Kreasi masakan berbahan telur ala 13 seleb, simpel dan ekonomis
Diperbarui 23 Jan 2022, 11:20 WIB
Diterbitkan 23 Jan 2022, 11:35 WIB
Brilio.net - Telur merupakan salah satu bahan makanan yang sering diolah jadi berbagai masakan. Mudah disimpan dan tahan lama, telur juga punya rasa yang enak, mengenyangkan, dan bernutrisi, lho. Sudah jadi rahasia umum, kalau telur merupakan sumber protein yang baik untuk kesehatan.
Dilansir dari bbcgoodfood.com, telur bisa menyehatkan jantung, mengontrol berat badan, menutrisi mata, menambah energi, menyehatkan otak, menjaga kesehatan kulit dan rambut. Nggak salah, kalau telur kerap jadi menu andalan bagi mereka yang tengah menjalankan program diet.
-
Menu diet andalan 15 seleb ini simpel abis, ampuh bikin langsing Nggak cuma jaga berat badan, menu yang dikonsumsi para seleb ini juga menyehatkan.
-
15 Resep sayur telur ala rumahan, enak dan sederhana Dikombinasikan dengan beragam sayur, olahan telur semakin bikin tubuh sehat.
-
15 Resep olahan telur paling enak untuk lauk, sederhana, ekonomis, dan menyehatkan Ada banyak menu sederhana yang bisa dibuat dari bahan dasar telur.
Bisa dikreasikan jadi berbagai menu masakan, kamu nggak bakal bosan makan telur. Kamu bisa meniru kreasi olahan telur dari sejumlah selebriti Tanah Air ini. Mereka kerap kerap menjadikan telur sebagai menu makanan praktis sehari-hari, lho.
Menunya juga unik-unik banget, mulai dari yang sederhana khas masakan rumahan, hingga hidangan kekinian. Berikut kreasi masakan berbahan telur ala 13 seleb yang simpel dan ekonomis, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber, Minggu (23/1).
1. Mengaku nggak jago masak, tapi Yuki Kato berhasil masak telur balado yang lezat, lho. Cuma pakai bumbu-bumbu sederhana, telur balado ini praktis dibuat.
foto: YouTube/Yuki Kato
2. Sederhana tapi kekinian, Asmirandah bikin nasi goreng telur pakai bumbu khas Korea. Penggemar makanan Korea bisa bikin juga di rumah, nih.
foto: Instagram/@asmirandah89
3. Omelet andalan Lesty Kejora ini simpel banget. Ia nggak sekadar bikin telur dadar, tapi juga mengombinasikan dengan mi instan yang sudah direbus biar lebih nikmat.
foto: YouTube/Rizky Billar
4. Sudah nggak perlu diragukan lagi kalau masakan Devina MasterChef selalu bikin ngiler. Telur tomat buatannya ini selain terlihat lezat, juga simpel banget cara bikinnya.
foto: YouTube/Devina Hermawan
5. Dinamai telur dadar kuah, masakan Ussy Sulistiawaty ini sederhana banget. Semakin nendang pakai cabai rawit hijau dan merah.
foto: YouTube/Ussy Andhika Official
6. Inul Daratista juga punya menu telur sederhana yang kerap jadi lauk pendamping nasi andalan, yakni sup timun telur yang kelihatan segar banget.
foto: YouTube/Inul Daratista Official
7. Nasi gila buatan Nagita Slavina ini simpel tapi jadi rebutan di rumahnya, lho. Pakai telur orak-arik, Nagita juga menambahkan topping, seperti bakso dan sosis.
foto: YouTube/Ussy Andhika Official
8. Willgoz MasterChef juga berbagi resep telur yang sempat viral di medsos. Nasi telur kecap buatannya ini lumer banget.
foto: YouTube/Willgoz Kitchen
9. Shireen Sungkar masak ayam krispi saus telur asin. Saus telur asinnya melimpah dan kelihatan gurih, lho.
foto: YouTube/The Sungkars
10. Sup putih telur ini biasa jadi camilan Shanty istri Denny Cagur saat diet. Tetap lezat dan nggak bikin gendut.
foto: YouTube/Tya Ariestya
11. Rahasia cireng yang enak ala Tasyi Athasyia adalah membuat kuahnya pakai telur berserabut. Cukup bikin ngiler, kan?
foto: YouTube/Tasyi Athasyia
12. Lengkap dengan sausnya, telur gulung ala Ria Ricis ini persis seperti yang dijual abang-abang, kan?
foto: YouTube/RICIS TV
13. Beda dari telur gulung pada umumnya, telur gulung buatan Rossa ini ala Korea yang nggak kalah simpel.
foto: YouTube/Rossa Official
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 13 Inspirasi masakan rumahan ala Arumi Bachsin ini mudah ditiru
- 9 Kreasi masakan Isyana Sarasvati berbahan sayur, sehat dan praktis
- 9 Inspirasi gorengan ala Ria Ricis ini gampang ditiru, ada buah goreng
- 11 Olahan seafood ala Icha istri Choky Andriano, simpel dan antiamis
- 9 Menu MPASI ala Audi Marissa ini ampuh bikin berat badan anak naik
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas