30 Resep masakan menu harian Ramadhan paling simpel, sederhana, enak, dan mudah ditiru
Diperbarui 13 Mar 2024, 14:25 WIB
Diterbitkan 13 Mar 2024, 18:00 WIB
Brilio.net - Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan keberkahan. Bukan tanpa alasan, di bulan inilah segala amal ibadah dilipat gandakan pahalanya. Pada bulan ini juga seluruh umat Islam diwajibkan untuk menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh.
Tentu momen sahur dan berbuka akan menjadi hal yang ditunggu-tunggu setiap hari di bulan Ramadhan. Karena hanya di dua waktu inilah, kamu bisa menyantap berbagai hidangan lezat dan menggugah selera.
-
40 Resep masakan menu harian Ramadhan, enak, praktis, & mudah dibuat Variatif dan nggak bikin bosan anggota keluarga
-
30 Resep masakan menu harian puasa selama 30 hari, enak, praktis, dan mudah dibuat Masak sendiri juga bikin skill memasak semakin meningkat.
-
15 Resep masakan sederhana selama Ramadhan, murah, enak dan mudah Butuh asupan gizi agar tubuh tetap fit berpuasa.
Agar ibadah puasa lancar, pastikan kamu selalu mengonsumsi berbagai bahan makanan yang padat gizi dan nutrisi. Jangan lupa untuk rutin mengonsumsi buah, sayuran, dan air putih yang cukup.
Agar sahur dan berbuka semakin menyenangkan, kamu bisa berkreasi saat memasak menu harian. Pastikan menu yang dipilih bervariasi agar tidak bosan dengan lauk maupun menu itu-itu saja. Nah, menu harian ini bisa juga dipakai atau dikonsumsi untuk kamu yang sedang berhalangan puasa, lho.
Kamu bisa meniru 30 resep masakan menu harian Ramadhan paling simpel, sederhana, enak, dan mudah ditiru yang telah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Rabu (13/3).
1. Telur dadar Padang.
foto: Instagram/@wiena26
Bahan:
- 3 butir telur
- 3 sdm kelapa parut, sangrai
- 2 sdm tepung beras, larutkan dengan sedikit air
- 2 batang daun bawang, iris halus
- 3 buah cabai merah keriting, iris
- 1/2 lembar daun kunyit, iris halus
Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdt merica
- 1 sdt kari bubuk
- 1 ruas kunyit
- Garam dan kaldu bubuk
Cara membuat:
1. Kocok lepas telur, asal saja. Tambahkan bumbu halus, aduk rata.
2. Masukkan semua sisa bahan, aduk sampai semua tercampur rata.
3. Siapkan wajan, tuang minyak agak banyak, panaskan. Masukkan adonan telur, kecilkan api. Goreng sampai satu sisi kecokelatan, balikkan, goreng sampai kedua sisinya matang.
2. Telur puyuh santan pedas.
foto: Instagram/@selma_wahida
Bahan:
- 500 gr telur puyuh, rebus kupas
- 4 buah kentang, kupas potong-potong goreng sebentar
- Santan cair
- 1 buah tomat, potong-potong
- 4 lembar daun salam
- Gula dan garam secukupnya
- Minyak goreng
Bumbu halus:
- 6 buah cabai merah besar
- 3 buah cabai rawit
- 6 butir bawang putih
- 8 butir bawang merah
- 2 butir kemiri, goreng dulu
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus hingga matang bersama gula, garam, daun salam, dan tomat.
2. Masukkan kentang dan telur puyuh aduk sebentar.
3. Tuang santan, ratakan lalu biarkan mendidih.
4. Setelah meresap dan matang angkat lalu sajikan dengan taburan bawang goreng.
3. Telur puyuh kuah.
foto: Instagram/@dapur_kevinluhika
Bahan:
- Telur puyuh, rebus
- Tahu secukupnya, potong kotak dan goreng
- Air santan kelapa
Bumbu halus:
- Bawang merah
- Bawang putih
- cabai rawit
- cabai merah besar
- Kemiri
- Garam, gula putih, gula jawa, dan kaldu bubuk
Bumbu lain:
- Daun salam
- Serai
- Lengkuas, digeprek
- 2 buah cabai hijau besar, iris serong
Cara membuat:
1. Panaskan minyak goreng untuk menumis bumbu.
2. Tumis bumbu halus, masukkan serai, daun salam, lengkuas, dan cabai hijau. Tumis hingga bumbu matang.
3. Kemudian, masukkan tahu goreng dan telur puyuhnya, aduk hingga bahan tercampur merata dengan bumbunya.
4. Tuangkan santan kelapa, aduk perlahan hingga mendidih tapi jangan sampai pecah santannya.
5. Tambahkan garam, gula putih, gula jawa, dan kaldu bubuk secukupnya.
4. Tongseng ayam.
foto: Instagram/@norita_foods
Bahan:
- 1/2 kg daging ayam
- 2 buah tomat
- Kol secukupnya
- Daun bawang
- Air secukupnya
- Kecap manis
- 65 ml santan kara
Bumbu yang dihaluskan:
- 2 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 4 cabai merah keriting
- 3 butir kemiri sangrai
- 2 cm kunyit sangrai
- 1 cm jahe sangrai
- 1 sdt ketumbar yang telah dihaluskan
- 1 sdt lada yang telah dihaluskan
Bumbu pelengkap:
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai
- 3 cm lengkuas
- 8 buah cabai rawit
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- Gula jawa secukupnya
Cara membuat:
1. Potong daging ayam kecil-kecil kemudian cuci hingga bersih dengan air yang mengalir, lalu sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai aromanya harum. Masukkan semua bumbu lainnya kecuali garam, gula, dan santan. Kemudian aduk sampai rempahnya layu.
3. Selanjutnya masukkan daging ayam yang sudah dipotong, lalu aduk dan masak hingga daging berubah warna.
4. Kemudian tambahkan air, santan, gula, garam, kecap, dan penyedap kemudian masak hingga kuah mendidih, sambil diaduk supaya santan tidak pecah.
5. Terakhir masukkan potongan tomat, cabai rawit, kol, dan daun bawang tunggu beberapa menit. Jangan lupa koreksi rasa.
8. Setelah itu matikan kompor, tongseng ayam siap dihidangkan.
5. Ayam gepuk.
foto: Instagram/@kulinerio
Bahan:
- 500 gr ayam, potong jadi 4 buah
- Air
- 2 sdm bubuk fibercreme larutkan dengan 200 ml air
Bumbu ungkep ayam dihaluskan:
- 500 gr ayam
- 7 butir bawang putih
- 3 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 3 butir bawang merah
- 1 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 2-3 sdt garam
Bahan sambal, haluskan:
- 10 cabai merah keriting
- 5 cabai hijau keriting
- 1 sdt terasi
- 10 kacang mete goreng
- 15 cabai rawit
- 7 bawang putih
- 3 bawang merah
- 4 sdm minyak panas
- Garam dan gula
Cara membuat:
1. Rebus air sampai mendidih, masukkan larutan fibercreme bumbu ungkep dan ayam. Rebus sampai ayam matang dan bumbu meresap. Angkat.
2. Goreng ayam sampai kuning keemasan, angkat. Tiriskan.
3. Uleg kasar bahan sambal, tambahkan garam dan gula sesuai selera. Tambahkan minyak panas. Aduk rata.
4. Penyajian, penyet ayam di cobek. Sajikan.
RECOMMENDED ARTICLES
- 17 Resep menu buka puasa simpel selama 30 hari, lezat dan bikin nagih
- 17 Resep menu sahur simpel serba ayam, enak, empuk, sederhana, dan bikin nagih
- 30 Resep buka puasa pertama, enak, sederhana, dan praktis
- 30 Resep masakan menu harian puasa selama 30 hari, enak, praktis, dan mudah dibuat
- 30 Resep menu sahur sederhana anak kos, enak, praktis, dan menggugah selera
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas