10 Resep aneka bacem, enak, legit, praktis dan mudah dibuat
Diperbarui 18 Feb 2020, 15:12 WIB
Diterbitkan 19 Feb 2020, 00:04 WIB
Brilio.net - Olahan bacem mungkin menjadi salah satu jenis masakan yang banyak disukai pecinta kuliner Tanah Air. Makanan dengan cita rasa legit dan gurih ini umumnya ditemui di kuliner khas Yogyakarta ataupun Jawa Tengah. Bahkan kuliner lezat dan manis ini sudah terkenal hingga seluruh Indonesia.
Bacem diolah dengan berbagai bumbu yang menghasilkan cita rasa yang khas nusantara. Yakni bumbu seperti bawang merah, bawang putih, ketumbar, salam, lengkuas, dan pastinya gula jawa sebagai pemberi rasa manis dan warna cokelat pada makanan tersebut. Meskipun aneka bacem banyak ditemui dan dijual di berbagai warung maupun rumah makan, namun rupanya aneka bacem mudah dibuat sendiri loh.
-
13 Resep lauk serba bacem cocok untuk buka puasa, manis, nikmat, dan menambah selera makan Semuanya menggugah selera, bikin pengen segera disantap begitu adzan maghrib berkumandang.
-
13 Resep tahu bacem ala rumahan, sederhana, legit, dan mudah dibuat Makanan manis memang bikin nagih.
-
10 Resep tempe bacem rumahan tanpa air kelapa, lezat, sederhana, dan bikin nagih Jadi camilan ataupun lauk~
Biasanya kamu dapat menikmati aneka bacem ini dari bahan misalnya tempe, tahu, telur, ceker dan banyak lainnya. Jika membuatnya sendiri kamu pun bisa mengukur tingkat rasa manis sesuai seleramu. Proses pemasakan bacem juga sangat praktis, yakni direbus dengan bumbu-bumbu yang dihaluskan hingga semuanya meresap ke bahan utama. Ada juga yang biasanya masih menggoreng bacem tersebut sebelum menyantapnya. Tetapi semuanya kembali ke selera masing-masing. Tak hanya itu lauk ini juga menjadi salah satu jenis lauk yang awet dan tahan lama loh.
Penasaran bagaimana cara memasak resep aneka bacem yang enak? Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, 10 resep aneka bacem, enak, legit, praktis dan mudah dibuat, pada Rabu (19//2).
1. Telur bacem.
foto: Instagram/@foodishpedia
Bahan:
- 2 kg telur ayam (sekitar 30 buah)
- 15 lembar daun salam
- 4 batang serai, memarkan
- 300 cc kecap manis
- 150 gr gula jawa
- 1-2 sdm asam jawa
- Air secukupnya
- Garam secukupnya
Bumbu halus:
- Garam dan gula secukupnya
- 15 siung bawang merah
- 9 siung bawang putih
- 5 butir kemiri disangrai
- 1 1/4 sdm ketumbar halus
- 2 sdt lada halus
- 2 cm lengkuas disangrai
- 2 cm jahe disangrai
- 80 cc minyak goreng
- Kaldu bubuk secukupnya
Cara memasak:
- Rebus telur hingga matang, kupas dan sisihkan.
- Rebus telur yang sudah dikupas bersama dengan gula jawa, kecap manis, serai, daun salam, asam jawa, dan garam.
- Rebus telur dalam bumbu baceman sekitar 2 jam hingga air menyusut.
- Semakin lama direbus semakin baik hasilnya sebab bumbu akan meresap, dan telur menjadi keras. Jangan lupa tes rasa. Bila bumbu mulai mengering, tambahkan air lagi.
2. Tahu bacem.
foto: Instagram/@dhina_kesumawati
Bahan:
- 6 buah tahu ukuran besar, potong sesuai selera, kukus
- 7 lembar daun salam
- 1 ibu jari lengkuas, geprek
- 200 gr gula merah, sisir
- 1 kantong teh celup
- 2000 cc air kelapa
- 2 sdm gula
- 4 sdm air asam jawa
- Garam & kaldu bubuk secukupnya
Bumbu halus:
- 9 buah bawang merah
- 9 siung bawang putih
- 1 sdm ketumbar, sangrai
Cara memasak:
- Campur bumbu halus dan bahan lainnya, kecuali tahu.
- Masak sampai mendidih, lalu masukkan tahu.
- Masak dengan api kecil sampai air menyusut. Tes rasa.
- Biarkan dingin, lalu digoreng sesuai selera.
3. Ayam bacem.
foto: Instagram/@resepayamenak
Bahan:
- 1/2 ekor ayam, potong menjadi 6 bagian
- Air asam jawa,
- 2 lembar daun salam,
- 1 batang serai
- 1 potong kecil lengkuas, geprek
- air kurang lebih 450 ml
Bumbu halus:
- 3 bawang putih
- 3 bawang merah
- 4 butir kemiri
- ketumbar secukupnya
- gula merah sesuai selera.
Cara memasak:
- Rebus ayam dengan sedikit air, buang air rebusan pertamanya (agar tidak bau amis).
- Rebus kembali dengan air 450 ml, masukkan bumbu halus, air asam jawa, daun salam, serai, dan lengkuas.
- Koreksi rasa, dan masak sampai air habis.
- Dapat digoreng juga akan dinikmati.
4. Tempe bacem.
foto: Instagram/@makanenak221
Bahan:
1 lonjor tempe, potong menjadi 10 bagian
800 ml air kelapa
80-100 gram gula merah coklat
5 butir bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, geprek atau iris tipis juga
1/2 sendok teh ketumbar, haluskan
4 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 sendok teh garam secukupnya
Cara memasak:
- Siapkan panci atau wajan besar masukkan tempe dan semua bumbu.
- Masukkan air kelapa, lalu tutup rapat, rebus dengan api kecil sampai air menyusut.
- Masak dengan api kecil agar bumbu meresap ke tempe.
- Ketika merebus, balikkan tempe sesekali agar bumbu merata, koreksi rasa.
- Angkat, goreng sebentar.
5. Paru bacem.
foto: Instagram/@usttryandtaste
Bahan:
- 1 kg paru
- 1 sachet santan instan kecil
- 2 buah gula merah, iris
Bumbu halus:
11 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdm ketumbar, sangrai
3 btr kemiri, sangrai
1/2 sdt jintan
1 sdm asam jawa
2 lembar daun salam
2 ruas lengkuas
4 lembar daun jeruk
Cara memasak:
- Rebus paru hingga air mendidih buang air rebusan pertama.
- Potong- potong tebal paru, masukkan dalam panci tuang air panas, tambahkan bumbu halus, bumbu rempah, masak dengan api sedang, tutup panci.
- Tambahkan santan, gula merah, garam, masak hingga matang & empuk. Kalau air menyusut, paru belum empuk bisa ditambahkan lagi air panas
- Masak hingga empuk dan bumbu meresap.
- Siap diolah atau simpan di freezer.
6. Telur puyuh bacem.
foto: Instagram/@enengsari
Bahan:
30 butir telur puyuh
Bumbu halus:
- 5 buah bawang putih
- 5 buah bawang merah
- 1/2 sdm munjung ketumbar
- 1/4 sdt lada
- 1/2 sdt munjung garam
- 1-2 ruas kuku lengkuas, geprek
- 1 batang daun serai, geprek
- 4 lembar daun salam
- 2-3 sdm gula aren cingcang
- 1/2 buah asem
Cara memasak:
- Didihkan air secukupnya untuk merebus dalam panci, masukkan perlahan telur puyuh.
- Rebus 10-15 menit. Angkat tiriskan, tuang keair es. Kupas buang kulit cangkangnya.
- Dalam penggorengan masukan bumbu halus, lengkuas, serai, gula aren, asem, dan air putih 2 gelas belimbing. Aduk hingga rata.
- Didihkan air bumbu, koreksi rasa, masukan telur, masak dalam api kecil hingga air bumbu surut.
- Jika sudah meresap angkat dan sajikan dalam tusuk sate.
7. Ceker bacem.
foto: Cookpad.com/@Rikza Daffa
Bahan:
- 15 ekor ceker
- 3 lembar daun jeruk
- 1 batang sereh geprek
- 1 ruas lengkuas geprek
- 1 cm jahe geprek
- Kecap manis dan gula jawa secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Air secukupnya
- 1 buah jeruk nipis
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 1/2 sdm merica butiran
- Garam secukupnya
Cara memasak:
- Cuci bersih ceker, lalu beri perasan air jeruk nipis. Diamkan sebentar.
- Didihkan air, rebus ceker sebentar kurang lebih selama 5 menit untuk menghilangkan lemak. Tiriskan dan cuci lagi.
- Siapkan bumbu, ulek sampai halus. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu sampai harum.
- Masukkan ceker, lalu tambahkan air secukupnya. Tambahkan juga gula jawa dan kecap manis.
- Masak sampai air menyusut dan tinggal sedikit, kurang lebih selama 15 menit. Matikan kompor. Sajikan.
8. Daging goreng bacem.
foto: Instagram/@platinum_frozenfood
Bahan:
- gram daging sapi, potong sesuai selera
- 2 lembar daun jeruk
- 3 ruas lengkuas, geprek
- 1 sdm air asam, dari 1 sdt asem jawa yang dilarutkan dengan 1 sdm air hangat
- 1 liter air kelapa.
- 2-3 sdm gula merah sisir halus
- Garam secukupnya
Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdm ketumbar
- 3 butir kemiri
Cara memasak:
- Campur daging dengan bumbu halus dan bahan lain.
- Masak dengan api kecil hingga daging benar-benar empuk dan air habis.
- Bisa masak dengan menggunakan panci presto supaya cepat empuk. Lalu masak biasa hingga airnya menyusut dan meresap.
- Angkat, goreng sebentar saja di minyak panas. Sajikan.
9. Bacem aii ampela.
foto: Instagram/@hamhomemay
Bahan:
- 5 pasang ati ampela
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 ruas kunyit
- 1 sdt ketumbar
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 potong gula jawa
- kecap manis secukupnya
- garam secukupnya
- kaldu jamur secukupnya
- 1 iris lengkuas dan jahe
Cara memasak:
- Cuci bersih ati ampela hingga bersih.
- Haluskan bumbu, iris tipis gula jawa.
- Didihkan air, rebus ati ampela selama 5 menit, kemudian buang airnya.
- Rebus kembali ati ampela dengan air yang tidak terlalu banyak, masukkan bumbu-bumbu, aduk. Masak dengan api kecil.
- Tunggu sampai air menyusut, cek rasa.
- Ati ampela siap digoreng/disimpan di kulkas.
10. Bacem tempe gembus.
foto: Instagram/@mimishinta
Bahan:
- 8 potong tempe gembus
- 3 keping gula jawa iris2
- 2 lembar salam
- 2 biji asam jawa
- 2 sdm kecap
- 2 sdm gula pasir
- garam secukupnya
- kulit bawang merah seadanya
Bumbu halus:
- 5 bawang merah
- 3 bawang putih
- 1 sdm ketumbar
- 1/2 sdt merica
Cara memasak:
- Ulek semua bumbu halus, sisihkan.
- Tata tempe gembus dalam panci. masukkan gula jawa, gula pasir dan bumbu halus.
- Kemudian tambahkan semua bahan sisanya jadi satu. Beri air secukupnya, sampai seluruh tempe gembus terendam air.
- Tutup pancinya. rebus sampai airnya menyusut.
- Goreng tempe gembus dengan api sedang karena gampang gosong.
- Sajikan.
(brl/guf)
RECOMMENDED ARTICLES
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas