Bukan disiram air panas, ini trik mudah melepas gelas blender macet cuma pakai 1 alat dapur

Bukan disiram air panas, ini trik mudah melepas gelas blender macet cuma pakai 1 alat dapur
TikTok/@kartikaasepti

Brilio.net - Kebanyakan orang mengandalkan blender untuk menghaluskan berbagai bumbu masakan. Cara penggunaan blender pun terbilang praktis, tinggal masukkan bumbu ke dalam gelas blender. Tutup rapat lalu tekan tombol on di blender. Setelah ditunggu beberapa saat, bumbu masakan jadi halus dengan sendirinya.

Namun saat memakai blender, nggak melulu berjlana mulus, lho. Alat elektronik satu ini bisa bermasalah seiring pemakaian. Salah satu kendalanya adalah gelas blender sulit dibuka. Meski diputar sekuat tenaga, gelas blender tetap macet tak mau terbuka.

Sejumlah orang biasanya langsung merendam gelas blender dengan air panas. Setelah direndam beberapa saat, karet di gelas blender jadi memuai. Sehingga gelas blender bisa langsung terbuka meski hanya diputar pakai tangan kosong.

Tapi nggak melulu pakai air panas, ternyata ada cara lain yang bisa digunakan untuk mengatasi gelas blender yang macet. Seorang pengguna TikTok @kartikaasepti pun mengalami hal serupa.

"Blender bumbu ini tuh udah 3 bulan nggak bisa dibuka. Udah coba direndem air panas, pakai sabun biar licin, sampai tangan merah-merah, tetep macet," ujarnya dikutip BrilioFood dari TikTok @kartikaasepti pada Selasa (11/6).

Bukan disiram air panas, ini trik mudah melepas gelas blender macet cuma pakai 1 alat dapur

foto: TikTok/@kartikaasepti

Cara memperbaiki gelas blender yang macet.

Pengguna akun TikTok @kartikaasepti pun memilih menaruh gelas blender ke dalam panci. Lalu ia tuangi air sampai merendam gelas blender. Agar gelas blender tak mengapung, warganet ini sengaja mengandalkan satu alat dapur, yakni ulekan.

"Fungsinya sebagai pemberat, biar nggak ngapung nantinya," jelas pemilik video lebih lanjut.

Bukan disiram air panas, ini trik mudah melepas gelas blender macet cuma pakai 1 alat dapur

foto: TikTok/@kartikaasepti

Kemudian nyalakan api kompor lalu rebus gelas blender selama beberapa saat. Nggak perlu sampai air rebusan mendidih, setelah direbus beberapa menit, langsung tiriskan gelas blender.

Bukan disiram air panas, ini trik mudah melepas gelas blender macet cuma pakai 1 alat dapur

foto: TikTok/@kartikaasepti

Dalam posisi masih panas, langsung saja putar gelas blender dengan tangan kosong. Nggak perlu lagi mengeluarkan tenaga ekstra, gelas blender langsung bisa terbuka dengan cepat.

"Alhamdulillah, akhirnya kebuka tuh gelas blendernya," ucapnya.

Bukan disiram air panas, ini trik mudah melepas gelas blender macet cuma pakai 1 alat dapur

foto: TikTok/@kartikaasepti

Kalau mengalami kejadian serupa, nggak perlu buru-buru ke tukang service. Langsung lakukan cara satu ini saja, praktis, kan?

@kartikaasepti Hacks buat blendernya yg gabisa dibuka #tiktokviral #fyp #tips #hacks You Know It's Not the Same as It Was - Martina

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya