11 Cara merebus telur agar hasilnya mulus dan mudah dikupas, praktis dan sederhana
Diperbarui 24 Apr 2024, 12:24 WIB
Diterbitkan 24 Apr 2024, 19:00 WIB
Brilio.net - Telur merupakan salah satu bahan makanan yang banyak digemari karena rasanya yang lezat dan teksturnya yang lembut. Selain enak, telur juga mengandung banyak protein yang baik untuk tubuh, lho. Bahkan tak sedikit yang menjadikan telur sebagai stok bahan makanan di rumah.
Cara mengolah telur juga terbilang cukup mudah. Kamu cukup merebusnya dengan air sampai telur matang, lalu siap untuk disantap. Namun meski terlihat mudah, rupanya masih banyak orang yang gagal saat merebus telur. Jika tak direbus dengan cara yang tepat, telur rebus akan sulit dikupas dan permukaannya jadi tidak mulus.
-
Cuma pakai 1 bahan dapur, ini trik merebus telur agar mudah dikupas dan hasilnya lebih mulus Nggak perlu dilumuri atau dioles sari jeruk lemon.
-
Bukan diberi garam, ini trik merebus telur agar mudah dikupas dan matang sempurna dalam 15 menit Mengonsumsi telur rebus bisa menutrisi tubuh dengan protein, vitamin A dan B, aneka mineral, dan lain sebagainya.
-
Bikin cangkang tak pecah, ini trik masak telur rebus tanpa air agar hasilnya mulus dan mudah dikupas Dengan trik ini, telur yang dihasilkan jadi mulus dan cantik.
Sebagai solusinya, sejumlah orang pun menerapkan cara merebus telur dengan berbagai macam teknik. Selain itu, banyak juga yang menggunakan bahan tambahan saat merebus telur agar hasilnya mulus dan mudah dikupas, seperti penambahan garam, jeruk nipis, hingga lemon.
Nah, seperti apa langkah-langkahnya? Yuk, simak 11 cara merebus telur yang telah dihimpun BrilioFood dari berbagai sumber pada Rabu (24/4).
1. Direbus 5 menit pakai api besar, didiamkan 5 menit, baru disiram air keran.
foto: YouTube/Nining Setyowati
Lewat unggahan di akun YouTube Nining Setyowati, emak-emak satu ini mengaku punya trik merebus telur agar matang sempurna hanya dalam 5 menit. Yang pertama harus disiapkan adalah panci berisi air. Kemudian, masukkan telur yang akan direbus ke dalamnya. Nyalakan api kompor, tutup pancinya, dan rebus selama 5 menit. Untuk mempraktikkan trik rebus telur ini, pastikan kamu menggunakan api besar, ya.
Usai telur direbus 5 menit, matikan api kompornya. Tapi, jangan memindah ataupun membuka tutup pancinya dulu. Telur harus didiamkan dulu selama beberapa saat di dalam panci selagi masih panas untuk melanjutkan proses memasaknya.
"Nah setelah kompornya dimatiin, kita diamkan 5 menit tanpa melepas tutupnya, ya," tegas pemilik akun YouTube Nining Setyowati, dikutip BrilioFood.
Terakhir, pindahkan panci ke wastafel dan siram telur dengan air keran sebentar saja. Teknik ini akan membantu menghentikan proses memasak pada telur. Di sisi lain, mengaliri telur dengan air keran ini juga bikin kulitnya mudah dikupas. Selanjutnya, telur rebus siap dinikmati.
2. Direbus pakai garam dan irisan jeruk nipis.
foto: Instagram/@melizah21
Ternyata ada bahan lainnya yang juga bisa ditambahkan saat merebus telur. Sebagaimana ditunjukkan oleh pengguna Instagram @melizah21 ini. Dia menambahkan garam dan satu bahan makanan lainnya ke dalam air rebusan telur.
Langkah pertama, tuang air secukupnya ke dalam panci. Taruh panci di atas kompor lalu nyalakan apinya dan rebus sampai mendidih. Kalau sudah, masukkan telur yang akan direbus.
Setelah itu, masukkan satu bahan makanan, yakni irisan jeruk nipis ke dalam air rebusan. Ya, bahan yang dimaksud selain garam adalah irisan jeruk nipis. Sebelum diaduk, masukkan 1 sdm garam ke dalam panci. Aduk-aduk lalu diamkan dan rebus telur sampai matang.
Setelah matang, matikan api kompor lalu pindahkan telur rebus ke dalam wadah berisi air dingin. Tunggu beberapa saat sampai telur rebus dingin.
Kalau sudah, telur rebus tinggal dikupas. Karena direbus pakai tambahan irisan jeruk nipis dan garam, cangkang telur jadi mudah dikupas.
"Dijamin deh buka telur nggak pake ribet, nggak ada drama lengket-lengket manja," ucapnya dikutip BrilioFood dari Instagram @melizah21.
Hasil telur rebus jadi mulus dan bersih sempurna. Nggak ada sisa cangkang yang menempel di telur.
(brl/tin)RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa baking powder, ini cara goreng telur dadar krispi agar keriting, lebar, dan renyah tahan lama
- Bukan disedot botol plastik, ini cara simpel pisahkan kuning dan putih telur cuma pakai 1 bumbu dapur
- Tak perlu diberi garam, cara emak-emak rebus telur ini hemat gas dan matang sempurna dalam 5 menit
- Nggak cuma lemon, pria ini bagikan cara atasi gigi tampak menguning pakai tambahan 1 bahan dapur
- Putih dalam satu menit, ini cara ampuh membersihkan karang gigi pakai 1 bubuk minuman
- Tanpa scalling mahal, ini cara atasi gigi kuning dan penuh karang hanya dengan 1 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas