Trik mudah bikin ayam kecap yang antialot dan bumbunya meresap sempurna, cuma tambah 1 bahan dapur
Diperbarui 4 Okt 2023, 16:31 WIB
Diterbitkan 5 Okt 2023, 12:00 WIB
Cuci bersih terlebih dahulu ayam yang akan diolah. Jika sudah, potong-potong lalu masukkan ayam ke dalam air mendidih. Tambahkan bawang putih ke dalam panci lalu rebus ayam sampai matang.
Dilansir dari webmd.com, enzim allinase dalam bawang putih dapat melunakkan serat daging. Oleh karena itu, daging ayam yang direbus nantinya akan bertekstur empuk saat dikonsumsi. Nggak cuma itu, penggunaan bawang putih juga bisa menambahkan cita rasa pada ayam.
-
Tanpa diungkep, ini trik masak ayam kecap agar empuk dan bumbunya meresap sempurna Dilansir dari insidetracker.com, daging ayam mengandung asam lemak omega-3, protein, vitamin B, zat besi, zink, dan masih banyak lagi.
-
25 Resep bumbu ayam kecap, enak, sedap, dan menggugah selera Bisa lebih pedas, super manis, campur kunyit, maupun rempah lain dari jahe dan kemangi
-
Tanpa gula jawa, ini trik memasak ayam bacem yang empuk dan kaya rasa Bagi sebagian orang, alih-alih ingin memasak ayam bacem yang empuk ternyata jadinya malah alot.
foto: TikTok/@aussweets
Jika sudah matang, matikan api kompor lalu tiriskan. Tunggu beberapa saat sampai kandungan airnya berkurang. Setelah itu, langsung masukkan potongan ayam ke minyak goreng panas.
"Goreng ayam sebentar, agar tidak keras," ungkapnya dikutip BrilioFood dari TikTok @aussweets pada Senin (2/10).
foto: TikTok/@aussweets
Angkat potongan ayam jika warna kulitnya sudah tampak kecokelatan. Setelah itu, langsung masukkan potongan ayam ke dalam tumisan bumbu. Tumisan bumbu ini terdiri dari irisan bawang bombai, kecap manis, kecap asin, garam, lada bubuk, dan kaldu bubuk. Aduk sampai semua bahan tercampur sempurna.
foto: TikTok/@aussweets
Jika semua bahan sudah tercampur sempurna, matikan api kompor dan ayam kecap siap untuk disajikan. Karena sudah direbus pakai tambahan bawang putih, tekstur ayam tidak akan terasa alot. Tampilan ayam kecap pun tampak menggiurkan, kan?
foto: TikTok/@aussweets
Video milik pengguna TikTok @aussweets ini langsung menyita perhatian banyak orang. Meski baru diunggah pada April 2023 lalu, video ini sudah ditonton hampir 1.000 kali dan disukai oleh 9 akun TikTok lainnya.
@aussweets_ sebuah tips penting #resepayamkecap #resepayamkecapmanado I Know What You Want x Madison Calley - Madison Calley
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Cara mudah membedakan ayam potong segar dengan yang tak layak konsumsi, waspada daging tiren
- Tak perlu ditambah susu, ini trik marinasi daging ayam supaya gurih dan lebih juicy
- Tanpa air panas, ini trik mencairkan daging ayam beku hanya dalam 10 menit
- Auto lunak dalam 15 menit, ini cara jitu mencairkan daging ayam beku cuma pakai 2 bahan
- Tanpa perlu direbus dulu, begini trik menggoreng ayam supaya tak berdarah dan nggak alot
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas