Cuma butuh 1 menit, ini cara buat brownies lembut dan praktis tanpa mixer atau oven
Diperbarui 12 Nov 2024, 15:35 WIB
Diterbitkan 13 Nov 2024, 10:00 WIB
Brilio.net - Brownies adalah hidangan penutup yang populer karena kelezatannya. Kue berwarna cokelat ini memiliki tekstur yang lembut dan menggoda. Penggunaan cokelat sebagai bahan utama memberikan cita rasa khas yang sangat disukai.
Pembuatan brownies tradisional memerlukan bahan-bahan dasar seperti tepung terigu, cokelat, margarin, dan telur. Proses pembuatan melibatkan pengadukan bahan menggunakan mixer hingga adonan mengembang. Tahap akhir pembuatan brownies adalah proses pemanggangan dalam oven untuk mendapatkan hasil yang sempurna.
-
11 Cara membuat brownies kukus tanpa mixer, enak dan sederhana Brownies kukus banyak disukai orang karena rasanya enak dan manis.
-
19 Resep brownies panggang sederhana, enak, lembut, dan mudah dibuat Kudapan manis ini memang memiliki banyak penggemar.
-
13 Cara membuat brownies kukus mini, lembut dan bisa jadi ide bisnis Dalam proses pembuatannya, adonan brownies kukus bisa dibuat tanpa atau dengan mixer.
Keterbatasan peralatan khusus seperti mixer dan oven menjadi kendala bagi sebagian orang dalam membuat brownies. Situasi ini menyebabkan banyak orang lebih memilih membeli brownies di toko daripada membuatnya sendiri. Namun, sebuah video di akun TikTok @bell.annabell menunjukkan metode alternatif pembuatan brownies yang tetap menghasilkan tekstur lembut dan rasa yang enak.
Dalam video berdurasi 34 detik yang diunggah, dia mengaku proses yang dibutuhkan dalam membuat brownies hanya 1 menit. Selain itu, alat yang dipakai juga cenderung mudah didapat di rumah. Kamu bahkan tidak perlu menggunakan mixer atau oven, namun hasil brownies bisa tetap cantik, mengembang, dan lembut.
Dilansir BrilioFood pada Selasa (12/11), brownies yang dibuat adalah brownies Ore*. Lebih jelasnya, kamu cukup menyiapkan mangkuk kecil berbahan kaca atau mangkuk apapun yang tahan panas. Setelah itu, masukkan 4 keping Ore* dan 1/4 gelas (60 ml) susu. Aduk sambil hancurkan Ore* menggunakan garpu.
foto: TikTok/@bell.annabell
Selanjutnya, masukkan 1 sdm gula pasir, 1 sdm tepung terigu serbaguna, 1/4 sdt baking powder, dan 1 sdt cokelat bubuk. Aduk-aduk semua bahan tadi sampai tercampur rata. Pastikan tidak ada tepung yang bergerindil, ya.
foto: TikTok/@bell.annabell
Terakhir, letakkan 1 keping Ore* di bagian tengah. Lalu tekan sampai Ore* terendam. Jika sudah, panggang brownies ini di dalam microwave selama 1 menit. Jika tidak ada microwave, kamu bisa mengukusnya dalam panci sampai matang sempurna.
Nah, brownies yang sudah dipanggang ini pun siap disantap. Kamu tinggal memotongnya dengan ujung sendok, untuk kemudian disantap. Supaya makin enak, tambahkan lelehan cokelat lagi di atasnya. Saat terbelah, brownies tersebut memang tampak mengembang dan lembut walaupun tidak dimixer. Dijamin cocok dipraktikkan juga untuk anak kos yang memiliki keterbatasan perabot dapur.
foto:TikTok/@bell.annabell
Sejak diunggah pada September lalu, video ini sudah ditonton lebih dari 707 ribu kali. Nggak heran jika kemudian video tersebut menuai banyak perhatian dan banjir komentar dari warganet. Sebagian besar pengguna TikTok ini tertarik dan ingin mencoba langsung di rumah. Bahkan ada juga yang mengaku sudah berhasil menerapkan trik dan resep tersebut.
"kk aku udh buat tapi gk pke baking powder Berhasil enak bgt makasii," ungkap TikTok @keju_italia.
"thx u akuu suka inii besok kuu cobaa yaaa," sahut TikTok @shaaaaaaaasukaakilluaa.
"aku juga suka bikin kaya ginii,enak bangett sumpahh. bedanya aku cuma pake oreo sama susu nya doang trs di microwave," papar TikTok @luvshshshb.
"suhu microwavenya brp??" tanya TikTok @idkijustusethisthing.
"Ngga ada tulisannya cmn med-high gt hehe," jawab pengguna TikTok @bell.annabell.
@bell.annabell Replying to @kawaii_jamika Cake 1 menit doang! Fix harus coba ini ENAK POLL!! Resep simpel anti ribet, no oven, no kompor, cucian minim (btw atasnya aku ksh lelehan coklat cadbury makanya enak kali ya lol) #oreomugcake #oreomugcakerecipe #oreocake #oreocakenobake #resepsimpledanenak #resepcakesimple original sound - Owen
(brl/psa)
RECOMMENDED ARTICLES
- 35 Cara membuat brownies kukus, enak, lembut, dan mudah ditiru
- 5 Resep brownies kukus ala Amanda, lembut, legit, dan antigagal
- 7 Cara bikin brownies teflon ala anak kos, tak perlu pakai mixer
- Resep brownies kukus vla santan, lembut dan bikin nagih
- 13 Cara membuat brownies cup, enak, simpel, dan cocok jadi camilan
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas