Trik mudah simpan sawi agar tidak cepat busuk dan menguning, cuma tambahkan 1 bahan

Trik mudah simpan sawi agar tidak cepat busuk dan menguning, cuma tambahkan 1 bahan
Mudah banget ditiru |

Dilansir BrilioFood dari YouTube Elma Nadila pada Jumat (18/8), pastikan sawi yang dijadikan stok masih berkualitas baik. Dalam artian, sawi yang masih segar, berwarna hijau cerah dan tidak ada ulat di seluruh daunnya.

Trik mudah simpan sawi agar tidak cepat busuk dan menguning, cuma tambahkan 1 bahan

foto: YouTube/Elma Nadila

Tanpa perlu dicuci pakai air, langsung potong sawi sesuai selera. Sisihkan bagian bonggolnya. Jika sudah, masukkan potongan sawi ke dalam wadah kedap udara. Pastikan wadah yang digunakan dalam keadaan bersih dan kering, ya.

Trik mudah simpan sawi agar tidak cepat busuk dan menguning, cuma tambahkan 1 bahan

foto: YouTube/Elma Nadila

Jangan langsung ditutup, percikkan air secukupnya ke sawi. Bolak-balik sawi agar seluruh permukaannya terkena air secara merata. Kalau dirasa sudah merata, tutup wadah lalu masukkan ke dalam kulkas. Agar tahan lama, pastikan kamu rutin memercikkan air, ya. Dengan begitu, sawi akan bertahan kesegarannya.

“Aku udah pakai cara ini berkali-kali loh dan emang sawinya tuh jadi lebih segar dan juga lebih awet,” ungkapnya lebih lanjut.

Trik mudah simpan sawi agar tidak cepat busuk dan menguning, cuma tambahkan 1 bahan

foto: YouTube/Elma Nadila

Saat akan digunakan, tinggal keluarkan sawi dari kulkas. Jangan lupa sebelum diolah, sawi harus dicuci bersih terlebih dahulu, ya.

Video milik Elma Nadila ini langsung menyita perhatian warganet. Semenjak diunggah pada Januari 2023 lalu, video ini sudah ditonton sampai 2,7 ribu kali dan disukai oleh 31 akun YouTube lainnya.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya