9 Pola makan dokter Shindy adik Oki Setiana, bikin bobot turun 24 kg
Diperbarui 26 Feb 2022, 14:17 WIB
Diterbitkan 26 Feb 2022, 15:31 WIB
Brilio.net - Kakak perempuan Ria Ricis yang bernama Shindy Kurnia Putri juga aktif menjadi YouTuber. Melalui akun YouTube pribadinya, wanita yang berprofesi sebagai dokter ini kerap berbagi konten seputar kesehatan. Tak sekadar dibagikan kepada penggemar, Shindy Putri juga turut menerapkan gaya hidup sehat. Mulai dari menjaga kebersihan, merawat wajah, hingga menerapkan pola makan sehat.
Dari sekian banyak konten, Shindy juga pernah membagikan mengenai pola makan yang ia jalani. Mulai dari makanan apa saja yang dikonsumsi dan dihindari, hingga bagaimana cara makan yang benar serta sehat.
-
7 Makanan ini dihindari Shindy adik Oki Setiana, bobot turun 24 kg dr. Shindy cukup dikenal masyarakat karena sering mengunggah berbagai konten tentang dunia kesehatan yang inspiratif dan bermanfaat.
-
Bobot turun 24 kg, ini 7 makanan & minuman dr. Shindy adik Oki Setiana Nutrisi pada makanan dan minuman ini bantu dr. Shindy turunkan berat badan secara alami.
-
9 Pola makan dokter Shindy adik Oki Setiana saat puasa, mudah ditiru Pola makan ini punya bonus menurunkan berat badan.
Shindy juga mengatakan bahwa setelah melahirkan berat badannya sempat naik hingga 78 kg. Namun semenjak ia menerapkan pola makan tersebut, adik dari Oki Setiana Dewi ini mengaku berhasil menurunkan berat badan sebesar 24 kg.
Pola makan ala Shindy ini bisa kamu jadikan sebagai alternatif di rumah. Tidak terlalu sulit namun hasilnya nyata, jangan ragu untuk mencoba meniru pola makan ala dokter Shindy. Berikut sembilan pola makan sehat ala dokter Shindy, BrilioFood lansir dari Youtube Dokter Shindy pada Sabtu (26/2).
1. Input harus lebih kecil daripada output.
foto: YouTube/Dokter Shindy
Input yang dr. Shindy maksud di sini yakni makanan apa saja yang kamu konsumsi. Sedangkan output yakni seberapa banyak aktivitas yang kamu lakukan setiap harinya. Maksud dari input harus lebih kecil dari output, yakni jumlah asupan yang kamu konsumsi harus lebih sedikit dari aktivitas yang kamu lakukan setiap hari.
2. Ubah porsi makan.
foto: pixabay.com
Selain seberapa banyak asupan yang masuk ke dalam tubuh, Shindy juga menegaskan bahwa porsi makan juga harus diperhatikan. Dengan mengubah porsi makan, bukan berarti yang sebelumnya makan 3 kali sehari langsung menjadi 1 kali sehari saja. Bukan seperti itu, namun Shindy menegaskan bahwa tetap makan 3 kali sehari tapi jumlah porsinya harus dikurangi.
3. Hindari makanan manis.
foto: pixabay.com
Setelah melahirkan, dr. Shindy mengaku bahwa ia mengalami kenaikan berat badan yang cukup drastis. Padahal sebelumnya, berat badannya hanya sekitar 55-56 kg saja. Ia pun lantas menerapkan program diet setelah selesai dari masa menyusui anak pertamanya.
Makanan pertama yang ia hindari namun berhasil membuat berat badannya turun yakni makanan manis. Namun ia menegaskan bahwa dengan menghindari makanan ini, kamu tidak bisa langsung mendapatkan hasil secara drastis. Dengan tidak mengonsumsi makanan manis, berat badan kamu akan turun secara perlahan tanpa merusak fungsi metabolisme tubuh.
4. Jauhi makanan cepat saji.
foto: pixabay.com
Makanan cepat saji atau biasa disebut sebagai fast food umumnya terkenal enak dan praktis. Namun makanan instan ini dapat berdampak buruk pada kesehatan tubuh. Shindy mengatakan bahwa fast food dapat menurunkan metabolisme tubuh. Oleh karena itu, makanan ini wajib dihindari jika tidak ingin badan menjadi lemas selama menjalani masa diet.
5. Menghindari makanan berminyak.
foto: pixabay.com
Shindy menjelaskan bahwa menu sarapan tidak boleh sembarangan. Lebih baik hindari makanan yang berminyak seperti nasi goreng, mi goreng, dan aneka gorengan. Ia juga menyarankan agar menghindari minuman manis seperti es teh manis atau milkshake. Makanan yang berminyak dan minuman manis dapat membentuk likogen dan lemak jahat yang mampu menaikkan berat badan.
6. Sarapan dengan telur 1/2 matang.
foto: pixabay.com
Shindy mengaku memiliki menu sehat sendiri yang ia santap ketika sarapan. Selama masa diet, hampir setiap hari ia sarapan dengan telur setengah matang. Menurut Shindy, telur setengah matang dapat meningkatkan lipolisis yang dapat membantu lemak pecah dan juga mengontrol nafsu makan.
7. Menghindari pemanis buatan.
foto: pixabay.com
Kebanyakan orang sengaja mengabaikan sarapan, padahal sarapan adalah sumber tenaga terbaik untuk menjalani aktivitas sehari-hari. Dokter Shindy mengatakan jangan mengabaikan sarapan lalu balas dendam pada saat makan siang. Ia juga menegaskan bahwa makanan dan minuman yang mengandung pemanis buatan wajib dihindari bagi kamu yang ingin hidup sehat.
8. Minum air mineral 30 menit sebelum makan.
foto: YouTube/Dokter Shindy
Selain memperhatikan makanan yang dikonsumsi, Shindy juga menjelaskan bahwa minum air mineral 30 menit sebelum makan sangat berpengaruh pada penurunan berat badan. Dengan minum 2 gelas air mineral sebelum makan besar, kamu dapat mengurangi porsi makan. Karena minum air sebelum makan akan membuat perut terasa lebih kenyang, sehingga porsi makan akan lebih terkontrol.
9. Makan secara perlahan.
foto: YouTube/Dokter Shindy
Tubuh memiliki hormon lapar dan hormon kenyang. Hormon lapar bertugas untuk memberi info pada tubuh jika sedang lapar. Hormon kenyang bertugas menyampaikan pada tubuh jika perut sudah kenyang. Jika tubuh terlalu makan dengan cepat dan mengonsumsi porsi yang lebih banyak, kedua hormon tadi tidak akan sempat mengirim sinyal ke tubuh. Sebaliknya jika makan dengan perlahan, tubuh akan cepat menerima sinyal kenyang dan dapat meningkatkan kinerja pencernaan.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- 7 Pola makan Annisa Trihapsari, ampuh bikin langsing
- 8 Pola makan Zaskia Sungkar usai melahirkan, pangkas bobot 12 kg
- 7 Bahan makanan pengganti ala Melaney Ricardo saat diet, praktis
- Tanpa disadari, 7 kebiasaan makan nasi ini bikin berat badan bertambah
- Pelan atau cepat? Kamu bisa tahu kepribadianmu dilihat dari cara makan
- 5 Trik Maia Estianty masak lidah sapi, empuk dan bumbu meresap
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas