Tanpa disikat atau dicuci detergen, ini trik agar lap dapur bau dan berminyak jadi bersih wangi lagi

Tanpa disikat atau dicuci detergen, ini trik agar lap dapur bau dan berminyak jadi bersih wangi lagi
Instagram/@rumah.kamali

Brilio.net - Kain lap yang digunakan untuk membersihkan dapur menjadi barang yang mudah sekali kotor. Berbagai macam noda makanan dan minyak kerap menempel di lap dapur. Kompilasi noda tersebut pun membuat lap dapur jadi bau dan kurang nyaman digunakan.

Yup, lap dapur yang bau dapat membuat perabot yang dilap jadi ikut bau. Bahkan sisa minyak di lap dapur juga bisa menempel di permukaan perabot yang dilap dengan kain tersebut. Alhasil, bukannya bersih, perabot dapur yang dilap dengan kain tersebut justru ikutan kotor.

Nah, bau dan kompilasi noda pada lap dapur ini tidak bisa dibersihkan begitu saja dengan detergen. Karena sudah meresap ke serat kain, bau dan noda minyak tersebut jadi menempel kuat. Perlu cara khusus untuk mensterilkan lap dapur agar bersih dan wangi seperti baru.

Tapi beruntungnya, pengguna Instagram @rumah.kamali pernah membagikan trik sederhana untuk mensterilkan lap dapur tersebut. Bukan dengan sabun atau bahkan pemutih, dia memilih menggunakan bahan-bahan yang lebih ampuh dan wangi.

Dilansir BrilioFood dari Instagram @rumah.kamali pada Jumat (26/1), bahan yang dia gunakan adalah cuka putih, alkohol, dan essential oil. Jadi, nantinya lap dapur akan direndam dengan bahan-bahan tersebut. Namun sebelum itu, pastikan lap dapur sudah dicuci bersih dengan detergen, ya. Jadi sisa minyak dan bau yang masih menempel baru akan dihilangkan dengan campuran bahan-bahan tadi.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya