17 Resep menu makan siang tanpa santan, spesial, enak, dan sederhana
Diperbarui 15 Agt 2021, 08:17 WIB
Diterbitkan 15 Agt 2021, 10:03 WIB
Brilio.net - Siang-siang waktunya memasak buat keluarga tercinta. Menu istimewa seperti tongseng dan gulai rasanya menarik banget nih buat dimasak kali ini. Tapi sayang seribu sayang, niat hati mau menghindari masakan serba santan. Demi menjaga kesehatan tidak disarankan mengonsumsi santan berlebihan.
Eits, coba dulu bikin masakan sedap tanpa santan di rumah. Meski tanpa santan, rasanya tetap nendang abis lho. Tenang, gurihnya pun nggak kalau dibanding pakai santan pada umumnya. Dijamin santap siang kian menggugah selera. Mau bikin ayam kecap, tongseng, beragam tumis, dan sederet masakan lainnya.
-
30 Resep menu sahur tanpa santan paling simpel, enak, praktis, dan sederhana Ternyata ada banyak sekali menu makanan sehat tanpa santan yang bisa disajikan saat sahur.
-
15 Resep sayur santan, enak, sederhana, dan praktis Rasa dan aroma masakan lebih gurih, wangi, serta menggoda.
-
15 Resep sayur tanpa santan, sedap, praktis, dan sederhana Variasi sayur tanpa santan yang cara memasaknya tidak ribet.
Sementara buat masakan yang memang 'diharuskan' pakai santan, kamu bisa memakai bahan pengganti santan selain dari kelapa parut. Misalnya menggunakan fibercreme, susu sutra, atau susu kedelai. Dengan takaran yang pas, bahan pengganti tersebut bakal selezat kuah santan.
Berikut tujuh belas resep menu makan siang spesial tanpa santan yang cocok buat keluarga, Brilio Food rangkum dari berbagai sumber pada Minggu (15/8).
1. Ayam longan asam manis.
foto: Instagram/@iin_yap
Bahan:
- 1 ekor ayam, potong-potong
- 3 siung bawang putih
- 1 wortel
- 1 timun
- 1/2 kaleng longan
- Nanas secukupnya
- 3 cabai, buang bijinya
- Saus plum
- Saus tomat
- Gula
- Bawang putih goreng
Cara membuat:
1. Bumbui ayam dengan lada, kecap asin,dan bawang putih giling. Aduk rata. Diamkan selama satu jam.
2. Beri maizena lalu goreng hingga kecokelatan.
3. Remas wortel dengan garam. Cuci bersih, peras sampai kering. Beri 1 sdm gula dan 1 sdt cuka.
4. Remas timun dengan garam. Cuci bersih lalu tiriskan. Beri gula dan cuka.
5. Panaskan minyak. Masukkan nanas, aduk rata. Beri gula, saus plum, saus tomat, dan air longan.
6. Setelah mendidih, masukkan ayam goreng. Masak beberapa saat.
7. Masukkan wortel yang sudah diperas, longan, dan bawang putih goreng.
8. Kentalkan dengan sedikit air maizena.
9. Sebelum diangkat, masukkan acar timunnya.
2. Sop oyong.
foto: Instagram/@susan_mellyani
Bahan:
- 3 buah oyong muda, kupas potong bulat
- 2 buah wortel, potong-potong
- 1 bungkus kecil soun, seduh air panas
- 10 buah bakso sapi
- 10 buah telur puyuh, kupas
- 1 tangkai daun bawang, seledri potong kasar
- Gula dan garam secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- Bawang goreng
- 1,5 liter air
Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 1/2 sdt merica butiran
Cara membuat:
1. Didihkan air lalu masukkan wortel.
2. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan ke panci lalu aduk rata. Beri gula, garam, dan kaldu bubuk.
3. Setelah wortel empuk, masukkan telur puyuh, bakso, dan oyong. Aduk rata dan biarkan semua matang.
4. Setelah matang, matikan api. Masukkan soun, daun bawang, dan seledri.
5. Sajikan dengan taburan bawang goreng.
3. Manday.
foto: Instagram/@nafisa_shidqia
Bahan:
- Manday secukupnya, goreng matang
- 5 biji cabai merah dan keriting
- 10 biji cabai rawit rawit
- 2 siung bawang merah
- 2 buah tomat
- 1/2 terasi
- Garam secukupnya
- Penyedap secukupnya
- Gula pasir
Cara membuat:
1. Goreng cabai, bawang, dan terasi sampai layu.
2. Ulek bersama minyak sisa menggoreng.
3. Tambahkan garam dan penyedap.
4. Sajikan dengan irisan timun dan manday goreng.
4. Cumi tepung lada garam.
foto: Instagram/@dinaprni
Bahan:
- 250 gr cumi, cuci bersih lalu potong cincin
- Minyak untuk goreng cumi secukupnya
Bahan marinasi:
- 1/2 sdm saus tiram
- 1 butir telur ayam
- 1 sdm tepung maizena
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt lada
Tepung kering:
- 4 sdm tepung terigu
- 2 sdm tepung maizena
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt lada
Bahan bumbu cabai bawang:
- 10 siung bawang putih
- 4 buah cabai keriting merah
- 3 buah cabai rawit merah (sesuai selera)
- 3 batang bawang daun
- Sedikit garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk ayam
- 1/4 sdt lada
- Minyak untuk tumis
Cara membuat:
1. Campur cumi dan semua bumbu marinasi. Aduk lalu simpan di kulkas minimal 20 menit.
2. Balut cumi dengan adonan kering.
3. Panaskan minyak yang banyak. Goreng cumi hingga garing dan kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
4. Cincang bawang putih, daun bawang, dan cabai.
5. Panaskan sedikit minyak. Tumis semua bahan cabai hingga harum, masak dengan api sedang.
6. Masukkan cumi. Tambahkan garam, lada, dan kaldu.
5. Teri kentang cabai hijau.
foto: Instagram/@yanti_kitcheen
Bahan:
- 100 gr ikan teri, cuci lalu tiriskan
- 250 gr kentang, kupas lalu potong agak tipis
- Gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya
- 1 sdt saus tiram
- Sedikit air
Bumbu iris:
- 8 cabai hijau keriting
- 10 cabai rawit hijau
- 6 bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 2 iris tipis lengkuas
Cara membuat:
1. Goreng kentang hingga kuning. Angkat lalu tiriskan. Goreng ikan teri hingga kering, angkat, dan tiriskan.
2. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan sisa bumbu iris. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan sedikit air.
3. Beri saus tiram, gula, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
4. Masukkan kentang dan ikan teri yang sudah digoreng. Aduk rata.
6. Nila acar kuning.
foto: Instagram/@susie.agung
Bahan:
- 500 gr ikan nila
- 2 buah wortel, potong korek api
- 2 buah timun, buang biji, potong korek api
- 1 batang daun bawang, potong serong
- 2 batang serai, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 15 buah rawit utuh
- 15 bawang merah kecil, biarkan utuh
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1 sdm cuka
- Garam, gula, dan lada bubuk secukupnya
Bumbu halus:
- 7 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 butir kemiri (sangrai)
- 3 cm kunyit (bakar)
- 1 cm jahe
- 4 buah cabai merah keriting
Cara membuat:
1. Bersihkan ikan, cuci bersih, lumuri air jeruk nipis, biarkan 10 menit, cuci kembali sampai bersih, kerat-kerat, baluri garam, dan biarkan 10 menit.
2. Goreng ikan sampai matang, angkat, dan sisihkan.
3. Tumis bumbu halus sampai wangi. Masukkan lengkuas, daun salam, daun jeruk, bawang merah kecil utuh, dan rawit utuh. Aduk sampai agak layu.
4. Tuang 1 gelas air. Beri garam, gula, lada, dan cuka. Masak hingga mendidih.
5. Masukkan wortel dan timun. Aduk rata sampai agak layu.
6. Sebelum diangkat, masukkan daun bawang dan ikan. aduk sebentar.
7. Cah brokoli daging sapi.
foto: Instagram/@alfinazulfa91
Bahan:
- 250 gr daging sapi
- 1 bonggol brokoli
- 2 buah wortel
- 1/2 butir bawang bombay
- 1 sdm minyak
- Air kaldu, panas
- Gula dan garam secukupnya
- 1 sdm maizena, larutkan dengan air
Bumbu marinasi:
- 4 siung bawang putih, geprek cincang
- Sejempol jahe, geprek lalu cincang
- 1 sdm kecap asin
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sdt lada bubuk
Cara membuat:
1. Potong daging tipis. Marinasi dengan bumbu. Diamkan di kulkas minimal 1 jam.
2. Potong brokoli perkuntum. Cuci lalu rendam dengan air dan garam sebentar. Bilas lagi dengan air mengalir lalu tiriskan.
3. Siapkan pan, tuang 1 sdm minyak, masukkan daging yang telah dimarinasi dan bawang bombay. Aduk sampai berubah warna.
4. Tambahkan air kaldu panas. Masak daging sesuai tingkat kematangan yang diinginkan.
5. Masukkan wortel lalu brokoli.
6. Masukkan larutan maizena untuk sedikit mengentalkan kuah.
8. Tumis sawi hijau.
foto: Instagram/@galerimasakanuni
Bahan:
- 1 ikat sawi hijau, iris
- ½ buah tomat, iris
- 2 bawang merah, iris
- 2 bawang putih, iris
- Garam secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
- Saus tiram secukupnya
- Air
- Minyak goreng
Cara membuat:
1. Cuci sayuran hingga bersih, tiriskan.
2. Tumis bawang putih, bawang merah, dan tomat.
3. Masukkan sawi yang sudah diiris. Oseng hingga setengah layu.
4. Tambahkan garam, lada, dan saus tiram. Aduk hingga tercampur rata.
5. Tambahkan air hingga setengah terendam. Masak hingga matang.
9. Sayur asem.
foto: Instagram/@dapur.raditya
Bahan:
- 20 gr daun melinjo
- 20 gr nangka muda
- 3 buah terong bulat
- 1 buah jagung manis
- 20 gr kacang tanah yang masih ada kulitnya
- 5 buah buah melinjo
- 1 papan oncom (opsional)
- 1/2 ikat kacang panjang
- 1 buah labu siam/pepaya muda
- 5 lembar daun salam
- 1 buah jengkol beweh (opsional)
- 1 1/2 liter air
- 4 cm asam Jawa muda
- 1 ruas laos
Bumbu halus :
- 10 buah cabai rawit
- garam secukupnya
- 10 butir bawang merah
Cara membuat:
1. Cuci bersih kacang tanah, Belah terong dan jengkol menjadi 4 bagian. Potong kacang panjang seukuran jari telunjuk.
Tumbuk kasar bumbu-bumbu halus, kemudian sisihkan.
2. Didihkan air, kemudian masukkan bumbu halus, laos, dan daun salam.
3. Masukkan asam Jawa dan jengkol. Setelah beberapa lama, angkat asam dan dipecahkan, kemudian masukkan kembali ke dalam sayur.
4. Masukkan sisa sayur yang ada dan bumbui dengan garam. Masak sampai cukup lunak. Setelah itu tambahkan oncom yang sudah diremukkan dengan tangan.
10. Mi goreng.
foto: Instagram/@irvianachristy
Bahan:
- 2 bungkus mi gepeng
- 4 sosis
- 2 telur
- Wortel dan sawi secukupnya
- Garam
- Kaldu jamur
- Kecap manis
Bumbu halus:
- 5 bawang putih
- 5 cabai rawit
Cara membuat:
1. Rebus mi setengah matang. Angkat dan tiriskan.
2. Potong sayuran. Cuci, rebus sebentar, angkat, dan tiriskan.
3. Potong sosis lalu sisihkan.
4. Orak-arik telur lalu sisihkan.
5. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan sayur-sayuran, sosis, dan telur.
6. Beri sedikit air.
7. Tuang garam, kaldu jamur, dan kecap secukupnya. Aduk rata.
8. Masukkan mi. Campur rata dengan bumbu.
11. Balado ikan asin kapas.
foto: Instagram/@lusiaa_vv
Bahan:
- 150 gr ikan asin kapas
- 4 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas geprek
- 2 sdm air jeruk kunci
Bumbu halus:
- 100 gr cabai merah
- 10 cabai rawit
- 8 siung bawang merah
- 5 butir bawang putih
- 1 bh tomat buang biji
- Garam, penyedap jamur, dan gula pasir secukupnya
Cara membuat:
1. Panaskan minyak goreng secukupnya. Goreng ikan asin sampai garing. Angkat dan tiriskan.
2. Panaskan 3 sdm minyak. Tumis bumbu halus dan lengkuas sampai bau langu hilang. Tambahkan daun jeruk dan daun salam.
3. Masukkan air jeruk, garam, penyedap jamur, dan gula pasir.
4. Masukkan ikan asin yang sudah digoreng. Aduk sampai rata.
12. Tongseng sapi.
foto: Instagram/@Echi_Raffani2016
Bahan:
- 1/4 kg daging sapi, iris tipis
- Kol secukupnya
- 1 tomat
- 10 cabai rawit
- Daun bawang secukupnya
- 1 daun salam dan sereh
- 2 sdm kecap manis
- 2 sdm minyak sayur
- 500 ml air matang
- 1/2 sdt kaldu bubuk sapi
Bumbu halus:
- 6 bawang merah
- 3 bawang putih
- 1/4 sdt merica
- 1 cm jahe
- 2 kemiri
Cara membuat:
1. Tumis Bumbu halus bersama daun salam dan sereh.
2. Masukkan daging sapi yang telah diiris tipis hingga berubah warna kecokelatan.
3. Masukkan air dan tutup agar daging empuk.
4. Beri kaldu sapi dan kecap manis, aduk rata.
5. Masukkan kol, cabai rawit, dan tomat. Aduk rata lalu angkat.
6. Sajikan bersama taburan bawang goreng.
13. Asem-asem bandeng.
foto: Instagram/@indirapupu
Bahan:
- 4 ekor ikan bandeng, potong 2
- 2 sdm bumbu racik ikan
- 2 lembar daun salam
- 1 sereh, geprek
- Gula, garam, lada, dan kaldu jamur secukupnya
- 600 ml air
- 10 cabai rawit utuh
- 2 sdm perasan jeruk nipis
- 2 sdm air asam Jawa
Bahan bumbu iris:
- 11 bawang putih
- 8 bawang merah
- 5 cabai merah keriting
- 2 cm lengkuas
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 3 tomat hijau
Cara membuat:
1. Bersihkan ikan, lumuri dengan perasan jeruk nipis, dan 2 sdm bumbu racik ikan. Diamkan 15 menit, goreng, lalu tiriskan.
2. Panaskan 3 sdm minyak bekas goreng ikan. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan bawang merah, lengkuas, jahe, kunyit, sereh, daun salam, dan cabai merah. Tumis hingga layu.
3. Masukkan 500 ml air, gula, garam, lada, dan kaldu jamur. Masak hingga mendidih.
4. Masukkan bandeng, irisan tomat hijau, cabai rawit utuh, perasan jeruk nipis, air asem Jawa, dan belimbing wuluh. Masak hingga matang.
14. Ayam kecap.
foto: Instagram/@cheche_kitchen
Bahan:
- 2 batang daun bawang
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 500 gr ayam potong
- 5 buah cabai rawit
- 100 ml air
- 2 buah cabai merah besar (opsional)
- 4 siung bawang putih
- 4 sendok makan kecap manis
- 1/2 ruas jahe
- 1/2 buah bawang bombay
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1 buah tomat
- Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
1. Potong ayam jadi enam bagian. Memarkan bawang putih dan jahe. Iris memanjang bawang bombay, kemudian iris menyerong daun bawang dan cabai merah besar. Potong-potong tomat seukuran dadu dan iris halus cabai rawit.
2. Panaskan minyak, lalu goreng ayam sampai setengah matang.
3. Tumis jahe, bawang bombay, dan bawang putih hingga layu. Masukkan ayam, aduk sebentar.
4. Tambahkan kecap manis, air, garam, dan lada. Masak sampai air menyusut dan ayam matang.
5. Selanjutnya masukkan tomat dan daun bawang. Aduk sebentar sampai cukup layu.
15. Lodeh nangka muda.
foto: Instagram/@mrs.wijaya
Bahan:
- 500 gr nangka muda, potong-potong
- 2 sdm teri nasi goreng
- 5 daun salam
- 2 daun jeruk
- 3 cm lengkuas geprek
- 5 cabai hijau besar iris
- 10 cabai rawit utuh
- 1 liter air
- 3 sdm penuh fibercreme
- Garam
- Gula pasir
- Penyedap jamur
- Minyak goreng
Bumbu halus:
- 2 cabai merah besar
- 15 cabai rawit
- 5 bawang putih
- 10 bawang merah
- 3 butir kemiri sangrai
- 1 sdt ketumbar
Cara membuat:
1. Rebus nangka muda hingga setengah matang, angkat dan tiriskan.
2. Tumis bumbu halus, masukkan daun salam, daun jeruk, lengkuas, cabai hijau besar, dan cabai rawit utuh.
3. Tuang 1 liter air.
4. Masukkan nangka muda dan teri.
5. Masukkan fibercreme, garam, gula, dan penyedap jamur. Aduk rata.
16. Rawon.
foto: Instagram/@susie.agung
Bahan:
- 500 gr daging sapi (biasanya berlemak)
- 2 liter air
- 2 lembar daun salam
- 2 batang daun bawang, iris kasar
- 5 lembar daun jeruk
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 batang serai, memarkan
- 1/2 sdm gula merah
- Garam
Bumbu halus:
- 7 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 3 buah cabai merah besar (buang bijinya)
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 6 buah kluwek (ambil isinya, seduh air panas)
- 1 sdt terasi matang
Pelengkap:
- Tauge pendek
- Bawang merah goreng
- Daun bawang
- Sambal
- Jeruk nipis
Cara membuat:
1. Didihkan air dalam panci, masukkan daging, daun salam dan lengkuas, rebus selama 15 menit, angkat daging, potong-potong, saring sisa air rebusan, masukkan kembali daging dalam air rebusan, sisihkan
2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan daun jeruk dan serai, aduk-aduk sampai bumbu matang, matikan api, tuang bumbu ke dalam rebusan daging
3. Panaskan kembali panci berisi daging, bumbui garam dan gula merah, masak sampai daging empuk dan bumbu meresap, koreksi rasa, bila sudah pas matikan api, sajikan dengan pelengkap.
17. Tumis buncis.
foto: Instagram/@linasutiono
Bahan:
- 200 gr buncis, bersihkan, potong-potong
- 100 gr udang, cincang kasar
- 5 cabai merah keriting, cincang
- 2 buah cabai rawit, iris kecil-kecil
- 4 buah tomat cherry, belah dua
- 2 buah bawang merah, cincang
- 1 buah bawang putih, cincang
- 1 sdt saus tiram
- 1 sdt minyak wijen
- 2 sdm minyak cabai
- 2 sdm air panas
- Garam dan gula secukupnya
Cara membuat:
1. Remas-remas buncis dengan sedikit garam, diamkan beberapa saat, bilas, sisihkan.
2 Kemudian tumis bawang merah, bawang putih dan cabai cincang dengan minyak. Setelah aromanya harum masukkan udang dan tomat, aduk rata.
3. Lalu masukkan buncis beri garam, gula pasir, saus tiram, dan beri sedikit air panas. Aduk-aduk biarkan beberapa saat, jangan dimasak terlalu lama supaya buncis memiliki tekstur kres ketika dimakan.
4. Terakhir beri minyak wijen, tes rasa, angkat.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas