11 Trik Jessica Iskandar bikin kue cokelat, lumer dan antigagal
Diperbarui 10 Mar 2022, 14:06 WIB
Diterbitkan 10 Mar 2022, 15:02 WIB
Brilio.net - Jessica Iskandar tengah menanti momen kelahiran anak keduanya. Di usia kehamilannya yang memasuki trimester tiga, Jessica Iskandar pun lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga. Meski begitu, ia masih rutin menyapa warganet lewat media sosial, lho. Tak hanya itu, seleb yang akrab disapa Jedar ini juga aktif membagikan kesehariannya melalui YouTube.
Selain kesehariannya bersama suami dan anak, Jessica Iskandar juga sering berbagi resep masakan. Siapa sangka, kalau seleb yang terkenal lewat film Dealova jago bikin kue. Lewat channel YouTube pribadinya, ia kerap membagikan sejumlah resep kue andalannya, lho. Tak jarang ia memasak bareng anak pertamanya, El Barack Alexander.
-
11 Trik Jessica Iskandar masak spaghetti aglio olio, cuma 10 menit Lewat channel YouTube-nya, seleb yang akrab disapa Jedar ini berbagi resep dan trik bikin spaghetti seenak buatan restoran.
-
10 Resep lava cake lumer lezat, lembut, mudah dan anti gagal Kamu bisa bikin lava cake versi sendiri yang lembut dan lumer.
-
12 Resep kue kacang cokelat enak, sederhana dan mudah dibuat Membuat kue sendiri di rumah itu mudah.
Salah satu kue yang kerap ia buat untuk camilan anak adalah kue cokelat. Bukan sekadar kue cokelat biasa, Jedar membuatnya dengan isian cokelat yang lumer, sehingga bikin nagih saat disantap. Menggunakan enam bahan, istri Vincent Verhaag ini punya trik tertentu biar kue cokelat lumer sempurna dan antigagal.
Penasaran, seperti apa trik Jessica dalam membuat kue? Berikut 11 trik Jessica Iskandar bikin kue cokelat yang lumer dan antigagal, dilansir BrilioFood dari YouTube/Jessica Iskandar, Kamis (10/3).
Bahan yang dibutuhkan:
- 5 telur ayam
- 100 gr tepung terigu
- 60 mg butter
- 60 mg cokelat, iris kasar
- 20 mg gula pasir
- 20 mg bubuk cocoa
1. Siapkan panci berisi air dan letakkan mangkuk tahan panas untuk melelehkan butter. Cara ini praktis dan nggak bikin butter mudah gosong, lho.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
2. Jika butter sudah setengah meleleh, masukkan cokelat sambil diaduk hingga rata. Tunggu sampai semua cokelat lumer.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
3. Sembari menunggu butter dan cokelat, mixer telur dan gula selama kurang lebih 4 menit.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
4. Tuangkan butter dan cokelat leleh ke adonan telur yang sudah dikocok dengan mixer.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
5. Kemudian masukkan tepung. Sebelumnya, jangan lupa memasukkan sejumput garam biar rasa kuenya nanti lebih enak.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
6. Sembari dikocok dengan mixer, rapikan tepung yang menempel di pinggiran wadah dengan bantuan spatula agar adonan lebih mudah dan cepat rata.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
7. Jessica Iskandar menyiapkan loyang kue berukuran kecil biar hasil kuenya rapi dan mudah dimakan oleh anak.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
8. Usai dimixer, pastikan kembali adonan tidak ada yang menggumpal sambil sesekali diaduk menggunakan sendok atau spatula.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
9. Usai dituang ke cetakan, adonan harus disimpan di kulkas selama 1 jam terlebih dahulu sebelum dipanggang. Cara ini bikin tekstur kue bisa meleleh dan lebih enak.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
10. Panggang kue selama 14 menit di oven hingga kuenya matang.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
11. Sesudah diangkat, tunggu selama 3 menit sebelum dikeluarkan dari loyang dan sajikan dengan taburan bubuk cocoa.
foto: YouTube/Jessica Iskandar
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 7 Bahan makanan untuk bersihkan noda di gelas, lengkap dengan caranya
- 7 Trik Citra Monica goreng terong, lebih sehat dan irit minyak
- 10 Trik Hesti Purwadinata bikin asinan Bogor, mudah ditiru dan simpel
- 7 Trik memarinasi daging agar bumbu meresap sampai dalam, antigagal
- 7 Trik masak kulit ayam goreng krispi, gurih dan renyah tahan lama
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas