Bersih tanpa noda bekas, begini cara bersihkan noda karat di lantai bekas tabung gas pakai 3 bahan
Diperbarui 21 Des 2024, 11:22 WIB
Diterbitkan 17 Des 2024, 13:00 WIB
Brilio.net - Noda karat di lantai dapat terbentuk dari berbagai sumber, seperti bekas tabung gas yang diletakkan tanpa alas. Tabung gas ini bisa berkarat dan meninggalkan kerak di lantai. Bekasnya sangat mencolok, membuat lantai tampak kotor dan tidak terawat. Lebih parahnya, noda karat ini cenderung sulit dibersihkan karena sangat membandel. Karat terbentuk akibat reaksi antara logam, air, dan oksigen yang menghasilkan senyawa berwarna cokelat kemerahan.
Di dapur, lantai yang sering terpapar kelembapan dari tumpahan air atau uap panas membuat karat dari tabung gas lebih mudah terbentuk dan menempel kuat. Selain itu, bahan lantai seperti keramik atau porselen dapat menyerap noda karat lebih dalam, sehingga pembersih biasa tidak cukup efektif untuk menghilangkannya. Untuk mengatasi masalah ini, diperlukan metode pembersihan yang lebih kuat dan tepat. Menggunakan bahan alami seperti cuka atau lemon yang mengandung asam, ditambah dengan baking soda, bisa menjadi solusi efektif untuk mengangkat noda karat. Jika noda karat masih sulit dihilangkan, produk pembersih khusus yang dirancang untuk mengatasi karat bisa digunakan sebagai alternatif.
Namun alih-alih mencair produk pembersih yang pas, kamu bisa meraciknya sendiri dengan tiga bahan sederhana. DilansirBrilioFooddari Instagram @tari_ari_aja pada Senin (16/12), bahan sederhana yang dimaksud adalah sitrun, detergen cair, dan cuka makan. Ketiga bahan ini bisa membantu membuat noda karat jadi luntur seketika tanpa bekas, lho.
foto: Instagram/@tari_ari_aja
Cukup campur sitrun, detergen cair, dan cuka makan dalam satu wadah. Lalu larutkan dengan air panas secukupnya. Setelah itu, aduk-aduk semua bahan sampai benar-benar larut. Kamu dapat mengaduknya menggunakan sikat gigi bekas agar lebih aman.
foto: Instagram/@tari_ari_aja
Selanjutnya, langsung oleskan cairan tersebut ke noda karat di lantai menggunakan bantuan sikat gigi bekas. Sembari dioles, gosok-gosok perlahan secara merata. Lakukan proses ini sampai noda karatnya benar-benar luntur dan hilang. Barulah kemudian lap menggunakan spons kering dan kain.
foto: Instagram/@tari_ari_aja
Sesaat setelah dilap, lantai jadi semakin kinclong, lho. Bahkan bekas karat yang berbentuk lingkaran sudah benar-benar hilang. Hal ini menandakan bahwa campuran sitrun, detergen, dan cuka makan bisa ampuh menghilangkan noda membandel.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Tak pakai baking soda, ini trik cepat bersihkan kerak gosong bagian dalam panci pakai 1 bahan dapur
- Cara mudah bersihkan kaca oven penuh noda minyak kembali kinclong seperti baru, pakai 1 bahan dapur
- Noda karat auto hilang, begini trik bikin panci kinclong seperti baru cuma pakai 3 bahan dapur
- Trik bersihkan kerak dan lumut di pintu kamar mandi ini ampuh bikin kesat hanya pakai 2 bahan dapur
- Bukan dicuci pakai sabun, ini cara praktis bersihkan noda gosong di teflon pakai 2 bahan dapur
- Ampuh tanpa baking soda atau cuka, ini trik ampuh hilangkan kerak tebal di pantat teflon
- Jangan langsung beli baru, ini cara jitu melunturkan kerak kunyit di parutan agar bersih dan kinclong
- Pakai 1 bahan pemanis, begini trik cepat bersihkan noda kunyit di pisau dalam sekali coba
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas