Trik makan di restoran all you can eat, tetap kenyang tapi sehat
Diperbarui 1 Nov 2022, 12:27 WIB
Diterbitkan 1 Nov 2022, 14:02 WIB
Di samping itu, sebaiknya makan daging yang dimasak dengan direbus terlebih dahulu. Baru kemudian bisa konsumsi daging yang dipanggang. Nah, jika dipanggang pun, sebaiknya gunakan aneka saus dan kecap dengan intensitas kecil saja untuk mencegah lonjakan tekanan darah di dalam tubuh.
"Minimalisir penggunaan saus-saus seperti ini, karena kita kondisinya makan kenyang, dari dagingnya ini sudah tinggi sodium, nanti ada lonjakan tekanan darah, kita bisa hindari dengan minimalisir penggunaan bumbu-bumbuan," imbuhnya.
-
[KUIS] Jangan sampai malu-maluin, tes pengetahuanmu tentang aturan All You Can Eat di sini Sebelum kamu nambah porsi atau ajak teman tanpa bayar, mending cek dulu deh pengetahuanmu soal aturan all you can eat lewat kuis ini.
-
11 Trik pola makan bersih, bikin tubuh sehat dan turunkan berat badan Clean eating adalah mengonsumsi makanan tanpa bahan pengawet, pestisida, perasa buatan, dan lainnya
-
9 Cara diet sehat yang benar dan tidak membahayakan tubuh Diet sebenarnya mengatur pola makan yang lebih sehat.
foto: TikTok/@akbarghaus
Buat orang-orang dengan permasalahan kolesterol tinggi, bisa mengonsumsi jenis obat statin. Namun, penting untuk diperhatikan penggunaan obat ini harus sesuai dengan anjuran dokter dan tetap menjaga porsi makan all you can eat. Pasalnya, dilansir dari goodrx.com, penggunaan obat statin juga berisiko menyebabkan efek samping.
"Ini juga bukan untuk ditiru sebenarnya. Untuk kalian pelajari atau konsultasikan ke dokter kalian masing-masing, karena statin juga ada side effect-nya (efek samping). Tapi intinya, dengan kita makan makanan berlemak, penggunaan statin dapat mengurangi risiko peningkatakn kolesterol dengan ngeblok kolesterol yang kita makan," jelas TikTok/@akbarghaus.
foto: TikTok/@akbarghaus
Akbar Ghaus juga menjelaskan hal penting lainnya yang bisa dilakukan sebelum, saat, dan sesudah makan all you can eat. Yakni, di pagi hari sebelum makan all you can eat, bisa intermittent fasting atau puasa makanan beberapa waktu serta olahraga. Keduanya bisa membantu mencegah gangguan kesehatan usai makan all you can eat, lho.
Selain itu, saat makan all you can eat sebaiknya hindari minuman manis atau berasa. Bisa konsumsi air putih saja biar tetap sehat. Nah, setelah makan, sebaiknya juga minum banyak air putih. Dilansir dari timesofindia.indiatimes.com, air putih membantu memecah makanan lebih cepat pada pencernaan dan mencegah sembelit.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Wanita ini masak pakai sinar matahari, hasilnya bikin terkejut
- Unik dan tak biasa, wanita ini bikin keripik dari bunga kamboja
- Wanita ini bawa bekal makan tak biasa saat naik pesawat, bikin melongo
- Cara pria masak porsi sedikit ini unik, bikin nggak habis pikir
- Trik makan salak ala chef Vindy Lee, bikin greget lihatnya
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas