Pakai 1 alat, wanita ini punya trik supaya nasi tak kering dan berkerak meski seharian di rice cooker
Diperbarui 1 Apr 2024, 12:35 WIB
Diterbitkan 1 Apr 2024, 16:00 WIB
Brilio.net - Nasi adalah salah satu makanan pokok yang paling umum dikonsumsi di seluruh dunia, terutama di Asia. Sebagai sumber karbohidrat yang penting, nasi menjadi bagian integral dari banyak budaya kuliner dan tradisi makan. Ketersediaannya yang melimpah, kemudahan dalam memasak, dan fleksibilitas dalam penyajiannya membuat nasi menjadi favorit dalam berbagai hidangan, mulai dari hidangan sederhana hingga hidangan yang lebih istimewa.
Di Indonesia sendiri, kemudahan dalam menanak nasi ini didukung dengan adanya rice cooker. Selain bisa menghasilkan nasi yang pulen dan matang sempurna, rice cooker juga kerap digunakan untuk menyimpan nasi yang sudah matang. Usut punya usut, nasi yang disimpan di rice cooker cenderung tahan lama.
-
Trik menyimpan nasi di rice cooker agar tak kering dan berkerak, cukup pakai 1 alat dapur Trik sederhana ini dapat membuat nasi terus hangat dan nggak khawatir kering atau berkerak meski rice cooker tidak dicabut.
-
Bukan ditutup kain, ini trik simpan nasi di rice cooker agar tak kering semalaman cuma pakai 1 bahan Kelezatan nasi berkurang saat dikonsumsi kering. Belum lagi, perlu tenaga ekstra untuk mencuci panci rice cooker yang penuh kerak nasi.
-
Trik agar nasi tak cepat basi dan kering meski disimpan 3 hari di rice cooker cuma pakai 3 bahan dapur Rice cooker dipakai untuk menyimpan nasi agar tetap hangat, tapi bisa bikin kering kalau kelamaan.
Meskipun begitu, ada dampak lain dalam menyimpan nasi di rice cooker. Jika dibiarkan dalam mode warm (menghangatkan) terus menerus, nasi bisa jadi kering dan berkerak. Padahal kondisi nasi yang seperti ini cenderung tidak layak dikonsumsi, sehingga bikin porsinya berkurang.
Untuk mencegah hal tersebut, kamu bisa menggunakan trik yang dibagikan seorang wanita Rani. Melalui akun TikTok @indomihsoto_, Rani mengaku hanya menggunakan satu alat sederhana untuk mencegah nasi kering dan berkerak meski seharian di rice cooker. Nah, alat ini bisa dengan mudah didapat di rumah, lho.
Dilansir BrilioFood pada Senin (1/4), alat yang dimaksud adalah serbet atau kain lap yang bersih. Namun sebelum menggunakan alat tersebut, kamu harus menanak nasi seperti biasa di rice cooker terlebih dahulu. Untuk takaran airnya bisa disesuaikan dengan tingkat kepulenan nasi yang diinginkan, ya.
foto: TikTok/@indomihsoto_
(brl/lea)
RECOMMENDED ARTICLES
- Jangan langsung diaduk, ini cara mudah menyimpan nasi di rice cooker agar tak kering dan mengerak
- Tanpa minyak goreng, ini trik agar nasi tak berkerak dan basi meski disimpan 2 hari di rice cooker
- Bukan ditambah roti tawar, wanita ini punya trik atasi bau gosong di nasi cuma pakai 1 bumbu dapur
- Tanpa ditambah minyak goreng, trik menanak nasi beras kualitas rendah agar tetap pulen dan bak kristal
- Trik agar nasi tak kering dan berkerak walau disimpan seharian di rice cooker, modal 2 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas