Trik merebus kacang hijau tanpa direndam dulu agar cepat empuk dan hemat gas
Brilio.net - Kacang hijau sering diolah menjadi bubur bersantan yang cocok untuk makan malam karena mengenyangkan dan menghangatkan badan. Selain itu, kacang hijau juga digunakan sebagai isian onde-onde, bakpia, es krim, dan lainnya. Kacang hijau tidak hanya lezat dan serbaguna, tetapi juga bermanfaat bagi kesehatan. Menurut healthline.com, kacang hijau kaya akan asam amino, antioksidan, dan berbagai vitamin yang membantu menstabilkan tekanan darah, menurunkan kolesterol jahat, dan menjaga kesehatan jantung.
Sebelum diolah menjadi berbagai hidangan, kacang hijau harus dibuat empuk terlebih dahulu. Banyak orang enggan mengolahnya karena prosesnya yang panjang, termasuk merendam sebelum merebus agar mudah merekah. Namun, seorang warganet bernama Lely memiliki trik yang lebih sederhana untuk mengempukkan kacang hijau, yaitu dengan merebusnya tanpa perlu direndam terlebih dahulu. Trik ini juga diklaim tidak membuat penggunaan gas kompor menjadi boros. Penasaran bagaimana caranya?
-
7 Cara merebus kacang hijau agar cepat empuk, praktis dan hemat gas Memasak kacang hijau dengan cara yang salah bisa memakan waktu lama dan bikin gas cepat habis.
-
Hemat gas, ini trik merebus kacang hijau agar cepat empuk dan mekar dalam 12 menit tanpa direndam dulu Gas kompor dan pengeluaran aman, keluarga pun senang~
-
Tanpa direndam air dulu, ini trik cepat merebus kacang hijau cuma 15 menit Rasa manis dan tekstur yang empuk dari kacang hijau membuat banyak orang ketagihan.
Pertama-tama, siapkan panci dan masukkan seluruh kacang hijau yang ingin dimasak. Pastikan kacang hijau sudah dicuci hingga bersih terlebih dahulu. Lalu, tuangkan air secukupnya sampai seluruh kacang hijau terendam sempurna. Nyalakan api kompor sedang dan rebus selama 7 menit.
"Agar kacang hijaunya cepat matang, jangan lupa pancinya ditutup," imbuh Lely, dikutip BrilioFood dari YouTube Lely Kd pada Minggu (9/11).
foto: YouTube/Lely Kd
Setelah direbus 7 menit, langsung matikan api kompor. Tutup pancinya juga sebaiknya dibiarkan tertutup karena kacang hijau harus didiamkan di dalam panci selama kurang lebih 20 menit agar bisa empuk dan mekar.
foto: YouTube/Lely Kd
Selesai didiamkan selama 20 menit, baru nyalakan api kompor kembali. Di proses perebusan kacang hijau yang kedua ini, waktu yang dibutuhkan kurang lebih 10 menit. Selama merebus, tutup pancinya juga tidak boleh dibuka agar suhu panas di dalam panci tetap stabil.
"Ini 100 persen berhasil dan bener-bener hemat gas, selamat mencoba, ya," ujar Lely.
Jika sudah direbus selama 10 menit, kacang hijau bisa langsung diangkat dan diolah jadi hidangan apapun sesuai keinginan, baik bubur, kue, isian peyek, bakpia, atau makanan lainnya.
foto: YouTube/Lely Kd
Wah, simpel banget kan trik merebus kacang hijau biar empuk ini?
(brl/tin)
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas