Trik menggoreng kacang tanah supaya matangnya pas, tidak gosong dan tetap irit minyak

Trik menggoreng kacang tanah supaya matangnya pas, tidak gosong dan tetap irit minyak
Hanya menggunakan 3 sdm minyak goreng saja |

"Aku mau berbagi tips cara menggoreng kacang tanah yang matangnya tepat, hemat minyak, dan enak rasa kacangnya," ujar Eddy Siswanto dikutip BrilioFood pada Senin (4/9).

YouTuber yang sering membagikan tips dan trik memasak ini pernah mengunggah video singkat saat menggoreng kacang tanah. Dalam video tersebut, dia mengaku hanya menggunakan 3 sdm minyak goreng saja. Takaran minyak ini berlaku untuk menggoreng 1/4 kilogram kacang tanah, ya.

Trik menggoreng kacang tanah supaya matangnya pas, tidak gosong dan tetap irit minyak

foto: YouTube/Eddy Siswanto

Nah, sebelum siap digoreng, panaskan dulu minyaknya. Sembari itu, cuci bersih kacang tanah yang hendak digoreng. Cukup dicuci sebentar saja untuk menghilangkan debunya, lalu tiriskan.

Sesaat setelah ditiriskan, langsung masukkan ke atas panci berisi minyak panas tadi. Setelah itu, goreng kacang tanah ini sambil terus diaduk selama 7 menit, ya. Pastikan kacang tanah ini jangan didiamkan karena bisa cepat gosong dan hitam.

Untuk proses menggoreng kacang ini kamu bisa menggunakan Oxone OX-953 Kitchen Tool Set. Spatula ini cocok digunakan dengan peralatan masak bahan lapis teflon. Terbuat dari bahan plastik, membuat spatula plastik ini cukup tahan panas ketika dipakai memasak. Untuk membeli Oxone OX-953 Kitchen Tool Set kamu bisa cek di bawah ini.

Trik menggoreng kacang tanah supaya matangnya pas, tidak gosong dan tetap irit minyak

foto: YouTube/Eddy Siswanto

Setelah digoreng dan disangrai selama 7 menit, langsung matikan api kompor. Lalu tiriskan kacang tanah sampai minyaknya luruh. Setelah dingin, tekstur kacang tanahnya akan semakin renyah, lho. Kamu bisa menyantapnya langsung atau menyimpannya di dalam wadah kedap udara supaya tidak bau langu dan awet renyahnya.

Trik menggoreng kacang tanah supaya matangnya pas, tidak gosong dan tetap irit minyak

foto: YouTube/Eddy Siswanto

Sejak diunggah pada 13 Juli lalu, video ini sudah ditonton lebih dari 346 ribu kali. Nggak heran jika kemudian ada banyak pengguna YouTube lain yang tertarik dan ikut menanggapi secara langsung di kolom komentar. Sebagian besar mereka mengaku trik tersebut sangat bermanfaat untuk disontek.

"Harus wajib praktek. Selama ini kalo dicuci kayak mlempem jadinya. Semoga dg cara ini sukses. Makasih koh," sahut YouTube @deviklaodiaelva.

"Wah terima kasih tips-nya ... bermanfaat bgt," papar YouTube @titiekms8500.

"Terimakasih kak...telah berbagi ilmu yg bermanfaat untuk ibu rumahtangga," kata YouTube @yulifahisnaniah1774.

"Makasih ya,soalnya selalu kalo bkn teri kacang hasilnya ga renyah," ungkap YouTube @diah4903.

"Wuahhhh baru tauuuuuy.. makasii kakkk," ujar YouTube @hanumnurma3495.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya