Trik bikin adonan pisang goreng agar gurih, renyah, dan tak meleyot meski sudah dingin
Diperbarui 31 Mei 2023, 14:45 WIB
Diterbitkan 31 Mei 2023, 17:00 WIB
Pertama, racik dulu bahan adonan keringnya. Nah, kunci adonan yang renyah maksimal menurut Ranie jangan hanya pakai tepung terigu, melainkan tambahkan juga tepung beras dan tapioka. Kemudian, bumbui dengan sedikit gula. Di sisi lain, biar rasa pisang goreng tak hanya manis nantinya, ia juga memberi sejumput garam supaya ada sensasi gurih pada adonan.
Ranie juga menjelaskan, ia lebih senang dengan olahan pisang goreng yang sedikit harum. Sehingga, pada adonan ini ia tambahkan satu kemasan kecil vanili cair. Kalau tak ada vanili cair, bisa pula digantikan dengan vanili bubuk.
-
Trik bikin adonan pisang goreng agar wangi dan tetap renyah meski sudah dingin Cocok banget disantap sambil minum teh maupun kopi.
-
Tanpa tepung beras, ini cara bikin adonan pisang goreng renyah dan tak lengket saat digoreng Pisang yang disulap jadi gorengan memang sulit ditolak, sih.
-
Tanpa tambahan telur, ini cara bikin adonan pisang goreng tetap renyah seharian meski sudah dingin Pisang goreng yang manis berpadu dengan lapisan adonan renyah memang nikmat banget di lidah.
foto: YouTube/dapur Ranie Ancak
Selanjutnya, ada satu bahan lagi nih yang jadi jalan ninja adonan pisang goreng yang antimeleyot, yaitu baking soda. Tambahkan baking soda kemudian aduk rata menggunakan whisk. Sembari mengaduk, beri air sampai tingkat kekentalan adonan yang pas. Terakhir, adonan harus diberi margarin cair biar hasilnya lebih renyah lagi dan tidak mudah menyerap banyak minyak saat digoreng.
"Dibuat takaran airnya dikit-dikit aja biar kental," ujar pemilik akun YouTube dapur Ranie Ancak.
foto: YouTube/dapur Ranie Ancak
Kalau adonan sudah jadi, saatnya membalurkannya pada pisang. Ranie pakai pisang tanduk yang dipotong-potong memanjang untuk dijadikan pisang goreng kali ini. Usai pisang terselimuti dengan adonan, bisa langsung digoreng di minyak yang banyak dan sudah benar-benar panas sampai kecokelatan.
foto: YouTube/dapur Ranie Ancak
Selesai digoreng, pisang goreng bisa ditiriskan, lalu disajikan. Gimana, hasilnya kelihatan renyah dan kokoh banget, ya?
Mengintip kolom komentar di unggahan YouTube dapur Ranie Ancak, tak sedikit warganet yang antusias dengan trik menggoreng pisang satu ini, lho. Unggahan ini juga sudah ditonton lebih dari 438 ribu kali.
"Makasi tipsnya. Sangat bermanfaat.," kata YouTube Hi gatot Ternate.
"Mantap Memang bener banget itu saya juga Makai margarin untuk adonan," cetus YouTube Lampung Ekam.
"Bisa juga ya dek buat gorengan yg asin seperti tempe tahu..tinggal kasi bumbu aja," kata YouTube Aleiscya Azzahra.
"Sy pake tpg beras dan tapioka tmbh sedikit garam gula dan kapur sirih..kriuknya luar biasa thn lama dan wangi," jelas YouTube Nendareraluwill Bermawi.
"Tepung tapioka sama kaya aci kn? Lalu klo diganti dg maizena bisa g?" tanya YouTube zelna zelna vlog.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa tepung terigu, ini trik menggoreng pempek agar antilengket dan nggak menyerap banyak minyak
- Cara ampuh menyimpan daun pisang supaya awet 1 minggu tanpa kulkas
- Bukan pakai microwave atau dimasukkan rice cooker, ini cara agar wafer melempem jadi renyah lagi
- Cara kreatif menyulap sendok jadi capitan makanan, praktis pakai 2 alat sederhana
- Trik mudah bikin kacang bawang agar lebih gurih, renyah, dan tidak menyerap banyak minyak
- Cara bersihkan toples dan botol tupperware yang kusam, kinclong seperti baru dengan 3 bahan dapur
- Cara mudah simpan jeruk limau agar tetap segar dan awet hingga berbulan-bulan
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas