10 Resep sup khas Nusantara, nikmat dan sedap
Diperbarui 27 Mei 2021, 14:55 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2021, 23:44 WIB
Brilio.net - Selain dikenal dengan keindahan alamnya, Indonesia juga terkenal dengan kulinernya yang menggugah selera. Dari makanan berat hingga camilan semua sukses bikin ketagihan. Berbagai kuliner dari Sabang sampai Merauke memiliki cita rasa dengan ciri khas yang berbeda-beda.
Salah satu menu makanan yang terkenal dengan cita rasanya adalah sup. Di Indonesia, sup memiliki banyak variasi. Bahan utama, bumbu, dan tentunya rasa yang berbeda-beda jadi bukti kekayaan kuliner Tanah Air.
-
10 Resep sup daging sapi untuk sahur, enak dan bikin nagih Disantap dengan nasi putih hangat, dijamin nafsu makan saat sahur makin meningkat
-
21 Resep sup kimlo, gurih, segar, dan cocok buat makan siang Makanan khas Solo ini terkenal punya kaldu yang gurih dan bikin nagih.
-
Resep sop konro yang lezat dan segar Nikmati kelezatan sop konro spesial dengan resep autentik ini.
Nggak cuma terkenal di tempat asalnya, berbagai sup khas Nusantara ini juga sering disajikan sebagai menu andalan banyak restoran. Namun, kamu nggak perlu repot-repot pergi ke restoran untuk mencicipinya lho.
Kamu dapat membuatnya sendiri di rumah dengan panduan resep yang tepat. Berikut brilio.net telah merangkum dari berbagai sumber, 10 resep sup khas berbagai daerah, Kamis (27/5).
1. Sup iga.
foto: Instagram/@awied_dhya
Bahan:
- 1 kg iga sapi (cuci bersih)
- 1 buah kentang potong
- 1 buah wortel potong
- Air secukupnya
- Garam, gula, kaldu sapi secukupnya
- Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 6 siung bawang putih haluskan
- 1 sdt merica (boleh ditambah sesuai selera)
Pelengkap:
- Daun bawang
- Seledri
- Tomat
Cara membuat:
1. Rebus iga boleh dipresto agar cepet empuk (Jangan sampai terlalu matang, saring air kaldunya jangan dibuang agar gurih).
2. Tumis bawang putih sampai wangi masukkan kentang, wortel, iga dan air kaldu yang sudah disaring tadi.
3. Tambahkan garam, merica, kaldu sapi secukupnya.
4. Biarkan sampai bumbu meresap dan matang.
5. Sesaat sebelum diangkat masukkan daun bawang, seledri, dan tomat.
6. Cek rasa dan sajikan.
2. Sup buntut.
foto: Instagram/@simplyflavours
Bahan:
- 500 gr buntut sapi, direbus lalu buang air bekas rebusannya
- 3 sdt kaldu sapi
- 1 sdt garam
Bahan bumbu tumisan:
- 1 cm kayu manis
- 3 siung bawang putih
- 2 buah cengkeh
- 1/2 biji pala
- 1/2 sdt lada putih bubuk
Bahan sayur-sayuran:
- 1 buah tomat dipotong sesuai selera
- Daun bawang diiris-iris
- 2 buah kentang dipotong kotak
- 2 buah wortel dipotong seukuran kentang
Cara membuat:
1. Masukkan buntut sapi yang sudah direbus ke dalam wadah slow cooker, tambahkan air sampai memenuhi 3/4 wadah slow cooker.
2. Haluskan bumbu tumisan, lalu ditumis sampai harum dan berwarna cokelat.
2. Masukkan bumbu yamg sudah ditumis ke dalam wadah slow cooker.
3. Masukkan sayur-sayuran yang sudah dipotong dan diiris.
4. Tambahkan 3 sdt kaldu sapi dan 1 sdt garam.
5. Nyalakan slow cooker dan masak dengan mode LOW sampai minimal 6-7 jam.
6: Sajikan.
3. Sup konro.
foto: Instagram/@ummuyasmin29
Bahan:
- 1 kg iga sapi
- 1 liter air
Bumbu halus:
- 5 buah bawang merah
- 3 buah bawang putih
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt merica hitam butiran
- 1/4 sdt jintan
- 2 buah kluwak, rendam air panas
- 4 butir kemiri, sangrai
- 1/2 biji pala
- 1 ruas kunyit, bakar
Bumbu lain:
- 1 ruas jahe, geprek
- 1 batang serai, ambil putihnya
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 ruas lengkuas
- 4 biji cengkeh
- 3 butir kapulaga
- 1 batang kayumanis
- 4 sdm air asam jawa
- 1 sdm garam
- Gula dan kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat:
1. Didihkan air. Rebus iga hingga berubah warna, buang kotoran yang mengapung di permukaan air.
2. Tumis bumbu halus hingga matang. Tuang ke dalam panci rebusan iga tadi.
3. Tambahkan bumbu-bumbu lain seperti, garam, gula, kaldu bubuk. Koreksi rasa.
4. Masak hingga matang dan daging lunak (jika daging belum lunak boleh tambahkan air panas lalu rebus kembali).
5. Masukkan daun bawang. Aduk sebentar.
6. Angkat dan sajikan.
4. Sup kaki kambing.
foto: Instagram/@anisyahkh
Bahan:
- Kaki kambing beserta daging, potong potong, cuci bersih
- 2 buat tomat
- Daun bawang
- Santan
Bumbu halus :
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 butir kemiri sangrai
- 1 jempol jahe
- 1 sdt ketumbar, ulek
- Merica secukupnya, ulek
Bumbu cemplung:
- 1 buah pala
- 3 buah cengkeh
- Kayu manis
- 2 batang serai
- Lengkuas digeprek
- Gula, garam, penyedap rasa
Cara membuat:
1. Cuci bersih kaki kambing, lalu presto 15 menit dengan 5 lembar daun jeruk dan 3 lembar daun salam, serta 1 sdm garam.
2. Sembari kaki kambing dipresto, haluskan semua bumbu halus dengan blender.
3. Setelah 15 menit, angkat kaki kambing, lalu saring air kotornya, ganti dengan air matang bersih, dan presto lagi hingga empuk kurang lebih 30 menit.
4. Sembari kaki kambing dipresto yang kedua, tumis bumbu halus hingga benar-benar matang, ditandai dengan bumbu berbau harum dan agak kecokelatan, lalu masukkan bumbu cemplungnya, aduk aduk terus agar bumbu tidak gosong.
5. Setelah dirasa empuk, buka presto, masukkan tumisan bumbu ke dalam presto, lalu aduk rata. Tambahkan gula garam dan penyedap rasa, lalu koreksi rasa.
6. Selanjutnya, masukkan santan. Aduk rata, koreksi rasa kembali, jika sudah pas, baru masukkan tomat dan daun bawangnya untuk taburan, matikan api.
8. Siap dihidangkan.
5. Sup kimlo.
foto: Instagram/@mrs.wijaya
Bahan:
- 2 liter air kaldu ayam
- 5 siung bawang putih geprek tumis
- 2 buah wortel iris tipis
- 10 buah bakso ayam potong jadi 4
- 15 butir telur puyuh rebus kupas
- 200 gr ayam fillet rebus suwir-suwir
- 100 gr jamur kuping, rendam air panas, bilas, potong-potong
- 1 lembar kembang tahu, rendam hingga lunak, bilas, potong-potong
- 20 gr bunga sedap malam kering, rendam, bilas, ikat simpul
- 2 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 1/4 sdt pala bubuk
- 1/2 sdt penyedap jamur
- Sejumput gula pasir
- 50 gr soun seduh air panas bentar, tiriskan
- 1 batang daun bawang iris
- 1 batang daun seladri iris
- Bawang goreng secukupnya
Cara membuat:
1. Dalam panci, didihkan air kaldu ayam, masukkan bawang putih yang sudah ditumis.
2. Masukkan isian mulai dari wortel hingga bunga sedap malam.
3. Tambahkan garam, merica, pala, penyedap jamur, gula, aduk rata. Masak hingga semuanya matang.
4. Masukkan soun, daun bawang dan seledri, koreksi rasa, didihkan sebentar, matikan.
5. Sajikan bersama taburan bawang goreng.
6. Sup saudara.
foto: Instagram/@lisdawuisan
Bahan:
- 500 gr daging sapi has dalam
- 1 1/2 liter air
- 1 ons bawang merah goreng
- 1 ons bawang pth goreng
- 1 sdm jintan bubuk
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 20 iris lengkuas lalu goreng
- 4 batang serai iris lalu goreng
- 5 butir kemiri lalu goreng
- 1 sdm kacang tanah atau kacang mete yang sudah digoreng lalu dihaluskan
- 1 sdm cabai besar yang dihaluskan
- 1 buah telur yang diblender dengan air
- Kaldu bubuk, merica, garam, gula secukupnya
Pelengkap:
- Soun
- Paru goreng
- Perkedel kentang
- Cabai rawit halus
- Bawang goreng
- Daun bawang iris halus
- Jeruk nipis
Cara membuat:
1. Iris-iris daging lalu presto kurang lebih 30 menit.
2. Masukkan semua bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan, kecuali telur. Koreksi rasa. Matikan api.
3. Masukkan telur aduk rata. Nyalakan api kembali sampai telur matang.
4. Siap disajikan dengan semya bahan pelengkap.
7. Sup matahari.
foto: Instagram/@byviszaj
Bahan telur dadar (kocok telur bumbui dengan garam, buat dadar lebar dan tipis):
- 3 telur ayam
- Sedikit garam
Bahan isi:
- 1 buah sosis, potong-potong
- Kacang polong
- Jagung pipil
- 1 buah wortel, diparut
- Segenggam jamur kuping, iris tipis
Adonan ayam:
- 100 gr daging ayam fillet
- 1 buah telur
- 1 sdm tepung tapioka
- 1/2 bawang bombay cincang
- Garam
- Lada
Bahan kuah:
- 3 bawang putih halus
- Air kaldu
- Garam
- Gula
- Lada
Cara membuat:
1. Adonan ayam: Haluskan semua bahan adonan ayam pada blender atau food processor, sisihkan.
2. Letakkan telur dadar pada piring lalu tata isian dengan urutan melingkar sosis, kacang polong, jagung, wortel, jamur kancing lalu tutupi dengan 2 sdm adonan ayam. 3. Bungkus isian bunga dengan tepian telur dadar. Balik lalu taruh dalam wadah anti panas. Kukus selama 30 menit.
4. Kuah sup: Tumis bawang putih halus sampai wangi, tuang air kaldu lalu bumbui dengan garam dan lada, cek rasa.
5. Penyajian: Pada bagian atas telur gunting pelan-pelan menjadi 8 bagian lalu buka seperti menjadi kelopak bunga.
6. Letakkan pada piring dan siram dengan kuah sup.
7. Sajikan.
8. Sup brenebon.
foto: Instagram/@yscooking
Bahan:
- 500 gr tulang iga sapi
- 200 gr kacang merah kering (rendam semalaman)
- 3 siung bawang putih, iris
- 1 batang daun bawang, iris 1 cm
- Bawang goreng
- 1/2 sdt pala bubuk
- 1 sdt gula
- Garam dan merica
Cara membuat:
1. Rebus daging dengan kacang merah dan bawang putih sampai empuk.
2. Beri pala bubuk, gula, garam dan merica. Koreksi rasa.
3. Menjelang diangkat beri daun bawang.
4. Sajikan dengan taburan bawang goreng.
9. Sup ikan patin.
foto: Instagram/@yscooking
Bahan:
- 2 slice ikan patin fillet, iris
- 5 belimbing wuluh potong-potong
- 1/4 bawang bombay iris
- 10 rawit utuh
- 1 batang daun bawang iris
- Air asam jawa sesuai selera
- Kaldu bubuk
- Garam, merica
- 1/2 liter air
Bumbu halus:
- 3 bawang putih
- 5 bawang merah
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 2 kemiri sangrai
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai wangi. Tuang air biarkan mendidih.
2. Masukkan bombay, rawit, belimbing wuluh, didihkan kembali.
3. Masukkan ikan dan bumbu serta air asam jawa. Masak sampai ikan matang.
4. Masukkan daun bawang.
5. Sajikan.
10. Sup senerek.
foto: Instagram/@saffina_bermawi
Bahan:
- 350 gr daging/tulang iga & sengkel
- 2,5 liter air
- 200 gr kacang merah
- 2 batang wortel, potong-potong
- 1/2 buah biji pala
- 2 batang daun seledri untuk taburan
- 4 lembar daun salam
- 1 sdt lada bubuk
- 1 ikat bayam (siangi, rebus sebentar, sisihkan)
- 2 sdm baceman bawang putih
- 4 siung bawang merah iris tipis
- 1 buah tomat merah, potong-potong
- Garam dan gula
Pelengkap:
- Bawang goreng
- Sambal korek
Cara membuat:
1. Rebus daging dan tulang dengan biji pala dan daun salam, rebus sampai empuk, tambahkan air jika dirasa kurang. Masukkan kacang merah yang sudah dicuci bersih. Tunggu sampai empuk.
2. Tumis bawang merah iris, dan bacamen bawang, sampai wangi. Lalu masukkan ke panci rebusan daging dan kacang merah. Tambahkan potongan wortel, dan lada bubuk.
3. Beri garam dan gula, koreksi rasa. Saat wortel matang, matikan api, masukkan tomat dan daun seledri.
4. Sajikan hangat, tambahkan bayam rebus dan taburkan bawang goreng.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Resep kreasi singkong goreng, enak dan anti bosan
- 10 Resep kimbab ala rumahan, enak dan mudah dibuat
- 10 Resep kreasi roti tawar goreng, cocok jadi camilan
- 10 Resep camilan kukus bercita rasa gurih, cocok untuk anak-anak
- 7 Resep pizza teflon untuk pemula, enak dan antigagal
- 9 Resep manisan kering, enak dan mudah dibuat
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas