15 Resep masakan western ala rumahan untuk buka puasa, enak dan menggugah selera
Diperbarui 5 Apr 2024, 13:39 WIB
Diterbitkan 5 Apr 2024, 19:00 WIB
Brilio.net - Saat buka puasa nggak sedikit orang rela antre membeli makanan. Bukan tanpa sebab, pada momen ini memang banyak orang yang menjadi pedagang dadakan untuk menjual takjil serta menu makanan berat. Saking banyaknya pilihan, nggak sedikit orang yang bingung memilihnya.
Nah, daripada bingung beli makan di luar, kamu bisa berkreasi dengan membuat makanan western sendiri untuk buka puasa. Selain bikin sajian yang berbeda dari biasanya, menu western ala rumahan ini bakalan menggugah selera, lho. Apalagi banyak resep yang rasanya istimewa.
-
11 Resep masakan western rumahan yang cocok untuk lidah orang Indonesia, lezat dan mudah dibuat Buatnya nggak rumit dan cocok dilidah orang Indonesia.
-
15 Resep makanan cepat saji untuk buka puasa, mudah dan antiribet Bahan makanan cepat saji pastinya bikin masak lebih mudah.
-
15 Resep menu buka puasa tanpa santan, enak & menggugah selera Meski tanpa santan, namun berbagai menu ini tetap lezat dan bikin nagih
Kini banyak kreasi resep western foodyang sangat mudah dibuat dan tak perlu mengeluarkan budget besar untuk membuatnya. Kamu pun juga bisa menjadikan western food sebagai pilihan menu diet juga. Menarik, kan? Yuk, intip 15 resep yang telah BrilioFood himpun dari berbagai sumber, Kamis (4/4).
1. Spaghetti aglio olio udang.
foto: Instagram/@dapur.bule
Bahan:
- 1/2 bungkus spaghetti
- 250 gr udang kupas dan cuci bersih
- 5 siung bawang putih cincang halus
- 1/2 siung bawang bombay iris halus
- 4 buah rawit merah iris halus
- Olive oil
- Garam
- Bubuk lada hitam
- Cabai
- Bubuk oregano kering
Cara membuat:
1. Beri garam dan sedikit olive oil dalam air rebusan, rebus spaghetti hingga al dente lalu tiriskan.
2. Panaskan sedikit olive oil lalu tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
3. Masukkan udang dan irisan rawit. Bumbui dengan sedikit garam.
4. Setelah udang berubah warna dan matang, masukkan spaghetti. Beri oregano bubuk, lada hitam bubuk, garam, dan cabai kering bubuk.
5. Aduk hingga semua bumbu merata, koreksi rasa lalu matikan api. Spaghetti siap disajikan.
2. Simple sausage pasta.
foto: Instagram/@fathimahzein
Bahan:
- 250 gr pasta
- 1 buah bawang bombay
- 1 siung bawang putih, cincang kasar
- 4 sdm saus spageti
- 3 buah sosis, potong sesuai selera
- 1/4 kotak keju, parut
-5 sdm air rebusan pasta.
- Garam
- Gula
- Merica
Cara membuat:
1. Rebus pasta dalam air tambahkan sedikit garam dan minyak sampai matang angkat, tiriskan.
2. Tumis bawang putih dan bombay hingga harum lalu masukkan sosis, aduk-aduk dan masak hingga sosis matang.
3. Masukkan saus spaghetti dan keju parut, aduk-aduk lalu tambahkan air rebusan pasta. Aduk kembali.
4. Tambahkan garam, gula dan merica, aduk dan koreksi rasa. Jika sudah pas masukkan pasta aduk-aduk hingga tercampur rata, matikan api.
5. Tuang di atas piring saji dan taburkan daun parsley kering.
3. Beef teriyaki.
foto: Instagram/@sarah_ari_nugroho
Bahan:
- 300 gr daging sapi mulus, cuci, fillet-fillet tipis sisihkan
- 1 buah paprika hijau, iris-iris panjang
- 1 siung bawang bombay, iris-iris
- 2 sdm margarin
- Air secukupnya
- Garam gula pasir
Bumbu rendaman:
- 4 sdm saus teriyaki
- 3 sdm saus tiram
- 2 sdm saus cabai
- 1 sdm saus tomat
- 3 sdm kecap manis
Bumbu halus:
- 5 siung baput
- 1 ruas jahe
- 1 sdt merica
Cara membuat:
1. Rendam daging dengan bumbu rendaman kurang lebih 1 jam atau bisa lebih, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus dengan margarin sampai wangi, masukkan daging tambahkan garam dan gula pasir secukupnya.
3. Lalu tambahkan beberapa jenis saus dan air secukupnya. Masak sampai daging matang dan bumbu meresap.
4. Menjelang diangkat masukkan bawang bombay dan paprika. Tes rasa.
4. Honey sesame chicken.
foto: Instagram/@verasimon_recipes
Bahan:
- 250 gr paha fillet
- 1 sdm wijen
Bahan saus campur jadi satu:
- 3 sdm kecap asin
- 2 sdm madu
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm rice vinegar
- 1 sdt bawang putih cincang
- 1/3 sdt lada
Cara membuat:
1. Cuci bersih ayam. Masukkan semua bahan saus ke dalam wadah berisi ayam
2. Marinasi minimal 2 jam. Siapkan wajan dengan 1 sdm minyak.
3. Masukkan ayam, kalau sisi kulit sudah kecokelatan, balik ke sisi satunya lagi. Sambil diolesi dengan sisa bumbu marinasi.
4. Masak hingga warna kecokelatan dan matang. Angkat dan sajikan dengan wijen.
5. Macaroni schotel with bechamel.
foto: Instagram/@susan_gracia
Bahan:
- 2 butir bombang, cincang
- 6 siung bawang putih, cincang
- 1 kg macaroni, rebus lalu tiriskan
- 250 gr daging giling
- 250 gr ayam giling
- 2 block keju
- 8 telur utuh
- 1800 ml susu cair full cream
- garam secukupnya
- kaldu bubuk secukupnya
- 1,5 sdt lada bubuk secukupnya
- 2,5 sdt pala bubuk
- Parsley (taburan)
Bechamel sauce:
- 170 gr keju Quick melt
- 500 ml susu cair
- 1 sdm custard powder
- 2 sdm margarin
Cara membuat:
1. Tumis bombay dan bawang putih hingga harum, lalu tambahkan daging giling dan ayam giling. Masak hingga daging matang.
2. Masukkan macaroni dan parutan keju aduk asal rata aja. Matikan kompor.
3. Tuang campuran susu dan telur, lalu tambahkan garam, kaldu bubuk, lada dan pala bubuk sesuai selera. Aduk rata.
4. Buat saus, campur susu dan custard powder aduk rata.
5. Lelehkan margarin, tuang susu yang sudah dicampur dengan custard powder.
6. Lalu tambahkan parutan keju, masak dengan api kecil sampai mengental dan keju larut.
7. Tata macaroni di wadah tahan panas, siram dengan bechamel sauce dan taburan parsley.
8. Oven suhu 180 C selama 30 menit atau sampai matang.
(brl/psa)
RECOMMENDED ARTICLES
- Resign dari koki di Prancis kini sukses buka resto, ini sosok Ali pedagang pizza dari Bantul
- 11 Resep olahan makaroni kekinian, lezat dan bisa jadi ide jualan
- Mudah ditiru, begini trik mudah plating spageti ala restoran
- 20 Resep mashed potato, enak, praktis, sederhana dan bergizi
- 11 Masakan modern ala Eva Anindita, platingnya mewah bak restoran
- 11 Kreasi masakan western ala Mieke Amalia, bak menu restoran
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas