10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

Brilio.net - Mengonsumsi ikan teri memberikan manfaat kesehatan tubuh. Ikan teri kaya akan protein, lemak, zat besi, kalsium, kalium, vitamin A, vitamin E, magnesium, dan masih banyak lagi.

Kamu bisa mengolah ikan teri menjadi berbagai masakan praktis ala rumahan. Apalagi buat kamu yang nggak suka ribet, terutama saat menyediakan menu sahur Ramadan. Olahan teri cocok buat sahur karena nggak ribet.

Nah, buat kamu yang masih bingung bagaimana cara mengolah teri, beberapa resep ini dapat kamu jadikan referensi. Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (6/5).

1. Teri goreng bumbu bawang.

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

foto: Instagram/@matthewmaureen

Bahan:
- 1 ons teri
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Air putih secukupnya

Bahan bumbu yang diiris:
- 10 buah cabai rawit merah (pedas sesuai selera)
- 20 siung garam merah

Cara membuat:
1. Rendam teri asin dengan air hangat kurang lebih 10 menit. Tiriskan dan goreng sampai kering atau matang.
2. Cicipi teri gorengnya.
3. Tumis bumbu yang diiris sebentar saja. Beri gula dan garam jika terinya kurang asin. Koreksi rasa.
4. Masukkan teri goreng, aduk rata.
5. Angkat, sajikan dengan nasi hangat.

2. Tumis teri cabai hijau.

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

foto: Instagram/@yscooking

Bahan:
- 100 gr teri halus, goreng kering
- 3 siung bawang putih iris
- 4 butir bawang merah iris
- 4 buah cabai hijau iris serong
- 2 buah cabai merah iris serong
- 1 buah tomat iris
- 2 belimbing wuluh iris
- 2 sdm sambal hijau instan
- 1/2 jeruk nipis
- Kaldu jamur
- Gula, garam

Cara membuat:
1. Tumis bumbu iris sampai wangi, masukkan hijau instan, kaldu jamur, gula, garam. Koreksi rasa.
2. Masukkan teri, aduk rata. Matikan api, beri perasan jeruk nipis.
3. Siap dinikmati.

3. Tumis jengkol teri.

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

foto: Instagram/@mama_syifa_hana

- 250 gr jengkol
- 1 sdm kopi bubuk
- 50 gr teri jengki
- 50 gr teri nasi
- 5 siung bawang merah, iris-iris
- 3 siung bawang putih, iris-iris
- 5 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah, iris serong
- 2 lembar daun jeruk
- Gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Rendam jengkol semalaman dengan 1 sdm kopi bubuk. Setelah itu kupas dan cuci bersih. Rebus sampai empuk. Tiriskan, lalu iris 1 cm (sesuai selera).
2. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan putih sampai harum. Masukkan teri jengki dan teri nasi, daun jeruk, masak sampai teri matang.
3. Masukkan jengkol dan irisan cabai, bumbui dengan gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya.
4. Tambahkan sedikit air, masak sampai air habis dan bumbu meresap. Koreksi rasa.
5. Sajikan.

4. Tumis teri kecombrang.

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

foto: Instagram/@kartikadews

Bahan:
- 200 gr teri medan (rendam sebentar, cuci, tiriskan, goreng setengah matang)
- 2 buah kecombrang, belah dan petik kelopaknya
- 1 buah tomat, potong-potong
- 1 sdm saus tiram
- 1 cm lengkuas, geprek
- Air secukupnya
- Garam dan gula secukupnya
- Minyak untuk menumis

Bahan bumbu (ulek kasar):
- 6 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih

Cara membuat:
1. Tumis bahan bumbu sampai wangi, masukkan tomat, lengkuas dan saus tiram. Aduk rata.
2. Masukkan teri, aduk sampai tercampur bumbu.
3. Tambahkan kecombrang, masak sampai layu. Tuang air secukupnya. Sesuaikan penggunaan air menurut selera. Aduk semua sampai merata.
4. Koreksi rasa.
5. Angkat dan sajikan.

5. Tumis jagung manis teri.

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

foto: Instagram/@yoanitasavit

Bahan:
- 1 buah jagung manis, sisir
- 1 genggam ikan teri
- Gula dan kaldu bubuk secukupnya
- Minyak goreng

Bahan bumbu iris:
- 5 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 batang daun bawang
- 2 buah cabai merah keriting
- 4 buah cabai rawit merah

Cara membuat:
1. Bilas ikan teri dengan air hangat lalu goreng hingga matang.
2. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang dan cabai hingga harum, masukkan jagung aduk rata.
3. Tambahkan ikan teri, daun bawang, gula dan kaldu bubuk masak hingga jagung matang. Koreksi rasa.
4. Angkat dan sajikan.

6. Tumis kacang panjang teri sambal.

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

foto: Instagram/@meily_chin

Bahan:
- 250 gr kacang panjang, potong-potong
- 50 gr teri, dibelah buang kotorannya, goreng kering
- 8 sdm minyak untuk menumis
- 100 ml air

Bahan yang ditumbuk:
- 7 buah cabai rawit merah
- 10 buah cabai rawit hijau
- 8 buah cabai merah
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 10 gr terasi bakar

Bahan bumbu:
- 3/4 sdt gula pasir
-1/2 sdt garam

Cara membuat:
1. Panaskan minyak lalu tumis bahan yang ditumbuk hingga harum dan tanak.
2. Masukkan kacang panjang tumis beberapa saat, beri air. Aduk rata. Beri Bumbu. Kemudian aduk kembali, koreksi rasa.
3. Masukkan teri yang sudah digoreng. Masak hingga kacang panjang matang dengan tingkat kematangan menurut selera.
4. Sajikan dengan nasi hangat.

7. Tumis balado teri.

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

foto: Instagram/@regunancha

Bahan:
- 250 gram ikan teri asin
- 3 lembar daun jeruk buang tulang rajang tipis
- 50 ml air
- Minyak untuk menggoreng dan menumis

Bahan bumbu halus:
- 100-150 gr cabai merah
- 10 butir bawang merah
- 2 butir bawang putih
- Gula sesuai selera
- 1/2 sdt kaldu jamur bubuk atau sesuai selera

Cara membuat:
1. Rendam teri sebentar di air garam dan cuci bersih beberapa kali hingga rasa asinnya berkurang. Goreng teri dengan sedikit minyak hingga crispy. Angkat, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus dan daun jeruk hingga wangi, tuang air sambil tetap ditumis hingga bumbu tanak dan air habis.
3. Masukkan teri dan aduk merata hingga bumbu menempel semua. Koreksi rasa.
4. Matikan api. Angkat dan siap disajikan.

8. Tumis bawang merah teri.

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

foto: Instagram/@bekal_pelangi

Bahan:
- 100 gr teri
- 10 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 4 buah cabai rawit
- Garam
- Kaldu bubuk

Cara membuat:
1. Goreng teri hingga matang.
2. Iris cabai dan bawang putih, potong bawang merah menjadi 2 tiap siungnya.
3. Tumis bawang hingga setengah layu lalu masukkan cabai dan tumis kembali hingga wangi.
4. Masukkan teri goreng, garam, dan kaldu bubuk aduk-aduk.
5. Sajikan.

9. Tumis teri bunga pepaya.

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

foto: Instagram/@kinanthi.huis

Bahan:
- 100 gr bunga pepaya
- 100 gr ikan teri
- Garam
- Gula
- Kaldu bubuk
- Asam jawa

Bahan bumbu iris:
- Bawang merah
- Bawang putih
- Cabai keriting
- Cabai rawit

Cara membuat:
1. Rebus selama kurang lebih 2 menit bunga pepaya bersama garam dan asam jawa untuk menghilangkan rasa pahit.
2. Goreng kering ikan teri. Tiriskan.
3. Tumis bumbu iris sampai harus, lalu masukkan bunga pepaya dan dan ikan teri.
4. Bumbui dengan gula, garam, dan kaldu bubuk bila perlu. Koreksi rasa.
5. Masak hingga matang.
6. Siap dinikmati.

10. Tumis teri kemangi.

10 Resep tumis teri buat sahur, cepat dan praktis

foto: Instagram/@dapur_melanie

Bahan:
- 125 gr teri medan cuci bersih, tiriskan
- 1 ikat kemangi

Bahan bumbu:
- 4 buah cabai keriting iris serong
- 4 buah cabai hijau iris serong
- 3 buah cabai rawit iris serong
- 2 buah tomat hijau potong memanjang
- 5 siung bawang merah iris tipis
- 2 siung bawang iris tipis
- Garam
- Gula
- Kaldu jamur
- Minyak secukupnya

Cara membuat:
1. Goreng teri sampai kering angkat tiriskan.
2. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.
3. Masukkan cabai hijau, keriting, rawit dan tomat aduk-aduk.
4. Masukkan teri yang sudah digoreng, tambahkan gula garam dan kaldu aduk rata.
5. Terakhir tambahkan kemangi aduk rata, koreksi rasa.
6. Siap disajikan.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya