Trik cepat mencairkan ayam beku hanya dalam 1 menit, tanpa direndam air panas dan dimasukkan microwave

Trik cepat mencairkan ayam beku hanya dalam 1 menit, tanpa direndam air panas dan dimasukkan microwave
foto: TikTok/@devinasalim13

Brilio.net - Daging ayam sering jadi menu lauk khas rumahan andalan banyak orang. Ada banyak kreasi masakan ayam yang bisa dibuat, mulai dari ayam goreng, ayam bakar, tumis ayam, pepes ayam, dan lain sebagainya. Rasa daging ayam yang gurih dan tekstur empuknya memang bikin nagih.

Daging ayam juga dikenal sebagai sumber protein yang baik untuk tubuh, lho. Dilansir dari healthline.com, selain protein, daging ayam juga memiliki lemak, selenium, fosfor, vitamin B6 dan B12, zink, dan lain-lain. Sejumlah nutrisi di dalam daging ayam ini terbukti bisa bikin perut kenyang lebih lama, menurunkan berat badan, menguatkan otot, dan lain-lain.

Biar lebih praktis saat memasak, biasanya orang-orang menyimpan stok daging ayam beku yang sudah diungkep atau dimatangkan sebelumnya. Sehingga, saat ingin masak, ayam beku tersebut tinggal dicairkan dan dimasak pakai teknik apapun dengan cepat.

Tetapi, banyak orang kesulitan saat mencairkan daging ayam beku, karena setiap potongan daging ayam menempel kuat dan sulit dilepaskan. Selain itu, jika dibiarkan begitu saja di suhu ruang, pastinya daging ayam butuh waktu berjam-jam sampai tak beku lagi.

Trik cepat mencairkan ayam beku hanya dalam 1 menit, tanpa direndam air panas dan dimasukkan microwave

Kok, nggak kepikiran yang selama ini?

Untuk mengatasinya, seringkali orang-orang memanaskannya dengan microwave ataupun merendamnya di dalam air panas. Namun, ada trik lain yang nggak kalah simpel dari warganet bernama Devina, nih. Usut punya usut, ia hanya membutuhkan satu alat agar daging ayam bisa dicairkan hanya dalam 1 menit.

"Caraku men-defrost (mencairkan) ayam kurang dari 1 menit," tulisnya dalam unggahan di akun TikTok @devinasalim13, dikutip BrilioFood pada Kamis (21/12).

Trik cepat mencairkan ayam beku hanya dalam 1 menit, tanpa direndam air panas dan dimasukkan microwave

foto: TikTok/@devinasalim13

Triknya, kamu cukup memanaskan daging ayam yang baru keluar dari freezer pakai hair dryer. Angin-anginkan daging ayam pakai hair dryer secara merata, lalu dalam 1 menit, lapisan es berwarna putih yang menempel pada ayam jadi auto meleleh. Selain itu, potongan daging ayam yang sebelumnya merekat satu sama lain pun jadi tak lengket lagi.

Trik cepat mencairkan ayam beku hanya dalam 1 menit, tanpa direndam air panas dan dimasukkan microwave

foto: TikTok/@devinasalim13

Gimana, unik dan simpel banget kan trik mencairkan daging ayam yang beku ini? Mengintip kolom komentar di unggahan TikTok @devinasalim13, ada beberapa warganet membagikan trik lain buat mencairkan daging ayam beku.

Di sisi lain, video yang sudah ditonton 72 ribu kali ini juga dipenuhi komentar dari warganet yang antusias ingin mencoba mencairkan ayam pakai hair dryer.

"apa aku aja yg aku rebus lagi tuh ayam ungkep frozen," tulis TikTok @Diyanka.

"kalo aku pakek kipas angin," tutur TikTok @dew.

"microwave kan ada ," sebut TikTok @uwongru.

"ASLI BGT ASLI KOK AKU GAKEPIKIRAN MAKASIH INFONYA," imbuh TikTok @Brulee.

"lah iyaa jugaa ya, kenapa ga kepikiran ," pungkas TikTok @gina.

@devinasalim13 Defrost ayam #tipstok #tipsdapur #tipsmasak original sound - Devina Salim

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya