Trik menyimpan bawang merah dan putih di kulkas agar awet hingga sebulan, tetap segar dan tak bertunas
Diperbarui 11 Mei 2023, 10:46 WIB
Diterbitkan 3 Mei 2023, 16:00 WIB
Brilio.net - Bawang merah dan putih sering dianggap sebagai bumbu yang wajib ada di dapur. Pasalnya, hampir semua masakan membutuhkan kedua bumbu ini. Misalnya, untuk masak nasi goreng, tumisan sayur, aneka sup, dan masih banyak lagi. Bawang merah dan putih memang dikenal bisa menghasilkan rasa hidangan yang gurih dan lezat.
Di samping itu, bawang merah dan putih juga bisa menambah aroma nikmat pada masakan. Sehingga, siapa pun yang menghirup aromanya, dijamin auto lapar. Nggak heran kalau banyak orang yang hobi masak gemar menyimpan stok bawang merah dan putih langsung dalam jumlah banyak, ya?
-
6 Cara menyimpan bawang merah agar tidak mudah busuk Cocok banget buat kamu yang suka membeli bawang merah dalam jumlah banyak
-
Tanpa alas tisu atau kertas, ini trik menyimpan bawang putih agar awet di suhu ruang dengan 1 alat Kalau belum tahu cara penyimpanan yang tepat, bisa-bisa bawang putih jadi cepat busuk dan tak bisa digunakan lagi.
-
Bukan dibungkus kertas, trik simpan bawang putih agar tak busuk dan hitam berbulan-bulan tanpa kulkas Bawang putih memberikan rasa dan aroma khas pada masakan.
Namun, sebelum menyimpan banyak bawang merah dan putih, ketahui dulu soal cara penyimpanannya. Sebab, sangat disayangkan apabila kedua bumbu ini jadi busuk dalam beberapa hari masa simpan sebelum digunakan karena tak tahu cara menyimpannya. Nah, salah seorang warganet di akun YouTube POJOK PENYULUH membagikan pengalamannya soal menyimpan bawang, nih.
Bawang merah dan putih bisa dicampur, bisa dipisah
Dalam sebuah unggahan, ia mencoba bereksperimen menyimpan bawang merah dan putih dengan dua cara. Tapi, semua bawang merah dan putih harus dikupas terlebih dahulu. Kemudian, tanpa dicuci sama sekali, ia masukkan bawang tersebut ke dalam kotak besek dan toples plastik. Menurutnya, tak masalah apabila bawang merah dan putih dicampur, tapi bisa pula dipisah.
foto: YouTube/POJOK PENYULUH
Usai ditutup, bawang bisa disimpan di dalam chiller kulkas. Setelah 1 hari masa simpan, ternyata bawang yang disimpan di kotak besek menunjukkan hasil lebih baik, lho. Lantaran terbuat dari bambu, kotak besek tersebut bisa menyerap lembap, sehingga bawangnya tetap kering dan segar. Berbeda dengan cara penyimpanan bawang dengan toples plastik.
"Bawang yang disimpan dalam wadah plastik mulai terlihat uap air di bawah tutup. Uap air ini apabila dibiarkan, lama kelamaan ada yang menetes sehingga menyebabkan umbi bawang menjadi lembap, jadi mudah busuk atau tumbuh tunasnya," jelasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube POJOK PENYULUH pada Rabu (3/5).
foto: YouTube/POJOK PENYULUH
Usut punya usut, setelah melanjutkan proses menyimpan, bawang yang diletakkan di dalam kotak besek dapat awet hingga 1 bulan lamanya, lho. Wah, mulai sekarang tak perlu takut stok bawang merah dan putih busuk lagi karena sudah tahu cara menyimpannya, kan?
Nah, jika kamu ingin mengikuti tips ini untuk menyimpan bawang merah dan bawang putih, langkah pertama siapkan dulu besek bambu sebagai wadahnya. Nggak perlu bingung, saat ini sudah banyak besek bambu yang dijual di ecommerce. Sehingga kamu tidak perlu repot-repot lagi untuk membeli di pasar. Klik di bawah ini untuk membeli besek bambu di ecommerce favoritmu.
Mengintip kolom komentarnya, banyak warganet yang antusias dengan cara ini, lho. Selain itu, sejumlah warganet juga melempar banyak pertanyaan seputar cara menyimpan bawang merah dan putih. Unggahan ini juga ramai dikunjungi lho, terbukti dari viewers yang sudah lebih dari 48 ribu.
"Thak's infonya, sangat bermanfaat," kata YouTube AtikohMulyansyah,
"Kalau wadah plastik tapi d alasi dan di tutup tisu bisa gak?" tanya YouTube Chacha Channel.
"Setelah semua bawang dikupas apa dicuci atau tidak kak?" ujar YouTube miss me.
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa kulkas, begini cara menyimpan pokcoy agar tetap segar dan hijau sampai 4 hari
- Cara simpan kuning dan putih telur buat baking, awet 3 hari dan tetap ampuh bikin kue mengembang
- Trik mengawetkan sambal ini bikin tak mudah basi hingga berbulan-bulan tanpa freezer
- Trik simpan udang agar tetap segar, tidak bau dan awet hingga 1 bulan
- Tanpa bahan tambahan, ini trik menyimpan sisa adonan telur gulung agar bisa digunakan lagi
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas