Tak perlu silica gel, cara simpan gula pasir biar nggak menggumpal di toples ini pakai 1 bahan dapur
Diperbarui 12 Agt 2024, 14:58 WIB
Diterbitkan 13 Agt 2024, 03:00 WIB
Brilio.net - Gula pasir bisa dibilang sebagai bumbu dapur yang wajib tersedia di rumah. Pasalnya, gula pasir nggak hanya digunakan untuk memasak, tapi juga membuat minuman seperti teh, kopi, dan lain-lain supaya rasanya lebih manis. Gula pasir biasanya disimpan di toples supaya lebih mudah diambil.
Namun, gula pasir kadang jadi menggumpal saat disimpan dalam waktu lama. Hal ini pastinya cukup mengganggu, karena gula jadi sulit diatur takarannya saat akan digunakan. Nggak heran banyak orang memilih menambahkan silica gel ke dalam toples penyimpanan gula, sehingga bumbu dapur satu ini tak mudah menggumpal.
-
Bukan gel silika, ini cara simpan biskuit agar tidak lembek dan hancur pakai 1 bahan makanan Memakai bahan makanan untuk menjaga biskuit tetap renyah takarannya nggak perlu banyak-banyak.
-
Tak perlu merendam toples dalam air, ini trik aman menyimpan gula agar bebas semut Trik ini memanfaatkan bahan alami yang mengecoh semut.
-
6 Cara menyimpan gula merah agar tidak mudah meleleh dan berjamur gula merah punya kandungan mineral cenderung lebih tinggi dan sedikit kalori dibanding gula putih.
Tetapi, membeli silica gel di pasaran dianggap PR (pekerjaan rumah) tambahan yang ribet oleh sejumlah orang, sehingga ada yang ogah menggunakan bahan tersebut. Kalau kamu salah satunya, jangan khawatir karena masih ada satu cara lagi seperti dibagikan oleh pengguna akun Instagram @delavalent.
foto: Instagram/@delavalent
Warganet akrab disapa Dela ini menjelaskan, cara simpan ini akan mencegah gula pasir menggumpal di toples karena ditambah dengan satu bahan dapur.
"Ternyata begini caranya, kemaren2 yg ribet tuh aku kemana aja selama ini hahaa," tulisnya di keterangan unggahan Instagram @delavalent, dikutip BrilioFood pada Senin (12/8).
foto: Instagram/@delavalent
Semula, pastikan dulu toples atau tempat penyimpanan gula pasir kedap udara. Kemudian, masukkan gulanya saat kondisi toples kering dan bersih.
Di samping itu, saat mengambil gula pasir nanti, kamu wajib menggunakan sendok khusus gula. Jadi, sendok tersebut jangan digunakan secara bersamaan dengan bumbu atau bahan dapur lain.
foto: Instagram/@delavalent
Setelah gula pasir dimasukkan ke toples, kamu bisa menambahkan satu bahan dapur, yakni beberapa butir cengkeh ataupun kayu manis. Yup, itulah bahan dapur inti untuk membantu gula pasir tak mudah menggumpal saat disimpan. Cengkeh atau kayu manis dikenal bisa menyerap kelembapan di dalam toples penyimpanan gula pasir.
Di samping itu, cengkeh ataupun kayu manis juga mengeluarkan aroma wangi yang tak disukai oleh serangga. Sehingga, toples penyimpanan gula pasir di dapurmu tak akan didatangi oleh semut.
(brl/lea)
RECOMMENDED ARTICLES
- Bukan diiris-iris dulu, ini trik peras jeruk lemon agar hasil airnya melimpah cukup pakai 1 alat
- Bikin nggak habis pikir, cara seduh air ala anak pondok ini definisi manfaatkan alat seadanya
- Penyebab tepung menggumpal dan ayam goreng jadi keras, ini trik agar fried chicken renyah dan krispi
- Trik simpel merebus bihun agar hasilnya tak lembek dan menggumpal
- Cuma tambah 1 bahan dapur, pria ini bagikan trik makan semangka agar lebih manis dan segar
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas