7 Resep kreasi dessert berbahan kayu manis, legit dan mudah dibuat

7 Resep kreasi dessert berbahan kayu manis, legit dan mudah dibuat
Instagram/@masakanshan dan @yunike_ks

Brilio.net - Kayu manis (cinnamon) adalah jenis rempah yang memiliki aroma dan cita rasa yang khas. Selain sering dijadikan penyedap masakan, kayu manis jugakerap dipakai sebagai penambah cita rasa pada aneka kue dan masakan manis.

Aneka ragam jajanan, kue, hingga dessert dapat dibuat pakai kayu manis. Aroma yang khas dari kayu manis bisa membuat olahan dessert menjadi lebih nikmat. Tak hanya itu, kayu manis juga memiliki manfaat kesehatan seperti membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Kamu bisa membuat dessert dari kayu manis bisa coba di rumah. Supaya nggak bosan dengan menu dessert yang itu-itu saja. Berikut kreasi resep dessert berbahan kayu manis, dirangkum BrilioFood dari berbagai sumber pada Senin (15/11).

1. Apple cinnamon pie.

7 Resep kreasi dessert berbahan kayu manis, legit dan mudah dibuat

foto: Instagram/@mynameisyana09

Bahan kulit pie:
- 300 gr tepung terigu
- 200 gr butter, potong kotak
- 5-6 sdm makan air es
- 1 sdt air lemon
- Sejumput garam

Bahan filling:
- 5-6 buah apel, potong dadu kecil
- 1/2 sdt cinnamon (kayu manis) bubuk
- 100 gr gula palem
- 1 sdm mentega
- 1 sdt maizena, larutkan dengan sedikit air
- Sedikit garam

Cara membuat kulit:
1. Campur tepung terigu, butter, garam, dan air lemon.
2. Masukkan air es sedikit demi sedikit, hingga adonan sudah bisa dipulung.
3. Bentuk bulat dan bungkus dengan plastik wrap.
4. Lalu masukkan kulkas, agar mudah dibentuk.

Cara membuat:
1. Untuk membuat filling terlebih dahulu. Masak apel, gula, cinnamon, dan garam hingga apel layu.
2. Beri larutan maizena, masak hingga meletup-letup.
3. Beri mentega. Lalu angkat dan hilangkan uap panas nya.
4. Keluarkan adonan kulit, bagi 2 bagian (1 untuk atas, 1 lagi untuk topping).
5. Gilas tipis adonan untuk alas.
6. Letakkan di loyang yang sudah diolesi mentega tipis.
7. Tusuk dengan garpu. Untuk adonan topping, gilas tipis lalu potong memanjang atau sesuai selera.
8. Masukkan isian apel tadi, kemudian tutup dengan adonan topping. Oles dengan kuning telur.
9. Oven dengan suhu panas 180° sampai kecokelatan.
10. Angkat taburi gula halus

2. Cinnamon choco chips cookies.

7 Resep kreasi dessert berbahan kayu manis, legit dan mudah dibuat

foto: Instagram/@pawon_karima

Bahan:
- 150 gr margarin
- 175 gr gula halus
- 1/2 sdt vanili
- 1 butir telur
- Choco chips secukupnya
- 250 gr tepung terigu
- 20 gr susu bubuk
- 1 sdt soda kue

Bahan taburan:
- Kayu manis bubuk

Cara Membuat:
1. Mixer margarin, gula halus dan vanili sampai putih dan lembut.
2. Masukkan telur, aduk rata. Matikan mixer.
3. Masukkan choco chips, tepung terigu, susu bubuk dan soda kue. Aduk rata.
4. Timbang adonan (9 gr). Bulatkan lalu letakkan di atas loyang yang sudah dialasi baking paper.
5. Panggang dengan suhu 110°C selama 15 menit (sesuaikan oven masing-masing). Sebelumnya oven sudah dipanaskan dulu.
6. Setelah hangat, lepaskan cookies dari loyang.
7. Taburi dengan kayu manis bubuk.

3. Cinnamon rolls.

7 Resep kreasi dessert berbahan kayu manis, legit dan mudah dibuat

foto: Instagram/@sriwidayati.sw

Bahan adonan:
- 250 gr tepung protein tinggi
- 50 gr gula pasir
- 4 gr ragi
- 1 btr telur
- 125 ml susu cair
- 35 gr butter
- 1/4 sdt garam

Bahan filling:
- 2 sdm butter
- 3 sdm brown sugar
- 1 sdt cinnamon powder

Bahan topping:
- Almond slice

Bahan olesan:
- Susu cair
- Butter

Cara membuat:
1. Campurkan tepung, gula, ragi dan telur dengan mixer hingga rata.
2. Tambahkan susu cair, bertahap dan mix hingga kalis.
3. Tambahkan butter dan garam, mix kembali hingga elastis.
4. Bulatkan adonan, istirahatkan hingga 30 menit.
5. Kempiskan adonan, giling panjang lebar, beri bahan filling, gulung rapatkan dan rapikan,
6. Potong-potong, lalu susun dalam loyang yang sudah dipoles margarine, istirahatkan hingga adonan mengembang 2 kali lipat.
7. Oles adonan dengan susu cair dan taburan topping, oven 180°C hingga matang, olesi lagi dengan butter saat masih panas.
8. Keluarkan dari loyang, lalu nikmati Cinnamon rolls.

4. Cinnamon swirl pancakes.

7 Resep kreasi dessert berbahan kayu manis, legit dan mudah dibuat

foto: Instagram/@iiramisu

Bahan pancake:
- 140 gr tepung protein sedang
- 1 sdt baking powder
- 1/2 sdt baking soda
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt bubuk kayu manis
- 1 telur, kocok lepas
- 360 ml buttermilk (350ml susu kasih 1 sdm cuka, biarkan 10 menit)
- 2 sdm minyak
- 1 sdm madu

Bahan cinnamon swirl:
- 4 sdm mentega lelehkan
- 100 gr brown sugar
- 2 sdt bubuk kayu manis
- 2 sdm tepung

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan pancake, lalu sisihkan.
2. Campur semua bahan cinnamon swirl, sisihkan. Lalu masukkan ke dalam kantong plastik, potong ujungnya.
3. Panaskan loyang (pakai grill pan) dan olesi sedikit minyak/mentega.
2. Taruh adonan pancake (kurang lebih 3 sdm) di atas loyang. Langsung tambahkan cinnamon swirl.
3. Biarkan 1-1.5 menit. Balik, lalu biarkan 30 detik-1 menit
4. Ulangi sampai adonan habis.

5. Apple cinnamon cramble.

7 Resep kreasi dessert berbahan kayu manis, legit dan mudah dibuat

foto: Instagram/@masakanshan

Bahan crumble:
- 150 gr tepung terigu serbaguna
- 40 gr gula halus
- 40 gr brown sugar
- Sejumput garam
- 90 gr butter dingin
- sedikit vanila ekstrak

Bahan isian apple:
- 4-5 buah apel granny smith, potong kecil-kecil
- Kismis secukupnya
- 100 gr gula pasir
- 1 sdm butter
- 1 sdm tepung terigu
- Sejumput garam
- Bubuk kayu manis sesuai selera

Cara membuat:
1. Aduk semua bahan crumble hingga tercampur rata (bisa pakai food processor), tutup dan masukkan chiller.
2. Masak gula dengan api kecil (jangan sampai gosong) setelah menjadi karamel masukkan butter, kemudian beri tepung, garam dan kayu manis. Aduk rata. Masukkan apel lalu masak sampai apel setengah lunak. Dinginkan suhu ruang.
3. Panaskan oven 160°C.
4. Ambil wadah tahan panas atau loyang, lalu masukkan adonan apel yang sudah dingin tadi.
5. Tabur atasnya dengan crumble yang sudah dibuat tadi (usahakan semua apel tertutup crumble).
6. Beri almond (optional).
7. Panggang di oven selama 30-35 menit hingga adonan crumble menjadi golden brown.
8. Sajikan.

6. Pancake gulung kayu manis.

7 Resep kreasi dessert berbahan kayu manis, legit dan mudah dibuat

foto: Instagram/@yunike_ks

Bahan isian kayu manis:
- 1/4 cup mentega tawar meleleh
- 5 sdm brown sugar
- 1/2 sdm cinnamon bubuk

Bahan pancake:
- 200 gram tepung serbaguna
- 2 sdm gula pasir
- 3 sdt baking powder
- 3 sdm minyak
- 1 butir telur
- 3/4 sdt garam
- 220 ml susu

Cara membuat:
1. Aduk semua bahan pancake, masukkan kedalam plastik segitiga.
2. Panaskan panci anti lengket. Tuang ke dalam pan.
3. Lalu beri taburan isian kayu manis. Bentuk memutar seperti obat nyamuk.

7. Cinnamon french toast chocolate glaze.

7 Resep kreasi dessert berbahan kayu manis, legit dan mudah dibuat

foto: Instagram/@malichatun88

Bahan:
- 6 layer toast berkulit
- 2 butir telur ayam ukuran besar
- 50 gr susu full cream
- 30 gr gula pasir
- 2.5 gr bubuk cinamon
- 1/4 sdt vanili cair
- Sejumput garam

Bahan topping:
- Chocolate glaze
- Stroberi
- Choco chips

Cara Membuat:
1. Kocok lepas telur ayam sampai rata, masukkan gula pasir, kocok lagi.
2. Masukkan susu cair dan vanila, aduk rata.
3. Masukkan bubuk cinnamon dan garam, aduk ulang sampai rata.
4. Siapkan pan flat, gunakan api kecil, beri margarin.
5. Celupkan roti tawar, bertahap, pan frying diatas pan flat sampai kecokelatan, balik sebelah, lakukan sampai kecokelatan lagi. Angkat dan sisihkan.
6. Setiap mau memanggang beri margarin lagi, cairan susu dan diaduk ulang (supaya cinamonnya menempel merata di roti), lakukan sampai habis.
7. Susun dalam piring, garnis dengan choco chips, potongan strawberry, dan cokelat glaze.
8. Siap dihidangkan untuk sarapan.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya