11 Trik ibu Andrew Kalaweit mengolah rebung, antibau dan nggak pahit
Diperbarui 27 Mei 2022, 11:57 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2022, 13:02 WIB
Brilio.net - Rebung pada dasarnya termasuk bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai macam hidangan. Namun tunas bambu muda ini tidak bisa sembarangan diolah, lho. Pasalnya, rebung memiliki aroma kurang sedap dan rasa pahit jika tidak diolah dengan benar.
Namun perkara tersebut tidak menjadi halangan bagi Prada Kalaweit, yakni ibu dari Andrew Kalaweit untuk mengolah rebung jadi masakan lezat. Prada memiliki cara tersendiri supaya rebung yang akan dimasak tidak bau dan pahit rasanya, nih.
-
Bukan direbus pakai rempah, ini trik mengolah rebung agar tidak bau dan rasanya tak pahit Baunya pesing dan dapat menurunkan selera makan.
-
5 Resep olahan rebung, sederhana, praktis, dan nikmat Lebih nikmat dan variatif ketimbang harus lumpia melulu
-
Tak perlu diberi gula atau garam, ibu muda ini punya trik merebus rebung agar tetap putih dan antibau Bisa dimasak jadi berbagai macam jenis menu, mulai dari aneka tumisan, gulai, hingga isian lumpia.
Cara mengolah rebung yang benar akan menghasilkan masakan nikmat saat disantap. Dengan trik masak tertentu, ibu Andrew Kalaweit ini pun bahkan mengolah rebung menjadi tiga masakan sekaligus dalam sekali masak dengan bumbu yang berbeda.
Penasaran apa saja trik mengolah rebung yang diterapkan oleh Prada Kalaweit? Simak ulasan BrilioFood dari YouTube/Prada Kalaweit, Jumat (27/5).
1. Gunakan rebung yang masih segar. Prada mengambil sendiri rebung langsung dari hutan. Rebung yang masih segar cenderung memiliki tekstur yang lebih renyah.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
2. Potong lapisan luar yang berserat. Lapisan ini biasanya berwarna putih dan sedikit berbulu. Membuang lapisan tersebut supaya rebung tidak pahit saat diolah.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
3. Cuci di air mengalir untuk menghilangkan kotoran di bagian luar rebung.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
4. Kemudian Prada memotongnya sesuai dengan masakan yang akan dibuat. Iris tipis bagian paling luar karena teksturnya cenderung lebih keras.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
5. Rendam irisan rebung di air selama selama beberapa saat untuk mengurangi bau tak sedap.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
6. Bagian rebung yang lebih lunak (lapisan paling dalam) bisa digunakan untuk menumis atau sekadar direbus sebagai lalapan.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
7. Iris bagian rebung kecil-kecil yang akan ditumis. Potong besar bagian yang paling paling lunak agar lebih mudah saat diolah dan dikonsumsi nanti.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
8. Saat rebung ditumis, tambahkan air secukupnya. Hal ini berguna untuk membuat rebung jadi lebih empuk dan matang.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
9. Rebus rebung dengan air garam. Cara dapat menghilangkan bau, rasa pahit, sekaligus menambah rasa gurih terutama jika rebung akan dikonsumsi langsung sebagai lalapan.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
10. Gunakan bumbu aromatik untuk mengurangi bau tak sedap pada rebung. Prada sendiri menggunakan daun salam dan serai untuk rebung yang dimasak kuah.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
11. Sebelum ditiriskan, diamkan terlebih dahulu di air rebusan sampai dingin untuk membuat rebung benar-benar empuk dan lemas. Sehingga lebih lezat saat akan dikonsumsi.
foto: YouTube/Prada Kalaweit
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- 11 Trik Annisa Trihapsari bikin BBQ ala Korea, praktis dan antialot
- 10 Langkah Bunga Zainal bikin puding lapis Surabaya, pakai 4 bahan
- 10 Masakan rumahan ala Zaskia Gotik, sederhana dan menggugah selera
- 11 Kreasi masakan ala Prada ibu Andrew Kalaweit, serba sederhana
- Wajib dihindari, 10 makanan ini jadi penyebab jerawat muncul
- Jaga kualitas ASI, 10 Minuman ini wajib dihindari usai melahirkan
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas