9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis

9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis
Instagram/@henyfitriawati dan @karinanrakhma

Brilio.net - Merasakan kenikmatan dan kesegaran es gabus terkadang membuat kita nostalgia pada zaman sekolah dulu. Es gabus seringkali dijajakan oleh pedagang kaki lima di sekitar sekolah. Nggak heran jika es gabus identik dengan jajanan jadul masa SD.

Terbuat dari tepung hunkwe, cara bikin es gabus pada dasarnya praktis dan bisa diterapkan sendiri di rumah. Tepung hunkwe dicampur santan, susu, bahan lain seperti buah, serta perasa makanan.

Kamu bisa membuat es gabus pakai bahan dasar berbagai buah. Selain menambah cita rasa yang berbeda, es gabus buah ini jadi camilan sehat untuk dikonsumsi.

Untuk kamu yang ingin mencoba kreasi es gabus berbahan buah-buahan, kamu bisa simak sembilan resep yang sudah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Minggu (19/12).

1. Es gabus buah segar.

9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis

foto: Instagram/@henyfitriawati

Bahan:
- 425 ml air
- 250 ml susu UHT full cream
- 225 gula pasir
- 1 bungkus santan instan (65 gr)
- 1 bungkus tepung hunkwe putih (95 gr)

Bahan pelengkap:
- Pewarna makanan (kuning dan hijau)
- Buah mangga dan kiwi, kupas dan potong kotak

Cara membuat:
1. Campur semua bahan es gabus, aduk hingga rata. Bagi menjadi 2 bagian, beri pewarna kuning dan hijau.
2. Masak bahan es gabus warna kuning di atas api kecil sambil terus diaduk hingga agak mengental dan meletup-letup.
3. Tuang es gabus ke dalam wadah/cetakan, masukkan potongan buah mangga, diamkan sebentar. Ulangi langkah 2 untuk es gabus warna hijau dan tuang di atas es gabus warna kuning dan beri potongan buah kiwi.
4. Dinginkan es gabus sekitar 4 jam atau semalaman di dalam kulkas hingga mengeras.

2. Es gabus blueberry.

9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis

foto: Instagram/@virapurple

Bahan:
- 1.000 ml santan
- 1 bungkus tepung hunkwe
- 50 gr frisian flag cocopandan
- 2 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- Selai blueberry secukupnya

Cara membuat:
1. Campur semua bahan jadi satu kecuali selai blueberry.
2. Masak dan aduk aduk hingga mengental.
3. Siapkan cetakan persegi lalu masukkan adonan ke dalam cetakan sambil diselingi dengan penambahan selai blueberry.
4. Dinginkan, potong potong lalu bungkus dengan plastik. Masukkan ke dalam freezer.
5. Sajikan jika sudah membeku.

3. Es gabus loly alpukat balut cokelat mete.

9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis

foto: Instagram/@banususanto

Bahan:
- 400 gr daging alpukat (pilih yang matang agar tidak pahit)
- 1000 cc susu cair full cream
- 300 gr gula pasir
- ½ sdt garam
- Dark cooking chocolate
- Margarin secukupnya
- Kacang mete goreng, cincang kasar

Cara membuat:
1. Blender alpukat, susu cair, gula pasir, dan garam jadi satu hingga lembut.
2. Tuang blenderan ke dalam cetakan es loly, tancapkan stik es krim. Masukkan ke dalam freezer semalaman hingga membeku.
3. Lelehkan dark cooking chocolate dengan cara ditim. Tingkat kelelehan setelah ditim seperti susu kental manis, bila masih terlalu padat atau kental bisa ditambahkan margarin sedikit (ikut dilelehkan). Matikan api.
4. Keluarkan es loly alpukat dari cetakan, celupkan ke dalam lelehan cokelat, lalu taburi dengan kacang mete. Segera masukkan freezer kembali. Ulangi tahapan ini hingga semua es loly habis.
5. Tips menyimpan es loly di freezer: Simpan di wadah kedap udara agar tidak banyak bunga es yang menempel. Es loly boleh ditumpuk tapi batasi dengan plastik atau kertas agar tidak lengket. Keluarkan dari freezer ketika akan dinikmati.

4. Es gabus mangga.

9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis

foto: Instagram/@faraleyama

Bahan:
- 1 bungkus hunkwe (95 gr)
- 1 sachet santan kara
- 2 sachet susu kental manis
- 300 ml air mineral
- 100 gr gula pasir
- 1 sdm air lemon
- Sejumput garam
- 350 ml jus mangga (dari 2 buah mangga)

Cara membuat:
1. Campur semua bahan, rebus di api kecil.
2. Aduk terus hingga meletup-letup, matikan api, biarkan hangat.
3. Tuang di cetakan, biarkan dingin simpan di freezer.

5. Es gabus buah naga.

9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis

foto: Instagram/@na_nut9

Bahan:
- 1 bungkus tepung hunkwe warna merah
- 1 bungkus santan instan (65 gr)
- 350 ml susu UHT full cream
- 300 ml air
- 1/2 buah naga merah (potong dadu kecil)
- 6-8 sdm gula pasir
- Sejumput garam

Cara membuat:
1. Campur semua bahan menjadi satu, kecuali buah naga merah.
2. Masak hingga mengental, dengan terus diaduk-aduk.
3. Jika sudah mengental, matikan kompor lalu masukkan buah naga aduk hingga rata.
4. Siapkan cetakan atau wadah, masukkan campuran tepung hunkwe ke dalam cetakan.
5. Tunggu sampai dingin dan mengeras.
6. Potong sesuai selera. Beri plastik dari setiap potongan.
7. Masukkan ke dalam freezer, tunggu sampai dingin dan mengeras selama semalaman.
8. Sajikan dingin dan siap dinikmati.

6. Es gabus strawberry.

9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis

foto: Cookpad/@anglicious

Bahan:
- 1 bungkus hunkwe merah
- Gula
- 1 bungkus santan kecil
- 950 ml air
- Buah strawberry

Cara membuat:
1. Cuci dan potong buah strawberry. Setengahnya dihancurkan jadi puree. Sisihkan.
2. Larutkan gula, air, santan dan tepung hunkwe. Aduk terus sampai mendidih, kemudian tuang puree strawberry, masak sampai matang.
3. Isi cetakan dengan strawberry yg sudah dipotong. Tuang larutan hunkwe. Tunggu dingin dan simpan dalam kulkas.
4. Bisa diberi topping vla atau susu kental manis.

7. Es gabus pisang.

9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis

foto: Cookpad/@dewipuspitasari

Bahan:
- 1 bungkus agar-agar plain
- 5 sdm gula pasir
- 1 sachet susu kental manis putih
- 1 sdm maizena
- 500 ml air
- 5 buah pisang kepok

Cara membuat:
1. Hancurkan pisang dengan garpu.
2. Aduk agar-agar, gula, dan maizena dengan air. Tambahkan susu kental manis. Setelah tercampur, naikkan ke kompor. Sesekali aduk supaya tidak mengendap.
3. Setelah mendidih masukkan pisang, aduk-aduk. Tunggu sampai mendidih kembali, angkat.
4. Tuang ke cetakan yang sudah dibasahi air.
5. Setelah uang hilang simpan di chiller kulkas. Setelah mengeras, bisa dipotong-potong, bungkus dengan plastik. Jika suka yang lebih dingin bisa disimpan di freezer.

8. Es gabus kiwi.

9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis

foto: Instagram/@febie_floralies

Bahan:
- 1 bungkus tepung hunkwe (100 gr)
- 500 ml air
- 2 sdm susu kental manis
- 2 sdm santan bubuk
- 4-5 sdm gula pasir (sesuai selera)
- Sejumput vanili
- 1 buah kiwi

Cara membuat:
1. Masukkan tepung hunkwe, gula, susu kental manis, santan bubuk dan air ke dalam panci. Aduk sampai semua tercampur rata.
2. Aduk-aduk sampai warna berubah transparan dan meletup-letup.
3. Masukkan ke dalam cetakan, tunggu dingin, setelah dingin masukkan ke dalam freezer.
4. Cara memasukkan kiwi bisa ditempel di dinding cetakan terlebih dahulu kemudian baru diisi dengan hunkwenya.
5. Setelah beku keluarkan dari freezer dan cetakan.
6. Es gabus siap dinikmati.

9. Es gabus nangka pandan.

9 Cara membuat es gabus buah ala rumahan, enak, segar, dan praktis

foto: Instagram/@karinanrakhma

Bahan:
- 190 gr (2 bungkus) tepung hunkwe
- 150 gr gula pasir
- 200 ml santan
- 600 ml susu segar
- 1 lembar daun pandan, blender dan saring ambil airnya
- Potongan nangka secukupnya
- Pasta pandan secukupnya

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan kecuali pasta pandan, aduk hingga tercampur.
2. Pisah adonan menjadi dua. Untuk adonan 1 beri 1 tetes pasta pandan, lalu panaskan dengan api kecil sambil diaduk-aduk hingga mendidih.
3. Siapkan wadah, lalu pindah ke dalam loyang.
4. Untuk adonan kedua, beri 5 tetes pasta pandan (agar warna lebih tua dibanding adonan 1). Lalu panaskan dengan api kecil sambil diaduk-aduk hingga mendidih kecil. Matikan api.
5. Sambil menunggu adonan 1 agak dingin, tumpuk di atasnya perlahan dengan sendok sampai adonan kedua habis.
6. Dinginkan es gabus di suhu ruangan hingga panasnya hilang. Lalu masukkan sekitar 15 menit ke dalam kulkas, agar mudah dipotong.
7. Keluarkan es gabus dari loyang dan potong sesuai selera. Masukkan ke dalam plastik potongan. Masukkan ke freezer.
8. Es gabus yang sudah beku siap disantap.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya