sapi, empuk, lezat, simpel tapi mewah Dengan bahan, teknik resep yang tepat, kamu bisa menikmati steak yang lezat dan menggugah selera tanpa harus keluar rumah.
-
Resep beef curry masala, lezat, mudah dibuat, dan menggugah selera Lezat banget pokoknya.
Bahan:
- 500 gr daging sapi, potong kotak
- 1 buah wortel, potong kotak
- 1 buah kentang, potong kotak
- 1/2 cup kacang polong
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1/2 bawang bombay iris
- 1 batang seledri iris
- 1 sdm terigu
- 1 sdm butter
- 1 sdt kaldu sapi
- 1/2 sdt gula
- Garam dan merica secukupnya
- 1 sdm parsley flakes
Cara membuat:
1. Bumbui daging dengan garam dan merica. Biarkan selama 15 menit. Tumis daging sampai berubah warna. Angkat.
2. Tumis bawang putih dan bombay sampai harum. Masukkan daging kembali. Aduk rata.
3. Beri terigu, aduk sampai rata. Masukkan butter, aduk kembali.
4. Masukkan kaldu bubuk, gula, garam, dan merica. Aduk rata.
5. Tuang air sampai menutup tumisan.
6. Masak dengan api kecil sampai empuk.
7. Setelah hampir empuk, masukkan sayuran. Masak sampai sayur lembut.
8. 5 menit sebelum diangkat, masukkan parsley. Masak kembali sampai matang.
RECOMMENDED ARTICLES
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas