Wanita wajib tahu, 10 minuman ini bisa mencegah risiko kanker serviks
Diperbarui 1 Mei 2022, 13:07 WIB
Diterbitkan 2 Mei 2022, 23:01 WIB
Brilio.net - Kanker merupakan salah satu penyakit yang berisiko tinggi menyebabkan kematian. Jenis kanker sendiri ada banyak, satu di antaranya ada kanker leher rahim atau kerap disebut kanker serviks yang hanya dialami wanita. Di Indonesia sendiri, kasus kematian kanker serviks ini cukup banyak, lho.
Oleh karena itu, Menteri Kesehatan (MenKes) Budi Gunadi Sadikin menambahkan vaksin bernama Human Papilloma Virus (HPV) di program imunisasi rutin sebagai bentuk pencegahan kanker serviks. Di sisi lain, pencegahan kanker serviks nggak hanya dapat dilakukan lewat vaksin saja, namun penting juga untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat.
-
11 Penyebab kanker serviks dan cara pencegahannya Pada tahap awal kanker serviks, seseorang mungkin tidak mengalami gejala sama sekali.
-
9 Makanan ini tinggi folat, bantu jauhkan dari penyakit kanker serviks Indonesia mencatat sekitar 15.000 kasus kanker serviks setiap tahunnya.
-
10 Makanan yang berpotensi memicu kanker serviks pada wanita, dari gorengan hingga bakaran Beberapa makanan pemicu kanker serviks kebanyakan merupakan makanan yang lumrah dikonsumsi sehari-hari.
Salah satunya lewat asupan nutrisi yang dikonsumsi sehari-hari. Dilansir dari everydayhealth.com, jurnal penelitian Cancer Research menemukan tes darah pada wanita yang rutin mengonsumsi buah-buahan dan sayuran dapat menurunkan risiko kanker serviks dibanding sebaliknya.
Selain makanan, sejumlah minuman juga dapat berfungsi mencegah jenis kanker ini, lho. Penasaran apa saja? Berikut 10 minuman mencegah risiko kanker serviks yang wanita wajib tahu, dirangkum BrilioFood dari berbagai sumber pada Senin (2/5).
Minuman Ini Sering Banget Ditemui Sehari-hari.
1. Jus jeruk murni.
foto: Unsplash/Chang Duong
Selain punya rasa segar dan nikmat, jus jeruk murni juga menyehatkan. Dilansir dari thejoint.com, buah maupun sayur berwarna jingga, seperti jeruk, umumnya tinggi antioksidan yang dapat membantu mencegah kanker, salah satunya kanker serviks. Tetapi, penting untuk memilih jus jeruk yang murni, bukan dalam bentuk produk dijual di pasaran.
2. Yogurt plain.
foto: Unsplash/Ellieelien
Yogurt bisa jadi camilan maupun minuman sehat yang dikonsumsi sehari-hari. Agar lebih aman, kamu bisa pilih yogurt plain rendah lemak dan gula. Dilansir dari medicalnewstoday.com, yogurt rendah lemak dan gula atau dikenal dengan yogurt plain ampuh mencegah inflamasi dan menurunkan risiko kanker serviks.
3. Jus alpukat.
foto: Unsplash/Fallon Michael
Buah satu ini populer banget untuk diolah jadi jus karena rasanya yang enak. Jus alpukat ternyata juga dapat menurunkan risiko kanker serviks, lho. Dilansir dari mdlinx.com, alpukat memiliki fitokimia yang berfungsi menghambat sel-sel kanker pada tubuh untuk tumbuh.
4. Minuman rempah.
foto: Unsplash/Conscious Design
Dilansir dari lyfboat.com, minuman rempah juga penting dikonsumsi untuk mencegah kanker serviks. Pasalnya, rempah-rempah umumnya tinggi antioksidan yang dapat menghambat pertumbuhan sel kanker, mencegah inflamasi, dan menjaga kekebalan tubuh. Beberapa minuman rempah yang cocok dikonsumsi wanita misalnya seperti curcumin, jahe, basil, oregano, dan lain sebagainya.
5. Susu kedelai.
foto: Unsplash/Mae Mu
Susu kedelai banyak dikonsumsi oleh orang-orang yang punya alergi terhadap susu hewani. Buat yang nggak punya alergi terhadap susu sapi pun, bisa juga beralih ke susu kedelai ini, terutama bagi wanita. Dilansir dari thesoynutritioninstiture.co , banyak mengonsumsi kedelai bisa menurunkan risiko kanker serviks hingga 20 persen.
Harus Rutin Dikonsumsi Setiap Hari.
6. Jus wortel.
foto: Unsplash/Paradigm Visuals
Wortel paling dikenal bermanfaat untuk mata karena vitamin A yang tinggi. Siapa sangka, sayur berwarna jingga ini bisa kamu konsumsi sebagai jus secara rutin untuk mencegah kanker serviks, lho. Dilansir dari everydayhealth.com, hal ini karena wortel tinggi karotenoid dan vitamin A yang ampuh menjaga wanita dari kanker serviks.
7. Jus sayuran hijau.
foto: Unsplash/Monika Grabkowska
Sayuran hijau direkomendasikan untuk dikonsumsi setiap hari. Dilansir dari moffitt.org, sayuran hijau tinggi flavonoida yang dapat bekerja untuk mencegah kanker serviks. Nggak melulu diolah jadi makanan, kamu bisa membuat sayuran hijau jadi jus yang lebih mudah dikonsumsi dan dicerna pada tubuh, lho. Contohnya ada brokoli, kubis, selada, bayam, dan lain-lain.
8. Teh hijau.
foto: Unsplash/Na visky
Teh hijau identik dengan minuman tradisional khas Jepang. Minuman satu ini nampaknya sudah jadi rahasia umum akan khasiatnya menjaga kesehatan tubuh. Konsumsi teh hijau secara rutin bagus buat wanita, lho. Dilansir dari ncbi.nlm.nih.gov, rutin mengonsumsi teh hijau dapat mencegah risiko kanker serviks karena minuman ini mengandung polifenol.
9. Jus apel.
foto: Unsplash/Bonnie Kittle
Pernah dengar istilah "an apple a day keeps the doctor away"? Sebenarnya kalimat ini merupakan ajakan untuk rutin menjaga pola hidup sehat untuk mencegah penyakit. Lantaran tinggi nutrisi, buah inilah yang dipakai untuk menggambarkan kebiasaan sehat.
Nggak heran, apel yang dikonsumsi secara rutin pun bisa mencegah kanker, lho. Dilansir dari deccanherald.com, apel kaya akan nutrisi flavonoid untuk menurunkan risiko kanker servis dan jenis kanker lainnya. Kamu bisa mencampurkannya dengan tomat jadi jus untuk dikonsumsi keseharian.
10. Jus tomat.
foto: Unsplash/Vince Lee
Untuk mencegah kanker serviks, penting mengonsumsi makanan maupun minuman tinggi zink. Nah, zink ini merupakan enzim yang dibutuhkan tubuh melawan radikal bebas penyebab kanker, salah satunya kanker serviks.
Zink ini juga berfungsi menjaga tubuh selalu kebal dari penyakit. Dilansir dari timesofindia.indiatimes.com, salah satu minuman tinggi zink yang bisa rutin kamu konsumsi yakni jus tomat.
(brl/mal)RECOMMENDED ARTICLES
- Selain buah dan sayur, 10 makanan ini ternyata tinggi kandungan serat
- 10 Makanan bantu turunkan kolesterol, cocok dikonsumsi saat Lebaran
- 10 Makanan ini bisa bantu hilangkan ketombe secara alami
- 10 Makanan dikonsumsi & dihindari Maia Estianty usai jalani operasi
- Konsumsi 10 sayuran ini bisa bantu mencegah penuaan dini secara alami
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas