Trik simpel goreng kroket kentang agar tidak pecah dan antihancur
Diperbarui 10 Jan 2023, 12:25 WIB
Diterbitkan 10 Jan 2023, 15:01 WIB
"Jadi tips yang saya bagikan ini berdasarkan pengalaman saya dalam membuat kroket selama 11 tahun," ungkap YouTube HENGKENGBALA#IBETH'S CAKE, dikutip BrilioFood pada Selasa (10/1).
foto: YouTube/HENGKENGBALA#IBETH'S CAKE
-
13 Cara membuat kroket kentang berbagai isi, renyah dan lembut Proses pembuatan kroket mudah dan tidak memerlukan bahan-bahan yang sulit.
-
Resep kroket kentang daging cincang, mudah dibuat dan enak Cocok jadi kudapan berbagai acara.
-
10 Cara membuat kroket sederhana, lezat, lembut & menggoda Camilan yang lezat dan cocok untuk berbagai acara.
Menurut Lisbeth, hal paling penting yang harus diperhatikan adalah kondisi minyak. Jadi, pastikan minyak yang dipakai bukan minyak bekas yang sudah dipakai lebih dari tiga kali. Minyak bekas biasanya cenderung kotor dan sering ada remahan dari sisa makanan. Kotoran tersebut bisa berpotensi menempel pada kroket saat digoreng.
foto: YouTube/HENGKENGBALA#IBETH'S CAKE
Selain itu, gunakan minyak yang cukup banyak. Penggunaan minyak ini bisa disesuaikan dengan jumlah kroket yang digoreng. Yang terpenting, kroket bisa terendam sempurna saat digoreng agar matang secara menyeluruh.
"Bagi pemula, kalian bisa belajar dengan menggoreng sedikit dulu, minyaknya juga sedikit. Jadi disesuaikan dengan jumlahnya yang akan digoreng," terang Lisbeth lebih lanjut.
foto: YouTube/HENGKENGBALA#IBETH'S CAKE
Nah, saat kroket hendak dimasukkan, pastikan minyak sudah benar-benar panas agar bisa langsung berkulit. Pada proses menggoreng ini, gunakan juga api kompor yang besar. Tapi jangan lupa bolak-balik kroket jika mulai berubah warna. Karena jika kroket didiamkan terlalu lama, akan sangat mungkin cepat gosong. Selain itu, gunakan sutil tipis untuk membalik kroket biar kulitnya nggak mudah pecah dan hancur.
foto: YouTube/HENGKENGBALA#IBETH'S CAKE
Jika warnanya sudah berubah golden brown, angkat, dan tiriskan. Biar nggak hancur, angkat satu per satu secara perlahan, ya. Dalam video tersebut, tampak kroket yang digoreng benar-benar masih utuh dan mulus. Tidak ada satu bagian pun kulit kroket yang pecah. Kroket langsung bisa disajikan dengan cabai rawit atau saus sambal kesukaan.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Jangan keliru, ini rahasia bikin adonan cireng renyah di luar dan kenyal di dalam
- 5 Cara bikin singkong goreng yang empuk dan renyah ala pedagang tela-tela
- Trik memanggang almond slice agar warnanya cantik dan antigosong
- 5 Cara memperbaiki gagang presto yang mengeluarkan uap, mudah ditiru
- Cara simpel membuat es teh manis, harum, dan segar ala warung makan
- Cara perempuan makan ramen sampai habiskan sebotol bubuk cabai ini endingnya malah bikin tepuk jidat
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas