Trik menuangkan minyak goreng botol agar tidak berlebihan dan antitumpah
Diperbarui 7 Des 2022, 22:40 WIB
Diterbitkan 7 Des 2022, 23:59 WIB
Brilio.net - Minyak goreng menjadi salah satu bahan yang seolah wajib ada di dapur. Pasalnya, beberapa metode memasak seperti menggoreng, menumis, hingga memanggang, pasti mengandalkan minyak goreng. Karena digunakan setiap hari, sebagian orang pun memilih untuk membeli minyak goreng dalam jumlah banyak.
Minyak goreng sendiri dijual dengan berbagai bentuk kemasan. Mulai dari plastik, botol, hingga jeriken. Tak sedikit yang memilih minyak goreng dengan kemasan botol. Selain lebih praktis, kemasan ini juga tak gampang tumpah, lho.
-
Antitumpah dan muncrat, ini cara menuangkan minyak goreng dari jerigen Kebanyakan orang menuangkan minyak goreng tanpa memperhitungkan tekanan yang ada di dalamnya.
-
Bukan corong, trik mengisi ulang minyak goreng ke botol pakai 1 alat ini bantu ibu saving uang belanja Tiada minyak tumpah terbuang sia-sia yang bikin boros.
-
Cara antimainstream bikin corong minyak sederhana langsung dari bungkusnya Karena corong cenderung jarang digunakan, kamu bisa lupa meletakkannya dan sulit menemukannya saat ingin digunakan.
Namun, tak sedikit yang mengeluhkan jika menuang minyak goreng ke wajan dari kemasan botol lebih sulit. Jika tidak dilakukan secara perlahan, alhasil minyak goreng yang dituang akan jauh lebih banyak dibanding yang dibutuhkan. Alhasil, minyak goreng bisa tumpah kemana-mana.
Hal itu sebenarnya wajar saja terjadi, karena adanya tekanan yang terlalu tinggi saat menuangkan minyak gorengke wajan. Apalagi yang dituangkan memiliki bentuk cair, seperti minyak goreng.
Sebagai solusinya, kamu bisa mengikuti trik yang dicontohkan oleh salah seorang influencer di TikTok dengan akun @mamaiamhungry1.
foto: TikTok/@mamaiamhungry1
Patut Dicoba Di Rumah.
Dilansir BrilioFood dari TikTok/@mamaiamhungry1 pada Rabu (7/12), setelah membuka tutup kemasan pada botol minyak goreng, sebagian orang akan membuang bagian tengah tutup botol tersebut, dan langsung menuangkan minyak goreng ke wajan. Karena adanya tekanan dan tidak ada pembatas, akhirnya minyak goreng pun keluar tanpa bisa dikendalikan. Alhasil minyak goreng jadi banyak yang keluar dan berisiko tumpah.
foto: TikTok/@mamaiamhungry1
Nah, kamu bisa menyiasatinya dengan tidak membuang tutup botol minyak bagian tengah. Kemudian balik tutup botol tersebut dan pasang lagi pada tempatnya seperti semula. Lalu tuang minyak goreng ke wajan. Alhasil, minyak goreng yang keluar akan lebih perlahan, sehingga kita bisa mengendalikan takaran minyak goreng yang akan digunakan.
Hal itu dikarenakan adanya pembatas pada bagian bibir botol minyak goreng. Dengan begitu bagian tersebut bisa mengontrol jumlah minyak goreng yang keluar.
Cukup mudah kan, caranya? Diunggah pada tahun lalu, video TikTok/@mamaiamhungry1 ini sudah ditonton hingga hampir tujuh ribu kali, lho. Tak hanya itu, video ini pun disukai ratusan warga TikTok lainnya.
@mamaiamhungry1 You should try it ! #kitchenhacks #kitchenhacksthatwork #oilhack #tiktokhacks #learnontiktok #lifehacks #cookinghacks Levitating (feat. DaBaby) - Dua Lipa
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- 11 Kreasi jus sayur dan buah ala Indy Barends ini manjur jaga imun tubuh
- Tahu putih terlalu lunak dan berair? Cara ini bisa bikin teksturnya jadi padat
- Agar tidak lengket dan meletus, pakai trik ini untuk menggoreng pempek
- Banyak yang keliru, ini trik agar topping pada bolu tidak tenggelam saat dipanggang
- Trik mengoleskan bumbu sate agar lebih lezat dan meresap secara sempurna
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas