11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih
foto: Instagram/@auliasabrina dan @rizadwijayanti

Brilio.net - Kentang merupakan bahan makanan yang bisa dimasak jadi menu apa saja. Bisa jadi sayuran pendamping nasi hingga camilan. Cara membuat camilan dari kentang pun begitu beragam, bisa digoreng juga dipanggang, lho.

Untuk membuat kentang panggang, biasanya menggunakan tambahan keju, sehingga rasanya jadi lebih nikmat karena kejunya meleleh. Di samping itu, kreasi kentang panggang juga bisa dikombinasi dengan bahan lain seperti sayuran serta daging.

Nggak sekadar bisa jadi camilan, kentang panggang pun bisa jadi menu yang mengenyangkan, lho. Sebab kentang mengandung karbohidrat dan serat yang cukup tinggi. Selain itu, bisa juga menambah energi untuk beraktivitas sehari-hari.

Pengen buat kentang panggang sendiri di rumah? Berikut sebelas resep kentang panggang, dirangkum BrilioFood dari berbagai sumber, Sabtu (18/9).

1. Baked potato sehat praktis.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@resepbekalanak

Bahan:
- 4 buah kentang
- Keju mozarella secukupnya
- Garam secukupnya
- Mayonnaise
- Margarin

Cara membuat:
1. Cuci bersih kentang, kemudian rebus dalam air yang sudah diberi garam.
2. Setelah kentang matang, tiriskan.
3. Letakkan kentang pada loyang yang sudah diberi alumunium foil. Tekan perlahan, supaya kentang merekah.
4. Olesi kentang dengan margarin. Beri mayonaise dan keju.
5. Panggang dalam oven kurang lebih 5 menit.
6. Baked potato siap disajikan. Jika suka pedas bisa tambahkan saus sambal.

2. Baked potato wedges.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@1rin_s

Bahan:
- 1 kg kentang
- 4-5 siung bawang putih parut
- 2 sdm minyak sayur
- 2 sdm mentega
- Daun bawang secukupnya (bekukan semalaman di freezer, biar tidak cepat gosong waktu di oven)
- Garam secukupnya
- Merica secukupnya

Tambahan sesuai selera:
- Cabai bubuk
- Paprika bubuk
- Parmesan
- Oregano

Cara membuat:
1. Kupas kulit kentang, belah memanjang 6 sampai 8 bagian (wedges), rendam dalam air 15 menit.
2. Rebus kentang selama 10 hingga 15 menit, tiriskan hingga benar-benar kering.
3. Campurkan rata semua bumbu dengan kentang.
4. Susun di tray, jangan terlalu banyak atau menumpuk.
4. Panggang suhu 200 derajat celcius hingga matang kecokelatan (45 sampai 60 menit, tergantung oven masing-masing), balik kentang, agar merata.

3. Creamy potato gratin.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@meidymarsella

Bahan:
- 3-4 buah kentang ukuran besar
- 1 buah bawang bombay, iris bentuk cincin
- 3 sdm margarin atau butter
- 3 sdm tepung terigu
- 250 ml susu UHT full cream
- 1/4 sdt bubuk pala
- Garam dan lada
- Keju cheddar parut untuk topping
- Parsley cincang untuk topping

Cara membuat:
1. Kupas kentang, iris bulat tipis-tipis.
2. Sisihkan kentang.
3. Panaskan margarin atau butter, kalau sudah meleleh, masukkan tepung terigu. Aduk cepat sampai rata.
4. Masukkan susu sedikit demi sedikit. Aduk sampai rata dan tidak bergerindil.
5. Masukkan bubuk pala, lalu garam dan lada secukupnya.
6. Masak sampai kental. Matikan api.
7. Tata irisan kentang di dalam wadah tahan panas. Susun kentang saling sampai memenuhi dasar wadah, lalu tata irisan bawang bombay di atasnya.
8. Lalu tuang adonan krim susu secara merata.
9. Ulangi step 7-8 sampai semua bahan habis. Jadi akan ada beberapa layer kentang dan krimnya.
10. Terakhir taburi dengan parutan keju dan parsley.
11. Panggang di dalam oven dengan suhu 180 derajat celcius selama kurang lebih 40 menit.
12. Keluarkan dari oven jika kentang sudah terasa empuk jika ditusuk dan bagian atas berwarna kuning keemasan.
13. Tunggu beberapa saat sebelum disantap. Karena masih potato gratin masih sangat panas dan konsistensinya masih cenderung encer. Kalau didiamkan dulu, teksturnya akan menjadi lebih padat dan creamy.

4. Kentang panggang.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@auliasabrina

Bahan:
- 2 kentang ukuran kecil
- 1/4 bungkus saus bolognese
- 1/4 siung bawang bombay
- 100 gr kornet (bisa diganti daging giling, sosis, atau disesuaikan selera)
- 1/4 sdt oregano
- 7 gr unsalted butter
- Gula
- Kaldu jamur
- Keju parut untuk topping

Cara membuat:
1. Panaskan pan, lelehkan unsalted butter.
2. Masukkan bawang bombay dan masak hingga harum.
3. Masukkan kornet dan saus bolognese. Aduk-aduk hingga dagingnya hancur.
4. Tambahkam gula, kaldu jamur, dan oregano lalu koreksi rasanya. Masak hingga matang dan sisihkan.
5. Potong kentang tipis-tipis yang sudah dicuci bersih. Lalu susun 1 lapis hingga rata di wadah yang tahan panas.
6. Tambahkan saus yang tadi sudah dimasak di atas kentang.
7. Lanjutkan susun kentang dan saus hingga tempatnya penuh.
8. Taburkan keju di atasnya.
9. Panggang hingga matang dengan oven suhu 180 derajat celcius selama 30 menit.

5. Easy cheesy baked potato.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@nadfm_

Bahan:
- 4-5 kentang (kukus, rebus, atau panggang)
- 1 bungkus keju (parut)
- Parsley segar atau kering

Saus bechamel:
- 1/2 bawang bombay
- 3 siung bawang putih
- 750-800 ml susu
- 2 sdm terigu
- 2 sdm butter
- 1 sdt pala bubuk
- 1 sdt lada bubuk
- 1,5 sdt gula
- 2 sdt garam
- 1 sdt kaldu jamur

Cara membuat:
1. Iris kasar kentang, kukus, rebus, atau panggang sampai agak matang.
2. Iris kasar bombay dan cincang bawang putih. Sisihkan. Lanjutkan membuat saus bechamelnya.
3. Panaskan wajan, masukkan 2 sdm butter.
4. Tumis bombay sampai layu.
5. Masukkan bawang putih, tumis lagi sampai bawang putih berubah kecokelatan.
6. Masukkan 2 sdm terigu, aduk cepat. Tumis sampai terigu kecokelatan.
7. Tuang susu, aduk sampai mengental. Proses ini agak lama, jadi sabar saja.
8. Kalau sudah mengental, masukkan kaldu jamur, gula, pala bubuk, dan lada bubuk. Aduk.
9. Kalau dirasa susunya udah surut dan kuahnya jadi kental, matikan api.
10. Tambahkan garam. Koreksi rasa.
11. Siapkan loyang atau pyrex. Olesi dengan butter.
12. Tata 1/2 kentang di atas loyang untuk layer pertama.
13. Tuang 1/2 saus bechamel, ratakan.
14. Taburi dengan 1/2 keju parut.
15. Tata kembali sisa kentang.
16. Tuang kembali saus bechamel dan kejunya. Taburi parsley jangan lupa di atasnya.
17. Panggang di api 180 derajat celcius selama 40 menit.

6. Husselback potatoes.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@rizadwijayanti

Bahan:
- Kentang
- Keju quick melt (bisa pakai mozzarella atau cheddar)
- Minyak goreng
- Garam
- Lada putih
- Saus keju (bisa pakai saus tomat, sambal, dll)
- Paprika bubuk
- Daun bawang
- Sumpit

Cara membuat:
1. Cuci dan sikat bersih kentang pakai garam lalu iris tipis-tipis dengan bantuan sumpit sebagai pembatas irisan biar nggak sampai teriris putus.
2. Panaskan oven 200 derajat celcius selama 20 menit.
3. Olesi kentang pakai kuas dengan minyak goreng dan taburi sedikit garam dan lada putih.
4. Panggang 200 derajat celcius selama 20 sampai 30 menit.
5. Keluarkan kentang dari oven, sebisa mungkin buka irisan-irisan kentang dengan hati-hati, lalu oles minyak lagi.
6. Panggang lagi 30 menit atau sampai kulitnya kering.
7. Keluarkan lagi dari oven, tambahkan keju di sela-sela kentang.
8. Panggang lagi sampai keju leleh.
9. Sajikan dengan saus keju, taburi paprika bubuk dan daun bawang.

7. Baked potato frittata.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@purnama_deww

Bahan:
- 3 butir telur
- 200 ml susu cair
- Sosis atau ham
- 1 buah kentang, kukus
- 1 buah tomat
- 1 batang daun bawang
- 2 siung bawang putih cincang
- 1/2 bawang bombay cincang
- 1/2 paprika merah
- Keju parut
- Oregano
- Garam, merica, dan kaldu jamur

Cara membuat:
1. Potong kentang, tomat, paprika, dan sosis atau ham bentuk dadu.
2. Campur semua bahan ke wadah, aduk rata.
3. Taburi keju dan oregano.
4. Panggang sampai matang. Bisa juga dikukus.

8. Smoked beef baked potato.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@nurulmotret

Bahan:
- 4 buah kentang, cuci bersih
- 7 gr salted butter atau mentega
- 13 gr bawang bombay, cincang halus
- 1 siung bawang putih, cincang halus
- 2 lembar smoked beef, cincang kasar
- 1/2 buah jamur champignon, cincang kasar
- 2 kuntum daun peterseli, cincang halus
- 25 gr paprika merah, potong dadu 1/2 cm
- 25 ml susu cair
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam
- 75 gram keju quick melt, parut

Cara membuat:
1. Belah kentang memanjang menjadi 2 bagian. Kukus kentang hingga matang, angkat.
2. Selagi panas, keruk setiap bagian tengah kentang, sisakan bagian tepi 0,5 cm. Haluskan kerukan kentang menggunakan garpu, sisihkan.
3. Panaskan butter, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan smoked beef dan paprika merah, aduk rata. Tambahkan jamur dan peterseli, aduk hingga jamur layu.
4. Tambahkan kerukan kentang, susu cair, merica, garam, dan 50 gram keju quick melt, aduk hingga rata.
5. Tuangkan 1-2 sdm tumisan ke dalam mangkuk kentang, ratakan.
6. Susun kentang di atas loyang datar, tambahkan sisa parutan keju di atasnya.
7. Panggang dalam oven selama 20-30 menit pada suhu 200 derajat celcius atau hingga keju meleleh dan sedikit terpanggang. Keluarkan, sajikan hangat.

9. Potato casserole.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@lusi_ssp

Bahan:
- 2 buah kentang ukuran besar atau 3 buah kentang ukuran sedang
- 1 buah bawang bombay, cincang
- 3 lembar smoked beef, potong dadu kecil-kecil
- 5 buah bakso, potong dadu kecil-kecil
- 1 buah wortel import, potong dadu kecil-kecil
- Butter

Saus bechamel:
- 2 sdm butter
- 2 sdm tepung protein sedang
- 500 ml susu UHT
- 1/2 kotak keju cheddar, parut
- Garam
- Lada
- Kaldu bubuk

Taburan:
- Keju

Cara membuat:
1. Siapkan bahan-bahan. Cuci kentang, kupas, iris-iris (jangan terlalu tipis). Lalu kukus sebentar kira-kira 10-15 menit. Angkat, siapkan pinggan tahan panas atau pyrex, ambil 1/2 bagian kentang lalu tata di dasarnya.
2. Untuk isi: tumis bawang bombay dengan butter secukupnya. Tumis hingga harum dan layu. Masukkan bahan lainnya (wortel, smoked beef, atau bakso). Masak hingga wortel empuk. Angkat, sisihkan.
3. Untuk saus bechamel: panaskan wajan, lelehkan butter, lalu masukkan tepung, aduk cepat dan rata. Tuang susu pelan-pelan sambil terus diaduk hingga tidak ada yang menggumpal. Masukkan keju parut, masak hingga mengental. Masukkan isi yang tadi sudah ditumis, aduk rata. Tambahkan lada, garam, dan kaldu bubuk. Angkat.
4. Ambil 3/4 bechamel lalu tuang di atas kentang tadi. Lalu di atasnya tata dengan sisa kentang yang sudah dikukus, lalu tuang sisa bechamel. Taburi dengan keju parut.
5. Panggang dengan suhu 200 derajat celcius selama 30 menit atau hingga kecokelatan (suhu disesuaikan dengan oven masing-masing).
6. Angkat, sajikan.

10. Kentang brokoli panggang.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@dapur.pandamerah

Bahan:
- 250 gr kentang, rebus
- 200 gr brokoli
- 3 lembar smoked beef atau sosis, potong-potong
- 1 sdm mentega
- 3 bawang putih, cincang
- 1 sdm tepung terigu
- 250 ml susu putih UHT
- 25 gr keju parut
- Merica dan garam secukupnya
- 2 butir telur, kocok

Cara membuat:
1. Tumis bawang putih dengan mentega hingga wangi, masukkan smoked beef, masak hingga matang.
2. Tambahkan tepung terigu, aduk cepat, tambahkan susu putih sedikit demi sedikit.
3. Setelah agak mengental masukkan keju parut, bumbui merica dan garam secukupnya.
4. Masukkan kentang rebus dan brokoli. Aduk rata. Matikan api.
5. Setelah agak dingin, tambahkan kocokan telur. Aduk rata.
6. Pindah ke wadah kaca atau loyang. Taburi keju, panggang di oven sekitar 30 menit (suhu 170 derajat celcius, api atas bawah) hingga matang kecokelatan.

11. Kentang panggang wortel keju.

11 Resep kentang panggang, camilan gurih yang bikin nagih

foto: Instagram/@dapur_mamauli

Bahan kentang:
- 500 gr kentang (rebus dan haluskan)
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt lada
- 4 sdm susu cair
- 27 gr susu bubuk

Bahan ayam:
- 1 potong ayam bagian dada
- 1 sdm bubuk bawang putih
- 1/2 sdt lada
- 1/2 sdt garam
- 2 sdm margarin

Bahan saus:
- 1 buah bawang bombay (potong dadu)
- 2 sdm margarin
- 1 sdm tepung terigu
- 200 ml susu cair
- 1/2 blok keju cheddar
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt lada
- 1 buah wortel (potong kotak-kotak dan rebus)
- Keju mozzarella
- 1 buah tomat (potong-potong)

Cara membuat:
1. Campur kentang dengan garam, lada, susu cair, dan susu bubuk hingga rata lalu sisihkan.
2. Bumbui ayam dengan bawang putih, lada, garam, dan diamkan 30 menit lalu panggang dengan margarin hingga kuning kecokelatan. Potong-potong memanjang.
3. Buat saus, panaskan margarine lalu tumis bawang bombay hingga layu, masukkan terigu, aduk-aduk hingga rata. Masukkan susu cair, keju cheddar, garam, dan lada. Tunggu hingga mengental.
4. Ambil pinggan tahan panas, olesi margarin, masukkan wortel dan ayam lalu masukkan sebagian bahan saus berikutnya bahan kentang kemudian sisa bahan saus. Beri parutan keju mozzarella, beri slice tomat di atasnya, panggang dengan 180 derajat celcius selama 30 menit.
5. Siap dihidangkan.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya