5 Resep roti srikaya ala Kopitiam, lezat, lembut, dan cocok jadi pendamping minuman hangat
Diperbarui 29 Agt 2024, 12:36 WIB
Diterbitkan 30 Agt 2024, 17:00 WIB
Brilio.net - Kopitiam dikenal sebagai warung kopi tradisional khas Melayu. Kini, warung kopi ini juga semakin populer di berbagai daerah Indonesia. Suasana nostalgik, menu klasik, dan harga yang terjangkau menjadi daya tarik utama yang membuat kopitiam kembali diminati oleh berbagai kalangan.
Salah satu menu yang menjadi best seller di Kopitiam adalah roti srikaya. Tekstur roti srikaya ala Kopitiam dikenal pas, tidak terlalu keras namun juga tidak mudah hancur, sehingga cocok dipadukan dengan selai srikaya yang lembut dan creamy. Selai srikaya sendiri biasanya dibuat dari santan, telur, dan gula aren.
-
10 Resep roti kukus, mudah dibuat, lembut dan bikin nagih Dimakan saat masih hangat-hangatnya, nikmatnya nggak ada lawan.
-
5 Resep butter coffee ala Kopitiam, creamy, cita rasa unik dan cocok jadi pendamping roti Tidak seperti kopi hitam yang cenderung pahit, butter coffee menawarkan tekstur yang halus dan creamy.
-
7 Resep dan cara membuat selai sarikaya homemade, mudah dan tahan lama Tanpa bahan pengawet~
Roti srikaya menjadi semakin istimewa ketika disajikan bersama minuman hangat khas Kopitiam. Entah itu kopi hitam yang kental, teh tarik yang creamy, atau bahkan susu jahe yang
menghangatkan. Kamu juga bisa berkreasi mencoba membuat roti srikaya sendiri di rumah, lho.
Ini dia 5 resep roti srikaya ala Kopitiam, lezat, lembut, dan cocok jadi pendamping minuman hangat, seperti dihimpun BrilioFood dari berbagai sumber, Jumat (30/8).
1. Roti srikaya ala Kopitiam spesial.
foto: YouTube/Bang Reii Cooking Show
Bahan:
- 4 butir kuning telur
- 1 sdm tepung maizena
- 600 ml santan instan
- 150 gr gula merah (gula Jawa)
- 200 gr gula pasir
- 2 lembar daun pandan
- 1 sdt garam
- 100 ml air
- Roti tawar
- Butter
Cara membuat:
1. Dalam wajan bersih, masak gula merah, gula pasir, daun pandan, dan air hingga gula larut dan mengkaramel. Setelah itu, masukkan santan dan garam, masak hingga mendidih, lalu matikan api.
2. Di wadah terpisah, kocok kuning telur dan tepung maizena hingga merata. Menggunakan teknik tempering, masukkan sedikit demi sedikit larutan santan panas ke dalam wadah berisi kuning telur sambil terus diaduk. Setelah tercampur rata, tuang kembali semua bahan ke dalam wajan dan masak hingga selai mengental. Sisihkan.
3. Diamkan selai selama 5-6 jam pada suhu ruangan. Ketika suhu selai srikaya mulai dingin, teksturnya akan menjadi semakin kental dan padat.
4. Simpan selai dalam wadah tertutup dan taruh di dalam kulkas jika tidak segera dikonsumsi.
5. Lalu, panggang roti, beri selai srikaya dan butter.
2. Roti srikaya ala Kopitiam istimewa.
foto: Instagram/@ofuro.house
Bahan:
- 4 helai roti
- 1 telur
- Selai srikaya
- Butter
- Madu
Cara membuat:
1. Pecahkan telur, lalu aduk rata.
2. Celupkan roti pada telur, lalu airfryer 200 C selama 5 menit setiap sisi.
3. Beri selai srikaya dan madu, sajikan bersama minuman hangat.
3. Roti srikaya ala Kopitiam berpori dan kokoh.
foto: Instagram/@melatiyusmarelda
Bahan:
- Roti tawar jadul
- Butter
- Selai srikaya
- Margarin
Cara membuat:
1. Lelehkan mentega di atas pan, panggang dengan tingkat kematangan sesuai selera.
2.Oleskan selai srikaya di atas roti, beri butter.
3. Beri roti kembali dan siap untuk dinikmati.
4. Roti srikaya ala Kopitiam simpel.
foto: Instagram/@jana_kitchen_
Bahan:
- Roti
- Butter
- Selai srikaya
- Madu atau susu kental manis
Cara membuat:
1. Masukkan roti ke dalam oven dan bakar selama 10 menit.
2. Olesi dengan selai srikaya dan butter.
3. Beri topping madu atau susu kental manis.
5. Roti srikaya Kopitiam ala rumahan.
foto: YouTube/Mantous kitchen
Bahan:
- Roti tawar kupas
- Butter
- Selai srikaya
Cara membuat:
1. Masukkan roti dalam oven, panggang sebentar.
2. Olesi dengan selai srikaya dan butter.
RECOMMENDED ARTICLES
- 11 Masakan rumahan Sunda serba pedas, nikmat dan menggugah selera
- 11 Resep tim ikan bawal, gurih, nikmat, dan nggak bikin bosan
- 11 Resep masakan rumahan sederhana dan murah dari tahu putih, serba praktis dibuat
- 11 Resep labu kuning campur santan jadi makanan ringan, lezat, simpel, dan mengenyangkan
- 11 Resep masakan rumahan harian serba terong, lezat dan mudah dibuat
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas