Trik emak-emak basmi jamur dan noda kunyit di talenan plastik ini auto kinclong pakai 3 bahan dapur
Diperbarui 28 Mei 2024, 10:46 WIB
Diterbitkan 28 Mei 2024, 15:00 WIB
Brilio.net - Talenan plastik yang digunakan terus menerus dalam waktu lama berpotensi kotor dan penuh noda membandel. Salah satu noda yang sering menempel di talenan plastikadalah jamur. Pada dasarnya, jamur bisa tumbuh di talenan plastik karena kondisinya lembap dan jika sisa-sisa makanan tidak dibersihkan dengan baik. Jamur tidak hanya membuat talenan terlihat kotor, tetapi juga dapat membahayakan kesehatan jika dibiarkan berkembang biak.
Namun selain jamur, biasanya noda membandel lain yang menempel di talenan berasal dari kunyit. Saat digunakan untuk memotong kunyit, noda kuning dari rempah satu ini akan menempel di talenan plastik. Sekalipun sudah dicuci dengan sabun, noda kunyit akan membekas dan bikin talenan jadi kotor.
-
Bukan baking soda, ini cara mencuci talenan plastik berjamur agar bersih lagi pakai 1 bahan dapur Ada banyak jenis talenan yang bisa kamu pilih.
-
Simpel tanpa bahan pemutih, ini cara jitu bersihkan noda membandel pada talenan plastik Talenan yang kotor bisa jadi mengandung jamur atau bakteri berbahaya yang bisa berpindah ke makanan.
-
Tanpa disikat, ini trik hilangkan noda jamur kehitaman di talenan cuma pakai 1 bahan sederhana Kalau tahu triknya, noda jamur kehitaman di talenan bisa dibersihkan dengan mudah, lho.
Supaya talenan tersebut bisa digunakan dan tetap higienis, tentu jamur dan noda kunyitnya harus dibasmi. Jika bingung, kamu bisa meniru trik yang dibagikan oleh emak-emak pengguna Instagram @rumah_stia. Melalui salah satu video yang diunggah, emak-emak satu ini mengaku hanya menggunakan tiga bahan dapur untuk membasmi jamur dan noda kunyit di talenan plastik.
Menarik Ditiru, Nih~
Trik emak-emak basmi jamur dan noda kunyit di talenan plastik ini auto kinclong.
Dilansir BrilioFood dari akun Instagram @rumah_stia pada Selasa (28/5), bahan dapur yang dimaksud adalah baking soda, lemon, dan cuka makan. Melalui video yang sama, dia menjelaskan bahwa baking soda berfungsi meluruhkan kotoran, sedangkan lemon dipakai untuk membantu menghilangkan noda dan bau pada talenan. Selain itu, kandungan asam asetat pada cuka berfungsi sebagai antijamur dan antibakteri yang bikin talenan jadi lebih steril.
foto: Instagram/@rumah_stia
Cukup taburkan baking soda ke seluruh permukaan talenan. Setelah itu, ratakan baking sodanya lalu kucuri perasan air lemon. Jika sudah, gosok menggunakan sisa potongan lemon tadi dan diamkan selama 15 menit.
foto: Instagram/@rumah_stia
Setelah didiamkan, tuang cuka ke permukaan talenan secara merata. Barulah gosok talenan menggunakan spons kasar sampai seluruh nodanya benar-benar hilang. Jika sudah, cuci seperti biasa menggunakan sabun dan bilas sampai bersih. Dengan begitu, talenan plastik akan jadi lebih kinclong.
"Ulangi deep clean jika talenanmu kembali bernoda," ujar Instagram @rumah_stia.
foto: Instagram/@rumah_stia
Sejak diunggah pada Jumat (27/5) lalu, video tentang trik bersihkan talenan ini telah ditonton lebih dari 36 ribu kali. Siapa sangka, banyak pengguna Instagram lain yang mengaku kerap mengalami masalah yang sama dalam menggunakan talenan. Oleh sebab itu, sebagian besar warganet ini mengaku hendak menerapkan trik tersebut secara langsung.
"Wah mskh sharingnya mba aku perlu nih deep clean talenan," papar Instagram @home_zr.
"bekas kunyit bisa hilang nih," kata Instagram @rumah.mafarel.
"Jadi kaya baruu lagi," sahut Instagram @milkha0212.
"Wah Bsk praktekin ah pas bgt talenan kuning," tulisn akun Instagram @mini.hozz.
"Bisa coba dijemur di terik matahari juga bisa," komentar akun Instagram @fieda_fauzuna.
View this post on Instagram
Tips merawat talenan plastik agar bebas kontaminasi bakteri.
Merawat talenan plastik dengan baik dapat membantu mencegah kontaminasi bakteri dan menjaga kebersihan alat tersebut. Berikut adalah beberapa tips untuk merawat talenan plastik agar bebas kontaminasi bakteri.
1. Cuci dengan sabun dan air panas.
Setelah digunakan, cuci talenan plastik dengan sabun dan air panas untuk menghilangkan sisa makanan dan bakteri.
2. Hindari memotong bahan berbahaya.
Jangan gunakan talenan plastik untuk memotong bahan yang berpotensi berbahaya atau beracun, seperti bahan kimia atau plastik.
3. Gunakan pemutih aman.
Secara berkala, rendam talenan dalam campuran air panas dan pemutih aman untuk membunuh bakteri yang mungkin tersisa. Pastikan untuk membilasnya dengan baik setelahnya.
4. Jangan rendam terlalu lama.
Hindari merendam talenan plastik dalam air terlalu lama, karena bisa merusak tekstur dan warnanya.
5. Keringkan dengan baik.
Setelah dicuci, keringkan talenan dengan baik sebelum disimpan. Kelembaban dapat menyebabkan pertumbuhan bakteri.
6. Gunakan pisau yang tumpul.
Gunakan pisau tumpul saat memotong di talenan plastik untuk menghindari terjadinya goresan yang dapat menjadi tempat bagi bakteri untuk berkembang biak.
7. Ganti secara berkala.
Ganti talenan plastik secara berkala untuk menghindari penumpukan goresan dan potensi pertumbuhan bakteri.
8. Hindari paparan panas langsung.
Hindari meletakkan talenan plastik di dekat sumber panas langsung, seperti kompor, karena bisa merusak plastiknya.
9. Simpan dengan benar.
Simpan talenan plastik di tempat yang bersih dan kering setelah benar-benar kering. Pada dasarnya, talenan yang disimpan dalam kondisi lembap akan mudah berjamur dan terkontaminasi bakteri.
Dengan mengikuti tips di atas, kamu dapat menjaga talenan plastik tetap bersih dan bebas dari kontaminasi bakteri.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa sitrun, ini cara bersihkan kerak dan lemak di corong burner kompor pakai 3 bahan sederhana
- Bukan digosok sitrun, ini cara ampuh hilangkan kerak gosong di pantat wajan cuma pakai 2 bahan dapur
- Auto kinclong dalam 10 menit, ini trik bersihkan kerak di dasar rice cooker tanpa cuka dan baking soda
- Bukan direndam sitrun, ini trik bersihkan pantat wajan berkerak gosong cuma pakai 2 bahan dapur
- Bukan ditaburi baking soda, cara emak-emak usir bau apek di toples kaca ini andalkan 3 bahan dapur
- Tanpa perlu direndam berjam-jam, ini cara mencuci gelas kaca kusam agar kinclong pakai 2 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas