Trik memperbaiki karet pintu kulkas yang kaku dan tak rapat, ampuh pakai 1 bahan
Diperbarui 24 Mei 2023, 10:28 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2023, 11:00 WIB
Brilio.net - Beberapa orang tentu pernah mengalami kondisi pintu kulkas yang tidak rapat. Sekalipun sudah mendorongnya sekuat tenaga, karet di pintu kulkas tetap tidak bisa menempel dengan sempurna. Hal ini bisa menyebabkan suhu di kulkas tak stabil dan freonnya habis. Jika dibiarkan semakin lama, mesin kulkas juga bisa rusak, lho.
Ada banyak penyebab pintu kulkas tidak bisa tertutup rapat, salah satunya dikarenakan karetnya yang kaku dan keras. Karet ini melapisi seluruh bagian pinggir pintu kulkas. Saat pintunya ditutup, karet akan menempel di bagian kulkas dan membuat suhu di dalamnya tetap stabil.
-
Cara mengatasi karet kulkas longgar agar kembali rapat dan lentur cuma pakai 1 alat sederhana Karena bocornya suhu udara dari dan ke dalam kulkas, kulkas jadi tidak bisa bekerja maksimal.
-
Tak direndam air panas, cara atasi karet pintu kulkas longgar agar rapat lagi tanpa perlu dibongkar Dengan cara ini, tekstur karet pintu kulkas yang awalnya kaku jadi lentur dengan sendirinya.
-
Tak perlu dibongkar, ini trik mengatasi karet pintu kulkas yang kaku dan bengkok agar kembali rapat Nggak perlu buru-buru panggil tukang reparasi juga. Bisa kamu atasi sendiri, kok.
Karet kulkas harus lentur agar bisa menempel pada kulkas. Namun seiring penggunaan, karet kulkas tersebut bisa kaku dan keras. Kondisi karet yang aus tentu bikin pintu kulkas tidak bisa tertutup rapat.
Untuk mengatasi hal tersebut, banyak orang kemudian langsung pergi ke tukang servis untuk mengganti karetnya dengan yang baru. Padahal tahu nggak sih, karet pintu kulkas yang kaku ini bisa diperbaiki sendiri dengan cara dan bahan yang mudah didapat, lho.
Mudah Ditiru.
Seorang pengguna YouTube dengan akun bernama ninot arek jember pernah menjelaskan caranya. Warganet yang juga berprofesi sebagai tukang servis berbagai alat elektronik ini mengaku bahwa karetnya harus dilepas dulu dari pintu kulkas jika hendak diperbaiki. Cara melepasnya pun mudah, kamu bisa langsung menarik karet yang menempel di pintu kulkasnya secara perlahan.
foto: YouTube/ninot arek jember
Setelah itu, siapkan ember dan masukkan karet kulkas ke dalamnya. Lalu sisihkan terlebih dahulu. Di panci, rebus 2-3 liter air sampai panas dan mendidih. Dilansir BrilioFood dari YouTube ninot arek jember pada Rabu (24/5), air panas ini akan menjadi kunci utama untuk melunakkan karet kulkas yang keras dan kaku.
foto: YouTube/ninot arek jember
Jika sudah, tuang air panas tadi ke ember. Rendam karet kulkas di air panas hingga teksturnya berubah mengembang dan lentur. Cukup rendam selama kurang lebih 5 menit saja.
"Setelah kira-kira 5 menit, maka karet pintu kulkas ini akan mengembang dan sangat lentur. Jadi tadinya dia lepek, kaku, sekarang kondisinya sudah sangat lentur," kata YouTube ninot arek jember.
Jika kondisi karet kotor, kamu bisa membersihkannya sekalian. Caranya sederhana, cukup gosok bagian karet dengan spons yang sudah diberi sabun cuci piring. Lalu bilas sampai bersih.
foto: YouTube/ninot arek jember
Lalu angkat dan keringkan karet kulkasnya. Tak perlu khawatir kembali kaku, karena bagian dalam karet sudah lentur ketika direndam air panas. Sehingga saat sudah kering sekalipun, tekstur karet pintu kulkas ini akan tetap lunak.
Dalam video tersebut, pengguna YouTube ninot arek jember mengetes kondisi magnet di karet tersebut. Saat dia meletakkan pisau di permukaan karet, tampak pisau tersebut bisa menempel kuat sekalipun karetnya dibolak-balik. Hal ini menandakan bahwa karet kulkas masih bisa bikin pintu kulkasnya tertutup rapat.
foto: YouTube/ninot arek jember
Video tentang trik memperbaiki karet pintu kulkas ini sudah ditonton lebih dari 18 ribu kali. Siapa sangka, banyak warganet yang tertarik dan turut memberikan tanggapan di kolom komentar. Di antaranya mengaku sangat terbantu dengan trik dalam video tersebut.
"Kreatif sekali,hemat biaya," ungkap YouTube Diana Setiawati.
"Mantap mas,, semoga sukses, ilmunya bermanfaat sekali," terang YouTube assen.
"wuah kebetulan terjadi pada kulkas saya mas hehehehehe
Makasih ilmunya yah, sangat bermanfaat," sahut YouTube Mathias Liwu Boro.
"Kemarin juga dapat kasus seperti ini. Caranya mantaaap," tutur YouTube Hadi Prayitno.
"Muantaaafff dan Luarrrrrrrrrrrrr biasaaaaa," papar YouTube FAAD SMG.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Cara sulap pakaian bekas jadi tatakan panci, hasilnya tebal dan cantik
- Cara sederhana bikin perangkap cicak cuma pakai 2 bahan dapur, mudah ditiru
- Tanpa jarum atau air hangat, ini trik mengeluarkan duri ikan di tangan pakai 1 bahan dapur
- Cuma pakai 1 bahan dapur, begini cara menghilangkan karat di gilingan daging
- Tak perlu panik, ini trik mengatasi tabung gas elpiji bocor dan mengeluarkan bau
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas