Trik marinasi daging sapi supaya makin empuk tanpa nanas atau daun pepaya, cukup tambah 2 bahan ini

Trik marinasi daging sapi supaya makin empuk tanpa nanas atau daun pepaya, cukup tambah 2 bahan ini
Pakai rempah-rempah |

Alih-alih menggunakan nanas atau daun pepaya, dia memilih untuk memakai rempah yang bisa mengempukkan sekaligus menambah cita rasa daging sapi. Dilansir BrilioFood pada Selasa (11/7), bahan tersebut adalah bawang putih dan jahe. Kedua bahan ini perlu dicincang atau diblender sampai halus sebelum siap digunakan.

"Nah, bawang putih sama jahe ini bisa membuat empuk dagingnya," terangnya lebih lanjut.

Trik marinasi daging sapi supaya makin empuk tanpa nanas atau daun pepaya, cukup tambah 2 bahan ini

foto: YouTube/Indoculinaire Hunter

Pertama-tama, siapkan daging sapi yang sudah dipotong-potong. Lalu masukkan 1 sdm bawang putih halus dan 1/2 sdm jahe halus. Selain dua bahan tambahan tadi, pengguna YouTube Indoculinaire Hunter juga menggunakan bumbu lain yang dipakai untuk meningkatkan cita rasa daging berupa 1 sdt ketumbar bubuk, 1 sdt merica, dan 3 sdm kecap asin.

Trik marinasi daging sapi supaya makin empuk tanpa nanas atau daun pepaya, cukup tambah 2 bahan ini

foto: YouTube/Indoculinaire Hunter

Setelah diberi bumbu dan rempah, aduk-aduk daging sambil diremas sedikit. Lalu tutup wadah menggunakan plastik wrap dan simpan di dalam kulkas selama minimal 30 menit. Menurut pengguna YouTube Indoculinaire Hunter, semakin lama proses marinasinya, daging akan semakin empuk.

Trik marinasi daging sapi supaya makin empuk tanpa nanas atau daun pepaya, cukup tambah 2 bahan ini

foto: YouTube/Indoculinaire Hunter

"Atau ada juga yang sampai bermalam di kulkas, itu lebih bagus lagi. Lebih empuk lagi dagingnya dan meresap bumbunya," jelas YouTube Indoculinaire Hunter.

Setelah didiamkan di dalam kulkas, daging sapi inipun siap diolah. Jika hendak dimasak sate, kamu bisa langsung menatanya di tusukan atau lidi, lalu membakarnya di atas arang. Namun selain sate, daging sapi yang dimarinasi ini juga bisa diolah jadi aneka masakan lezat, seperti tumis daging, yakiniku, atau bahkan beef katsu.

Trik marinasi daging sapi supaya makin empuk tanpa nanas atau daun pepaya, cukup tambah 2 bahan ini

foto: YouTube/Indoculinaire Hunter

Ditonton lebih dari 96 ribu kali, video tentang trik marinasi daging inipun menuai perhatian warganet. Melalui kolom komentar, banyak warganet yang mengaku tertarik dan ingin mencoba trik tersebut. Di sisi lain, ada juga yang mengaku sudah berhasil mencoba resep marinasi dari video tersebut.

"Trima kaseh ya cef resepnya.Biasanya kami klu berkumpul keluarga kami akan buat bbq.resep ini akan menambah menu kami.Alhamdulillah.enak mestimya," papar YouTube @maznahrasali2659.

"Pokonya di jamin ketagihan deh,klau udah pakai resep dr bp," ungkap YouTube @umikusmiatiwarsodik9445.

"Alhmdulillah mantab banget resepnya, mkasih bnyak om," sahut YouTube @marsarica1353.

"Akan dicoba resepnya, alhamdulillah masi ada daging di kulkasmakasih resepnya ya pak," kata YouTube @andiumriana1595.

"udah nyobain resepnya hari ini, enaknya poll," ujar YouTube @ekchristy6366.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya