Aksi pria mencoba bakar garam ini bikin tercengang penasaran, endingnya justru nggak habis pikir

Aksi pria mencoba bakar garam ini bikin tercengang penasaran, endingnya justru nggak habis pikir
TikTok/@jangansolimi___

Brilio.net - Saat masak, garam dan gula sering digunakan sebagai bumbu penambah rasa. Baik garam maupun gula memiliki peran yang sangat penting sebagai penyeimbang rasa pada masakan. Mulai dari makanan berat, gorengan, dessert, hingga aneka minuman pasti mengandalkan gula dan garam.

Selain dijadikan sebagai campuran bahan makanan, ada juga yang memanfaatkan bumbu dapur tersebut untuk bahan dasar camilan. Lebih tepatnya, seperti gulali. Nah, gulali ini terbuat dari bahan dasar gula yang dibakar atau dilelehkan, kemudian dicetak dan diberi berbagai macam hiasan.

Membakar atau melelehkan gula memang sudah sangat umum dilakukan. Namun bagaimana jika yang dibakar adalah garam? Nah, rasa penasaran inilah yang kemudian mendorong seorang warganet untuk melakukan eksperimen tak biasa. Melalui akun TikTok @jangansolimi___, pria ini mengaku penasaran hasil garam jika dibakar dengan api.

"Kan gula kalau dibakar, meleleh, jadinya gulali. Apakah garam bisa dibakar, nanti meleleh, terus jadi garamly?" ujar pengguna TikTok @jangansolimi___, dikutip BrilioFood pada Minggu (31/12).

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya