13 Cara membuat bakso sapi ala rumahan, empuk dan kenyal
Diperbarui 6 Mar 2023, 13:37 WIB
Diterbitkan 16 Jun 2022, 22:03 WIB
Brilio.net - Bakso bisa dibuat dengan berbagai macam bahan. Salah satunya menggunakan bahan dasar daging sapi. Bagian daging sapi yang digunakan pun cukup beragam, misalnya sengkel, has dalam, atau bagian daging sapi yang berurat.
Cara membuat bakso sapi cukup mudah. Blender daging sapi bersama tepung, telur, serta aneka bumbu pilihan. Blender hingga mendapatkan rasa dan tekstur yang diinginkan.
-
Trik membuat adonan bakso sapi yang lembut, padat, dan kenyal tanpa pakai blender Adonan bakso sapi yang lembut dan kenyal bisa dibuat tanpa blender dengan cara sederhana.
-
5 Tips membuat adonan bakso sapi yang empuk dan gurih, anti gagal Bakso buatan kamu dijamin nggak kalah enak dari tempat langganan.
-
7 Resep kuah bakso bumbu sederhana ala rumahan, enak dan praktis Nggak ribet, yuk langsung praktik!
Keberhasilan membuat bakso ini juga ditentukan dengan blender yang digunakan. Blender daging yang baik mampu mencacah daging dengan halus. Buat kamu yang sedang mencari blender daging, kini banyak produk yang menawarkan keunggulan, seperti kecepatan, kepraktisan dan kebersihan. Cek blender terbaik di bawah ini!
Namun untuk mendapatkan bakso sapi yang empuk dan kenyal, ada beberapa cara trik khusus, lho. Di antaranya yakni langsung rendam bakso di air es. Dapat pula dengan mencampurkan adonan dengan jelly powder untuk mendapat hasil bakso yang empuk.
Jika ingin mencoba kreasi bakso sapi, kamu juga dapat menambahkan berbagai macam bahan isian, seperti keju, sambal pedas, telur puyuh, dan lain sebagainya. Dengan membuat sendiri di rumah, kamu bisa mengkreasikan bakso sapi sesuai selera.
Lantas, untuk mengetahui cara membuatnya lebih lanjut, simak kompilasi resep yang telah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (16/6).
1. Bakso daging sapi.
foto: Instagram/@vhe.veronicaa
Bahan:
- 1 kg daging sapi
- 100 gr bawang putih
- 1 bungkus kaldu bubuk rasa sapi
- 2 sdt merica
- 250 gr tepung sagu
- 2 sdm garam
- 2 butir telur
- Air secukupnya
Bahan kuah:
- Bawang putih secukupnya
- Bawang merah secukupnya
- Merica secukupnya
- Kaldu tulang lutut sapi
- 1 bungkus masako rasa sapi
- Garam secukupnya
- Air secukupnya
Cara membuat:
1. Giling daging sapi dengan alat penggiling sampai lembut.
2. Susul dengan bahan-bahan lainnya, kecuali air. Giling beberapa kali sampai teksturnya menyerupai pasta atau selai.
3. Kalau sudah halus, bentuk pakai sendok makan sesuai selera.
4. Panaskan air hingga mendidih, masukkan bulatan bakso ke dalamnya hingga mengambang.
5. Setelah semua sudah masuk dan mengambang, tiriskan. Tinggal bikin kuahnya.
6. Goreng bawang merah dan bawang putih hingga kering untuk taburan. Blender merica sampai halus.
7. Siapkan kaldu tulang lutut sapi untuk pelengkap kuah bakso. Masukkan garam dan masako. Biarkan melebur dulu, taburkan bawang merah dan bawang putih goreng.
2. Bakso sapi has dalam.
foto: Instagram/@fitrianisamidan
Bahan:
- 1 kg daging sapi has dalam, potong kecil
- 75 gr tapioka cap tani
- 2 butir putih telur
- 200 gr es batu
- Garam, kaldu bubuk, merica secukupnya
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 4 siung bawang putih goreng
- 3 siung bawang merah goreng
Cara membuat:
1. Blender atau chopper daging sapi bersama es batu sampai halus.
2. Masukkan bahan-bahan lain, blender kembali sampai tercampur rata.
3. Bentuk bola, masukkan ke dalam air panas, rebus hingga mendidih dan bakso mengapung. Angkat dan tiriskan.
3. Bakso urat.
foto: Instagram/@mylittlekitchenz
Bahan:
- 500 gr daging sapi tetelan atau daging berurat setengah beku
- 130 gr tepung tapioka
- 7 siung bawang putih
- 2 sdm bawang merah goreng
- 2 sdt garam
- 2 sdt kaldu jamur
- 1 butir putih telur
- 1 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt baking powder
Cara membuat:
1. Haluskan semua bahan kecuali tepung tapioka menggunakan food processor.
2. Setelah daging halus masukkan tepung tapioka, proses sebentar hingga tercampur rata.
3. Siapkan panci berisi air panas, bulatkan adonan masukkan adonan yang sudah dibulatkan ke dalam panci lakukan sampai adonan habis.
4. Bisa diisi telur puyuh sebagian. Lalu rebus hingga bakso mengapung dan matang.
5. Setelah matang, tiriskan bakso. Rendam air dingin dan es batu agar bakso tetap kenyal dan tidak kering. Jika mau dimasukkan freezer tunggu dingin, masukkan Tupperware atau plastik BPA free untuk freezer.
4. Bakso keto kenyal (gluten free).
foto: Instagram/@yullychen_mua
Bahan:
- 1/2 kg daging sapi giling (setelah digiling, bekukan di freezer kurang lebih 2 jam)
- 1/4 kg daging ayam giling (setelah digiling bekukan di freezer kurang lebih 2 jam)
- 3 putih telur
- 1,5 sdt baking powder
- 6 bawang putih goreng, haluskan
- 6 bawang merah goreng, haluskan
- 1 sdt merica
- 1 sdt garam himalaya
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt bawang putih bubuk
- Air untuk merebus secukupnya
Cara membuat:
1. Keluarkan terlebih dahulu daging ayam dan sapi yang sudah beku, diamkan sampai agak cair.
2. Masukkan ke dalam food processor bawang putih goreng halus, bawang merah gr halus, putih telur, garam, kaldu bubuk, bawang putih bubuk, baking powder, merica, lalu giling sebentar.
3. Kemudian masukkan daging sapi dan ayam setengah beku dan giling lagi hingga halus dan lembut.
4. Masukkan adonan ke dalam kulkas selama 1 jam. Setelah adonan set selama 1 jam, mulailah mendidihkan air, setelah mendidih matikan kompor.
5. Bentuk dengan tangan menjadi bola lalu masukkan ke air yang sudah didih tadi sampai adonan habis, lalu hidupkan kompor lagi, rebus hingga matang.
5. Bakso sapi khas Malang.
foto: Instagram/@anisa_festi
Bahan:
- 750 gr daging sapi
- Es batu secukupnya
- 2 sdm garam
- 1 sdm lada
- 1 sdm baking powder
- 1 sdm gula
- 1 sdm kaldu jamur
- 5 sdm tepung sagu
- 2 sdm bawang putih goreng
- 2 sdm bawang merah goreng
- 1 butir putih telur
Bahan kuah:
- Tulang sapi
- 3 siung bawang putih geprek
- 2 batang daun bawang
- 1 sdm bumbu halus (bawang putih dan bawang merah)
- Lada bubuk
- Garam
- Kaldu jamur
Cara membuat:
1. Campur semua bahan, haluskan dengan chopper. Didihkan air lalu matikan, cetak bakso dengan bentuk bulat.
2. Nyalakan api, rebus hingga matang. Angkat. Bisa disimpan di freezer.
3. Untuk membuat kuah, tumis bawang putih geprek dan daun bawang. Masukkan bumbu halus, tumis hingga matang lalu masukkan air. Masukkan tulang sapi dan bakso bumbui dengan garam, lada, dan kaldu bubuk.
6. Bakso sapi ayam.
foto: Instagram/@dbas.foodstory
Bahan:
- 500 gr daging sapi
- 250 gr daging ayam tanpa tulang
- 100 gr es batu, hancurkan
- 100 gr putih telur beku
- 1 sdm baking powder
- 1 sdm garam
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt kaldu sapi bubuk atau kaldu jamur
- 80 gr tepung sagu
- 1 sdt merica bubuk
- 2 sdm bawang merah goreng, hancurkan
Cara membuat:
1. Haluskan daging sapi dan ayam dengan food processor. Lalu masukkan es batu dan putih telur dengan food processor sampai halus. Masukkan semua bahan kecuali tepung sagu, campur rata dengan food processor. Terakhir masukkan tepung sagu, proses kembali sampai rata.
2. Panaskan sekitar 3 liter air sampai mendidih. Bulatkan adonan bakso dengan bantuan sendok atau bisa juga menggunakan tangan yang sudah dicuci bersih, lalu ambil segenggam adonan keluarkan dari sela antara jempol dan jari telunjuk. Gunakan sarung tangan jika adonan dingin. Lakukan sampai semua adonan habis dibulatkan.
3. Panaskan kembali bakso yang sudah dibentuk tadi dengan api kecil sampai semuanya terapung dan matang. Tiriskan lalu masukkan ke baskom berisi air dingin atau air es, sekitar 20 menit.
4. Tiriskan, bakso siap dimasak atau dimasukkan ke dalam freezer.
7. Bakso sapi keju.
foto: Instagram/@vittacakeandbakery
Bahan:
- 200 gr daging sapi, potong kecil
- 300 gr daging ayam, potong kecil
- 200 gr es batu, hancurkan
- 1 buah putih telur (sekitar 35 gr)
- 80 gr tepung tapioka
- 20gr tepung maizena
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdm garam
- 1/2 sdt pala bubuk
- 1 sdm kaldu sapi bubuk
- 3 siung bawang putih, goreng dulu
- 2 sdm bawang goreng
- Air untuk merebus
- Keju untuk isian
Cara membuat:
1. Dengan food processor, haluskan bersamaan daging dan es batu, lalu tambahkan putih telur dan semua bumbu. Proses lagi sampai tercampur rata.
2. Masukkan tepung tapioka dan maizena, proses sampai halus.
3. Didihkan air, kecilkan apinya atau bisa juga dimatikan dulu. Lalu bentuk adonan bulat-bulat, beri isian keju. Rebus sampai matang, tandanya bakso sudah mengapung.
4. Tunggu sampai mengapung semua, angkat. Langsung rendam ke air es atau es batu. Tunggu beberapa saat, dan tiriskan.
8. Bakso sapi isi daging.
foto: Instagram/@dapur_resep
Bahan isi (campur, aduk rata):
- 100 gr daging sapi, haluskan
- 2 siung bawang putih goreng
- 2 siung bawang merah goreng
- 2 sdm kecap manis
- Garam dan merica bubuk secukupnya
Bahan bakso:
- 250 gr daging sapi, haluskan
- 3 siung bawang putih goreng
- 3 siung bawang merah goreng
- 1 butir putih telur
- 4 sdm tepung sagu atau tapioka
- Garam, merica, kaldu bubuk
- Air untuk merebus
Cara membuat:
1. Campur daging sapi, bawang merah dan putih, putih telur, tepung sagu, garam, merica dan kaldu bubuk, haluskan dengan chopper.
2. Ambil sedikit adonan bakso, beri isian secukupnya lalu bentuk bulat, masukkan ke air panas, lakukan sampai adonan habis.
3. Rebus sampai matang, angkat. Sajikan dengan sambal atau saus cabai.
9. Bakso sapi mercon.
foto: Instagram/@suin_photoghraphy
Bahan:
- 250 gr daging sapi
- 35 gr es batu
- 1 butir putih telur
- 3 sdm tepung tapioka
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt baking powder
- 2 bawang putih (digoreng kemudian dihaluskan)
Isian (haluskan):
- 10 cabai rawit
- 1 bawang putih
Cara membuat:
1. Masukkan daging ke food processor, proses hingga halus kemudian masukkan es batu dan proses lagi hingga halus.
2. Tambahkan putih telur, proses hingga rata. Tambahkan tepung tapioka, bawang putih, garam, merica, dan baking powder. Proses lagi hingga tercampur rata .
3. Siapkan baskom besar, pindahkan adonan ke baskom. Kemudian uleni dan banting-banting adonan sampai benar-benar menyatu dan teksturnya lembut seperti pasta.
4. Didihkan air sampai benar-benar mendidih, kecilkan api. Cetak bakso dan masukkan ke dalam rebusan air. Lakukan hingga habis. Sebagian isi dengan sambal mercon.
5. Bila sudah mengapung tiriskan lalu taruh di air es dan tiriskan taruh di wadah lain.
10. Bakso daging sapi giling.
foto: Instagram/@frances_setiawan
Bahan:
- 200 gr daging sapi giling
- 9 buah es batu
- 1 sdt bawang putih goreng
- 1 sdt bawang merah goreng
- 1 sdt bawang putih parut
- 1 sdt merica
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu jamur
- 1 putih telur
- 50 gr tapioka
Cara membuat:
1. Haluskan dengan food processor sampai benar-benar halus seperti pasta semua bahan kecuali tapioka.
2. Setelah benar-benar halus baru masukkan tapioka dan campur rata.
3. Panaskan air untuk merebus bakso. Jika sudah mendidih matikan api.
4. Ambil adonan dan bentuk bulat lalu masukkan ke dalam panci. Lakukan hingga adonan habis.
5. Nyalakan kompor dengan api sangat kecil. Masak hingga mengapung.
6. Angkat dan tiriskan lalu langsung masuk ke dalam baskom berisi air dingin dan es batu.
7. Diamkan beberapa saat lalu siap digunakan.
11. Bakso sapi homemade.
foto: Instagram/@debbie_ariesthea
Bahan:
- 500 gr daging sapi silap atau paha dalam (setengah beku)
- 240 gr es batu
- 15 gr bawang merah goreng
- 7 gr bawang putih goreng
- 22 gr garam
- 7 gr kaldu jamur
- 1 gr baking powder
- 200 gr tepung sagu tani
Cara membuat:
1. Haluskan daging dan es batu pakai food processor sampai hancur, lalu blender lebih 3 menit atau sampai berbentuk bola.
2. Lalu masukkan garam dan kaldu jamur, blender kembali selama 3 menit.
3. Lalu masukkan bawang merah goreng dan bawang putih goreng, blender lagi 2 menit.
4. Lalu masukkan tepung sagu dan baking powder, blender kembali 1 menit.
5. Angkat dan pindahkan ke baskom.
6. Lalu pukul-pukul adonannya, siapkan air yang belum terlalu mendidih, bulat-bulatkan adonan dengan bantuan sendok sampai habis, masukkan ke dalam air yang belum terlalu mendidih. Setelah selesai besarkan api dan masak sampai matang kurang lebih 10 menit.
7. Cek bakso dengan cara dipotong, setelah sudah pasti matang, angkat lalu rendam dalam air es selama 5 menit, lalu masukkan ke dalam wadah atau plastik untuk penyimpanannya.
12. Bakso sapi simpel.
foto: Instagram/@mejauna
Bahan:
- 200 gr daging sapi
- 1 butir putih telur
- 1 sdm tepung tapioka
- 1 sdt garam
- Es batu secukupnya
Cara membuat:
1. Masukkan semua bahan di food processor (pastikan benar-benar sudah lembut).
2. Siapkan air dalam panci dan letakkan di atas kompor tunggu sampai hangat.
3. Lalu bentuk bakso sesuai selera masukkan ke dalam panci tunggu sampai baksonya naik ke permukaan tandanya bakso sudah matang.
13. Bakso sapi kenyal.
foto: Instagram/@tin.tinkitchen
Bakso:
- 1 kg daging sapi kualitas bagus dan segar, digiling sangat halus
- 150 gr tepung sagu
- 2 putih telur
- 200 gr es batu
- 1 sdt baking soda
- 1 sdm nutrijell plain
- 5 sdm bawang putih goreng
- 5 sdm bawang merah goreng
- 1 sdt lada putih halus
- 1 sdm kaldu bubuk sapi
- 1,5 sdm garam
Cara membuat:
1. Giling semua bahan bakso di food processor hingga halus dan tercampur rata. Simpan adonan bakso di freezer selama 50 menit (agar daging tetap segar dan adonan bakso lebih mudah dibentuk).
2. Panaskan air hingga hanya keluar sedikit gelembung kecil di dasar panci (jangan sampai mendidih)
3. Bentuk adonan bakso menggunakan tangan dan sendok, cemplungkan ke dalam air panas.
4. Tiriskan bakso yang sudah terapung.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- 11 Resep olahan bakso berkuah buat sahur, enak dan bikin nagih
- 15 Resep olahan bakso untuk lauk, lezat, gurih, dan menggugah selera
- 13 Cara membuat bakso tanpa daging, mudah dibuat dan bikin nagih
- 13 Potret bentuk bakso nyeleneh ini bikin nggak habis pikir
- 13 Resep bumbu bakso bakar, sederhana, sedap, dan lezat maksimal
- 11 Resep bumbu kuah bakso, gampang dibuat, praktis, dan bikin nagih
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas