Trik cepat menggoreng peyek agar makin tipis, gurih, dan tidak banyak menyerap minyak
Diperbarui 22 Mar 2023, 00:26 WIB
Diterbitkan 22 Mar 2023, 09:00 WIB
Brilio.net - Rempeyek atau yang juga dikenal dengan sebutan peyek, memang jadi camilan digemari banyak orang. Rasa gurih dan tekstur renyahnya emang bikin siapa saja ketagihan.
Selain dijadikan camilan, peyek juga cocok disantap bersama hidangan lain. Misalnya berpadu dengan nasi pecel, gado-gado, soto, dan lainnya. Peyek sendiri terbuat dari tepung terigu yang dicampur dengan air. Adonan tersebut tinggal diberi bumbu dan aneka bahan tambahan lainnya.
-
Cara mudah goreng peyek kacang agar tipis dan renyah tahan lama Peyek cocok disantap sebagai lauk~
-
Cuma pakai teflon, ini cara menggoreng peyek agar bentuknya rapi dan bulat sempurna Tutorial yang mudah dipraktikkan sendiri di rumah.
-
Jangan gunakan terigu, ini cara bikin adonan peyek supaya renyah tahan lama pakai 2 bahan dapur Memang sudah banyak pedagang yang menjual peyek. Namun, peyek yang dibuat sendiri pastinya lebih nikmat dan fresh (baru digoreng).
Nggak cuma kacang tanah, ada juga yang mengkreasikan topping peyek dengan udang, teri, hingga kedelai hijau. Namun, banyak orang enggan membuat peyek sendiri di rumah.
Bukan karena bingung cara membuat adonannya, melainkan cara menggoreng peyek yang dianggap sulit. Pasalnya, jika asal digoreng, hasil peyek tidak akan renyah dan mudah melempem saat disimpan nantinya. Ada juga yang mendapati hasil peyek malah berminyak sehingga tidak enak saat dimakan.
Untuk meminimalisir hal itu terjadi, kamu bisa meniru trik yang dibagikan oleh seorang warganet bernama Avisa Andriyani. Di salah satu videonya, perempuan satu ini membagikan tutorial bagaimana cara menggoreng peyek agar hasilnya renyah, tipis, dan tidak berminyak.
Lezat Dan Bikin Nagih.
Dilansir BrilioFood dari YouTube Avisa Andriyani pada Rabu (22/3), buatlah adonan peyeknya terlebih dahulu. Jangan lupa tambahkan topping sesuai selera agar peyek semakin lezat nantinya saat dimakan.
Setelah adonan jadi, panaskan minyak goreng di dalam wajan. Pastikan pakai banyak minyak goreng agar bisa merendam seluruh peyek nantinya.
foto: YouTube/Avisa Andriyani
Setelah minyak goreng panas, masukkan secukupnya adonan peyek. Cetak peyek di pinggiran wajan, nggak perlu banyak-banyak ya agar bentuk peyek nantinya menjadi tipis.
foto: YouTube/Avisa Andriyani
Agar mempercepat proses penggorengan peyek, tumpuk peyek di tengah wajan. Lalu masukkan lagi adonan peyek di pinggiran wajan. Aduk-aduk peyek agar matang merata.
"Harus diaduk-aduk gini ya biar nggak hangus. Apalagi kalau kacang, hangsu dikit pasti rasanya pahit," jelasnya.
foto: YouTube/Avisa Andriyani
Apabila warnanya sudah kecokelatan, angkat dan tiriskan peyek. Angkat satu per satu peyek ke atas saringan.
"Angkatnya nggak sembarangan, ya. Angkatnya dibalik biar minyaknya itu pada jatoh jadi nggak berminyak deh nantinya," ungkapnya.
foto: YouTube/Avisa Andriyani
Lakukan proses yang sama hingga adonan peyek habis. Gimana, ternyata mudah kan cara menggoreng peyek?
foto: YouTube/Avisa Andriyani
Unggahan di akun YouTube Avisa Andriyani ini ramai dikomentari warganet, lho. Tak sedikit yang mengaku sudah berhasil mencoba dan hasil peyeknya memuaskan. Unggahan ini juga sudah ditonton lebih dari 53 ribu kali di YouTube.
"Expert.. ," tulis akun YouTube Yuliansyah Heriadi.
"cekatan bnget ," ujar akun YouTube Maria Boleng.
"Terimakasih mb," sahut akun YouTube bambang wardaya.
"Trimaksh utk bagi2 ilmunya. Semoga barokah ya. Maaf mb jualin ga klau a saya mau beli 1 toples 5L brp," ucap akun YouTube Herawan Sri.
"mantap bun...mau dong,di lemparin ke sini ya bun...." tulis akun YouTube Atika hurry.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Cara merebus iga sapi agar cepat empuk dalam 12 menit tanpa presto
- Trik masak nasi kuning agar hasilnya pulen tapi tak menggumpal dan lebih gurih
- Trik mengukus makanan tanpa saringan dan panci khusus, anak kos wajib tahu
- 7 Cara bikin ayam pop ala rumah makan padang agar bumbu meresap sempurna, simpel tanpa dimarinasi
- Tanpa tambahan tepung, ini trik bikin telur dadar barendo agar keriting, tebal, dan antigagal
- Bukan cuma menghilangkan amis, cara merebus usus ayam ini ampuh bikin rasanya tidak pahit
- Cuma pakai 2 butir, ini trik bikin telur dadar yang tebal dan lembut tanpa tepung
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas