Trik cepat rebus ketupat dalam 30 menit tanpa presto, hasilnya empuk dan warna janur bersih cerah
Diperbarui 21 Sep 2023, 11:05 WIB
Diterbitkan 21 Sep 2023, 18:00 WIB
Cara pertama, rendam terlebih dahulu janur yang sudah dibentuk selama 15 menit. Jika sudah, tiriskan.
Setelah janur kering, masukkan beras yang sudah dicuci bersih ke dalamnya. Takaran beras yang digunakan bisa disesuaikan dengan jenisnya, ya.
-
Cuma butuh 12 menit, begini cara cepat merebus ketupat agar hemat gas tanpa presto Biasanya proses perebusan ketupat bisa memakan waktu 2 jam lebih.
-
Cuma butuh 40 menit, ini trik bikin ketupat cepat matang dan tidak basi hingga 2 hari auto hemat gas Meski nggak sampai satu jam, cara merebus ketupat dengan metode khusus ini bikin hemat gas dan tidak mudah basi.
-
13 Cara membuat ketupat sajian andalan Lebaran, empuk, legit, dan mudah dibuat Biasanya ketupat dimasak dalam anyaman yang terbuat dari daun kelapa. Bentuknya sesuai selera, namun biasanya ketupat berbentuk wajik.
"Jika beras pera 1/2 tapi kalau beras pulen 3/4)," ujarnya dikutip BrilioFood dari Instagram @mafaza.hsh pada Kamis (21/9).
foto: Instagram/@mafaza.hsh
Di sisi lain, masukkan air dalam takaran banyak ke dalam panci. Taruh panci di atas kompor lalu panaskan air sampai mendidih. Jika sudah mendidih, baru masukkan ketupat yang sudah diisi beras.
"Ketupat harus benar-benar tenggelam, masak selama 15 menit," ungkapnya lebih lanjut.
foto: Instagram/@mafaza.hsh
Setelah dimasak selama 15 menit, tutup panci dan matikan api kompor. Diamkan dengan kondisi panci tertutup selama 30 menit.
foto: Instagram/@mafaza.hsh
Jika sudah, nyalakan api kompor lalu rebus lagi ketupat selama 15 menit. Setelah direbus selama 15 menit, matikan api kompor dan diamkan selama 30 menit. Uap panas di dalam panci dipercaya bisa mematangkan ketupat meski dalam kondisi api kompor mati.
Buka panci dan tiriskan ketupat jika sudah didiamkan selama 30 menit. Tampak ketupat sudah matang sempurna dan janur pembungkusnya tetap berwarna hijau cerah tidak kecokelatan.
foto: Instagram/@mafaza.hsh
Agar kandungan airnya berkurang, kamu bisa menggantungkan ketupat. Setelah kering, ketupat bisa langsung dikonsumsi dengan makanan pendamping lainnya.
"Jadinya bagus," jelasnya menggambarkan hasil ketupat yang telah matang.
foto: Instagram/@mafaza.hsh
Video milik pengguna Instagram @mafaza.hsh ini langsung menuai perhatian banyak orang. Meski baru diunggah pada Juni 2023 lalu, video ini sudah ditonton hampir 3.000 kali dan sudah dibagikan 14 kali oleh warga Instagram lainnya.
View this post on Instagram
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa bahan tambahan, ini trik simpan ketupat agar tetap enak dan awet hingga 3 bulan
- Jangan direbus, begini cara jitu menghangatkan ketupat agar tetap lembut dan nikmat disantap lagi
- Cara merebus ketupat tanpa presto ini bikin awet 2 hari di suhu ruang
- Cara cepat masak ketupat dalam 10 menit tanpa presto, hemat gas dan praktis
- Cukup gunakan 1 bahan dapur, ini trik agar ketupat tidak cepat basi
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas