Tanpa sitrun, begini cara bersihkan kerak gosong di dasar rice cooker pakai 2 bahan sederhana
Diperbarui 19 Okt 2023, 11:55 WIB
Diterbitkan 19 Okt 2023, 15:00 WIB
Brilio.net - Saat hendak menanak nasi, kini banyak orang mengandalkan rice cooker. Alat elektronik satu ini bisa membuat proses menanak nasi jadi lebih cepat dan praktis. Tak hanya itu, menanak dengan rice cooker juga bisa menghasilkan nasi yang pulen dan lembut.
Tapi meskipun rutin digunakan, kebanyakan orang hanya membersihkan bagian pancinya saja. Memang panci rice cooker dipakai untuk menampung beras yang hendak dimasak. Selain itu, panci rice cooker juga menjadi wadah untuk menyimpan nasi yang sudah matang.
-
Tanpa pasta gigi dan sitrun, ini cara bersihkan kerak gosong di dasar rice cooker pakai 2 bahan dapur Rice cooker termasuk alat menanak nasi super praktis.
-
Tanpa sitrun, begini cara membersihkan noda kusam yang membandel di bagian luar rice cooker Mulai dari debu dan kotoran bisa dengan mudah menempel di rice cooker.
-
Cara cepat hilangkan kerak dan noda gosong di rice cooker dengan 3 bahan sederhana Noda di dasar rice cooker sulit dibersihkan hanya dengan air dan sabun. Jika salah cara, ada risiko merusak elemen pemanas di dalam rice cooker.
Akan tetapi, bukan hanya bagian panci yang rentan kotor. Komponen rice cooker lain seperti heating element (elemen pemanas) juga bisa kotor dan menghitam. Elemen pemanas ini berada di dasar rice cooker yang berfungsi untuk menghantarkan energi panas pada panci.
Nah, bagian dasar rice cooker yang terus menghantarkan panas ini cenderung mudah gosong. Apalagi jika bagian bawah panci rice cooker cenderung basah atau kotor. Nah, sisa air atau kotoran tersebut bisa jadi gosong dan menempel di dasar rice cooker (heating element).
Jika dibiarkan begitu saja, noda gosong ini bisa mengerak dan sulit dibersihkan. Mau tak mau, butuh bahan khusus untuk membersihkan kerak yang telanjur gosong tersebut. Salah satu bahan yang sering digunakan adalah sitrun. Bahan satu ini dipercaya dapat mengangkat kerak gosong yang membandel sekalipun.
Namun selain sitrun, sebenarnya ada bahan lain yang lebih mudah didapat. Seorang pengguna TikTok @angieamandaaa pernah membagikan bahan sederhana yang digunakan dalam membersihkan bagian dasar rice cooker ini.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Cara mencuci lap dapur tanpa sitrun dan sabun cuci piring, ampuh pakai 2 bahan dapur
- Tanpa cuka atau sitrun, ini trik bersihkan noda gosong di pantat panci pakai tambahan 1 bahan minuman
- Bukan pakai garam, ini cara cepat basmi noda kunyit membandel di pisau blender pakai 2 bahan dapur
- Modal Rp2.000, begini cara cepat bersihkan tungku kompor berkerak tanpa direndam air
- Tak perlu baking soda, ini trik memutihkan kain pel dekil cukup pakai tambahan 3 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas