13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat
Instagram/@niladriana dan Instagram/@fridajoincoffee

Brilio.net - Dessert merupakan makanan penutup yang biasa dihidangkan setelah menyantap menu utama atau main course. Umumnya, dessert memiliki rasa manis dan legit yang terbuat dari berbagai macam bahan seperti buah, es krim, atau kacang-kacangan.

Pada dasarnya ada banyak jenis sajian dessert yang cocok disantap usai mengonsumsi makanan berat. Salah satunya dessert yang terbuat dari kacang merah. Jenis kacang satu ini kerap dijadikan sebagai bahan pembuatan dessert khas dari berbagai negara. Misalnya taiyaki dari Jepang atau pat bingsu dari Korea.

Untuk menyantap olahan kacang merahtersebut kamu tak perlu jauh-jauh ke luar negeri. Membuatnya sendiri di rumah bisa jadi cara praktis untuk menyantap aneka dessert berbahan dasar kacang merah.

Tanpa berlama-lama lagi, simak resep olahan kacang merah jadi aneka dessert. Berikut telah BrilioFood himpun dari berbagai sumber pada Senin (18/7).

1. Kacang merah manis.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@rese.p13

Bahan:
- 250 gr kacang merah kering
- 200-250 gr gula Jawa, sisir
- 2 sdm gula pasir
- 4 lembar daun pandan
- Sejumput garam
- 1 liter air

Cara membuat:
1. Rendam kacang merah semalam.
2. Didihkan air masukkan kacang merah dan daun pandan. Di wadah lain didihkan 300 ml air dengan gula Jawa dan garam, lalu setelah gula larut saring. Cek kembali kacang merah, apabila sudah empuk masukkan air gula.
3. Masak sampai air menyusut. Apabila air hampir habis tetapi kacang belum empuk bisa ditambahkan dengan air mendidih.

2. Ogura ice cream.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@masakandidi

Bahan:
- 3 sdm kacang merah sudah direbus
- 2 sdm susu bubuk
- 2 sdm santan instan
- 200 ml air
- 1 sdm maizena, larutkan dalam air
- Gula

Cara membuat:
1. Hancurkan kacang merah.
2. Masukan semua bahan dalam pan. Aduk rata.
3. Masak dengan api kecil sambil diaduk sampai mengental. Setelah mendidih, matikan api.
4. Tuang dalam wadah tertutup
5. Simpan dalam freezer semalaman.
6. Sajikan.

3. Es kacang merah.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@fridajoincoffee

Bahan:
- 200 gr kacang merah segar
- 500 ml air untuk merebus
- 100 gr gula pasir
- 3 sdt cokelat bubuk
- 100 ml santan kental
- 1 sdt garam
- 2 lembar daun pandan
- Susu kental manis cokelat
- Es batu secukupnya

Cara membuat:
1. Rebus air hingga mendidih, masukkan kacang merah, rebus hingga empuk.
2. Tambahkan gula pasir dan cokelat bubuk. Aduk rata dan rebus hingga mendidih, dan gula larut. Dinginkan.
3. Rebus santan dengan sedikit garam dan daun pandan, aduk-aduk hingga mendidih. Dinginkan.
4. Siapkan gelas saji, masukkan es batu, beberapa sendok kacang merah, tambahkan santan dan topping susu kental manis cokelat.
5. Sajikan.

4. Taiyaki.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@diyo_kitchen

Bahan:
- 260 gr tepung terigu protein rendah
- 40 gr tepung sagu
- 35 gr gula pasir
- 2 sdt baking powder
- 1/2 sdt baking soda
- 1/4 sdt garam
- 2 telur, kocok lepas
- 250 ml susu cair
- 35 gr butter, cairkan
- 2 sdm susu kental manis

Isian kacang merah:
- 200 gr kacang merah kering (rendam semalaman, lalu rebus sampai empuk)
- 3 sdm gula pasir
- 1 lembar daun pandan
- 1/4 sdt garam
- 1 bungkus kecil santan bubuk
- 100 ml air

Cara membuat:
1. Isi: campur bahan kacang merah, gula pasir, santan bubuk, garam dan air. Blender semua bahan sampai halus
2. Masak kacang merah dengan pandan, aduk aduk terus sampai kental. Dinginkan, lalu bentuk bulat memanjang.

Cara membuat taiyaki:
1. Campur tepung terigu, tepung sagu, baking soda, baking powder, gula dan garam. Aduk rata
2. Buat bulatan di tengah, masukkan telur, susu cair, susu kental manis dan butter cair. Aduk rata dengan whisk, sampai teksturnya licin tidak bergerindil
3. Diamkan adonan mengembang kurang lebih 30 menit
4. Siapkan cetakan taiyaki, panaskan dengan api kecil. Tuang 1,5 sdm adonan, ratakan. Lalu beri isian kacang merah, tutup lagi dengan adonan sampai rata. Lalu tutup cetakan, masak sampai bagian keduanya kecokelatan
5. Angkat, lalu sajikan.

5. Bakpia basah kacang merah.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@diyo_kitchen

Bahan:
- 250 gr tepung terigu protein sedang
- 35 gr margarin
- 125 ml air hangat
- 1/2 bungkus ragi instan
- 50 gr gula pasir
- 1/2 sdt garam

Bahan isi:
- 200 gr kacang merah kering (rendam semalaman, lalu rebus sampai empuk)
- 3 sdm gula pasir
- 1 lembar daun pandan
- 1/4 sdt garam
- 1 bungkus kecil santan bubuk
- 100 ml air

Cara membuat:
1. Isi: Campur bahan kacang merah, gula pasir, santan bubuk, garam dan air. Blender semua bahan sampai halus. Masak kacang merah dengan pandan, aduk aduk terus sampai kental. Dinginkan, lalu bentuk bulat bulat isi 15 gram.
2. Kulit: Campur tepung, ragi dan gula pasir. Aduk rata.
3. Masukkan air hangat, uleni hingga rata adonannya.
4. Masukkan margarin dan garam, uleni lagi sampai kalis elastis.
5. Bulatkan adonan, tutup dengan kain lembab lalu fermentasikan 45 menit.
6. Kempiskan adonan dan timbang masing-masing 30 gr, beri isian kacang merah lalu tutup bentuk bulat dan pipihkan. Letakkan di loyang tanpa olesan. Beri jarak karena roti ini akan mengembang sedikit.
7. Diamkan 15 menit. Panggang dengan oven suhu 200 C selama 10 menit.
8. Keluarkan dari oven dan balik. Masukkan ke dalam oven lagi lalu panggang selama 5 menit. Angkat.

6. Es loli kacang merah.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@nawangkhusnul

Bahan:
- 100 gr kacang merah
- 2 sdm tepung custard atau maizena
- 1 sdm cokelat bubuk
- 3 sdm susu bubuk cokelat
- 3 sdm gula pasir
- 200 ml susu cair

Cara membuat:
1. Rebus kacang merah dengan slow cooker selama 2 jam atau dengan presto selama 30 menit hingga empuk.
2. Setelah empuk, blender kacang merah dengan semua bahan, blender hingga halus.
3. Masukkan blenderan kacang merah ke dalam panci, masak hingga mendidih, tidak perlu sampai kental sekali.
4. Siapkan cetakan popsicle atau es loli, masukkan kacang merah yang sudah matang ke dalam cetakan es. Lakukan hingga habis.
5. Jika sudah suhu ruang bisa dimasukkan ke dalam freezer.

7. Pat bingsu.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@fristaolvia

Bahan pat:
- 300 gr kacang merah
- Air
- 180-200 gr gula aren
- Sejumput garam
- Sedikit vanilla bubuk

Bahan es fibercreme:
- 2 sdm fibercreme
- 300 ml air matang
- 50 ml air hangat
- 1 sachet stevia

Bahan mochi:
- 20 gr tepung ketan
- 1/2 sdm gula kelapa
- Sedikit garam
- 2-2,5 sdm air
- Maizena secukupnya

Cara membuat:
1. Cuci bersih kacang merah, lalu rendam 2-3 jam. Cuci, tiriskan. Rebus air sampai mendidih. Masukkan kacang merah. Tutup panci. Biarkan 5 menit. Matikan api. Biarkan 30 menit. Beri pemberat di atas tutup panci.
2. Nyalakan lagi api, biarkan 10 menit. Matikan api.
3. Cuci lagi kacang merah. Masukkan ke panci. Tumbuk agar agak hancur. Tambahkan 1,5 gelas air dan gula aren, lalu nyalakan api. Rebus sambil sesekali diaduk.
4. Bila air sudah menyusut, beri sedikit garam dan vanilla bubuk. Aduk rata. Tes rasa. Matikan api. Pindahkan ke wadah. Dinginkan.
5. Larutkan fibercreme dan stevia dengan air hangat. Lalu campur air matang. Aduk rata. Tuang ke dalam plastik, ikat. Bekukan di freezer.
6. Campur semua bahan mochi. Aduk rata. Tutup 1/4 permukaannya dengan plastik. Lalu kukus 3-4 menit. Keluarkan, aduk. Kukus lagi 3-4 menit atau sampai matang. Aduk.
7. Siapkan maizena di wadah. Lalu balur mochi dengan maizena agar tidak lengket. Potong kecil.
8. Keluarkan es fibercreme dari freezer, pukul-pukul, lalu tuang esnya ke mangkuk.
9. Beri pat dan mochi di atasnya. Bisa tambahkan buah-buahan sesuai selera. Siap disajikan.

8. Puding cendol kacang merah.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@niladriana

Bahan:
- Puding kacang merah
- 100 gr kacang merah masak, haluskan
- 1 bungkus agar-agar bubuk plain
- 550 ml santan
- 50 ml susu kental manis
- 3 sdm gula pasir
- 1/4 sdt vanili
- Sejumput garam

Bahan puding cendol:
- 50 gr cendol
- 1 bungkus agar-agar plain
- 600 ml santan
- 100 gr gula pasir
- Sejumput garam
- 1 lembar daun pandan

Cara membuat:
1. Kacang merah: Masak semua bahan hingga mendidih tuang dalam cetakan sisihkan.
2. Cendol: Masak semua bahan kecuali cendol, aduk sampai mendidih matikan kompor, hilangkan uap panasnya masukkan cendolnya aduk rata.

Penyelesaian:
1. Tuang puding cendol dalam cetakan puding kira-kira 1/8 tinggi cetakan.
2. Dinginkan sampai keras, taruh puding kacang merah di atasnya.
3. Tuang sisa puding cendol, masukkan dalam kulkas sampai terasa dingin.
4. Sajikan dengan saus gula merah.

9. Red beans pops.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@citra_haries

Bahan:
- 150 gr kacang merah
- 2 sdm susu kental manis putih dan 2 sdt gula pasir
- Cereal froot loops yang sudah dichooper
- Meses
- DCC cokelat dan pink
- Air untuk merebus kacang
- Tusuk gigi atau tusuk sate

Cara membuat:
1. Cuci bersih kacang. Rebus deng.an metode 15.30.7. Setelah matang tiriskan
2. Haluskan kacang merah, susu kental manis dan gula pasir dengan food processor hingga lumat dan tercampur rata (tes rasa). Bisa juga dihaluskan pakai ulekan.
3. Siapkan tusuk gigi atau tusukan sate yang dipotong jadi 3. Ambil kacang merah per 1 sdt, kemudian bulat-bulatkan dan tusuk dengan tusuk gigi atau tusuk sate. Padatkan.
4. Balurkan ke meses, ke froot loops yang sudah ditumbuk, dicelup ke DCC yang sudah dilelehkan dan bisa juga dicelup ke skippy.

10. Dessert box kacang merah.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@saimona.t

Bahan:
- Kacang merah (rebus)
- Oreo
- Wippy cream
- Margarin

Cara membuat:
1. Masih seperti biasa, haluskan oreo dan ditambahkan margarin cair secukupnya untuk memadatkan Oreo.
2. Kacang merah boleh dihaluskan atau satuan utuh dijadikan lapisan kedua.
3. Masukan wippy cream yang sudah padat menjadi lapisan ketiga.
4. Tambahkan topping sesuai selera.

11. Mochi filling kacang merah.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@revadyan

Filling kacang merah:
- 115 gr Kacang merah segar
- 60 gr gula (sesuaikan selera)
- 1 sdt maizena, larutkan 1 sdm air
- Air untuk merebus

Filling mochi:
- 72 gr tepung ketan putih
- 20 gr maizena
- 14 gr gula pasir
- 145 gr susu
- 20 gr butter

Bahan A (roti):
- 100 gr susu cair
- 1 butir telur
- 50 gr air
- 5 gr whipping cream
- 280 gr tepung terigu (cakra emas)
- 23 gr gula
- 3 gr ragi instant

Bahan B
- 3 gr garam
- 20 gr butter

Cara membuat filling kacang merah:
1. Rebus kacang merah dalam air mendidih sampai empuk. Dinginkan.
2. Haluskan dengan blender, tuang dalam panci, masak lagi bersama gula, lalu tuang larutan maizena. Aduk sampai membentuk pasta. Sisihkan

Cara membuat filling mochi:
1. Campur semua bahan dalam mangkuk, kukus 15 menit.
2. Setelah matang, lemaskan dengan terus di aduk menggunakan spatula bersama butter sampai adonan menjadi kalis. Sisihkan, bagi sesuai banyaknya adonan roti.

Cara membuat roti:
1. Campur semua bahan A, adonan hingga kalis, kurang lebih selama5 menit.
2. Masuk bahan B, adon sampai kalis elastis. Mixer off.
3. Proofing 1, diamkan adonan sampai adonan mengembang 2 kali lipat, kurang lebih 45 menit tergantung suhu udara sekitar.
4. Buang udara, bagi adonan masing-masing 30 gr. Bulatkan, diamkan 10 menit agar mudah dibentuk. Bagi filling mochi sebanyak adonan roti.
5. Ambil 1 bagian roti, gilas dan Lebarkan sampai udara keluar semua, beri isian mochi dan filling kacang merah, tutup adonan membentuk segitiga. Simpan di loyang beralas baking paper, biarkan mengembang sampai 80%.
6. Taburi terigu, lalu sayat membentuk daun. Oven 190°selama 19 menit. Sesuaikan oven masing-masing.

12. Tausa kacang merah.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@yangnai_lim88

Bahan:
- 1 kg kacang merah, ukuran kecil (khusus untuk tausa dan es)
- 700 gr gula pasir
- 300 gr minyak goreng
- 250 gr glukosa
- 100 gr margarine
- 1 sdt vanili bubuk
- 3 sdm tepung kanji dilarutkan dengan 9 sdm air
- 100 gr tepung ketan
- 9 lembar daun pandan, simpul

Cara membuat:
1. Rebus kacang merah dengan air secukupnya sampai matang dan lunak, angkat dan dinginkan
2. Blender halus dengan sisa air rebusannya (kalau kurang boleh ditambah).
3. Tuang dalam wajan, beri daun pandan, masak hingga mendidih kemudian masukkan campuran tepung kanji sambil diaduk hingga mendidih lagi
4. Tambahkan gula, vanili bubuk, minyak goreng, masak dengan api kecil hingga mengental, sambil diaduk
5. Setelah mulai mengental, tambahkan glucose sambil terus diaduk sampai rata, kemudian tambahkan tepung ketan sedikit-sedikit sampai tercampur rata dan adonan menjadi pekat dan tidak nempel di wajan
6. Tambahkan margarin, aduk sampai tercampur rata dan kalis
7. Angkat, tausa siap digunakan.

13. Red bean cupcake.

13 Resep olahan kacang merah jadi dessert, lezat dan mudah dibuat

foto: Instagram/@justtryandtaste

Bahan:
- 425 gr kacang merah (rebus hingga lunak)
- 5 butir telur
- 1 sdt ekstrak vanila
- 1/2 sdt garam
- 6 sdm minyak sayur
- 100 gr gula pasir
- 50 gr brown sugar
- 3 sdm cokelat bubuk
- 1 sdt baking powder
- 1/2 sdt baking soda

Bahan frosting:
- 113 gr mentega
- 226 gr cream cheese
- 1 sdt ekstrak vanila
- 500 gr gula bubuk
- Pasta warna merah

Cara membuat:
1. Siapkan loyang, tata kertas cupcake.
2. Panaskan oven suhu 170 derajat celcius.
3. Blender semua bahan cupcake hingga halus.
4. Tuangkan di masing-masing kertas cupcake. Panggang selama 25 sampai 30 menit, tes tusuk lidi jika sudah matang.
5. Keluarkan, biarkan dingin.
6. Siapkan mixer, masukkan mentega dan cream cheese.
7. Kocok sampai tidak ada gumpalan, masukkan vanila dan garam, kocok rasa.
8. Masukkan gula bubuk, aduk kembali dengan speed rendah.
9. Beri pewarna sesuai selera, aduk rata, dan masukkan ke plastik segitiga.
10. Semprotkan ke atas kue sesuai selera.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya