Trik agar stok frozen berries tak menempel satu sama lain saat beku
Diperbarui 13 Nov 2022, 17:39 WIB
Diterbitkan 13 Nov 2022, 17:42 WIB
Brilio.net - Buah berries, seperti bluberi, stroberi, rasberry, dan lain-lain memang kaya akan nutrisi dan baik dikonsumsi setiap hari. Dilansir dari verywellfit.com, buah berries ini punya banyak serat, gula alami, vitamin, mangan, potassium, dan zink.
Buah berries tak hanya tersedia versi segar, banyak pula dijual dalam kemasan frozen sehingga masa simpannya lebih lama. Namun, frozen berries ini juga kerap dianggap ribet saat ingin dikonsumsi. Pasalnya, posisi buah berries biasanya sudah saling menempel satu sama lain, sehingga sulit diambil.
-
Trik menyimpan buah agar tetap dingin tanpa kulkas, cocok buat piknik Tetap segar, disantap pun semakin nikmat.
-
Tak perlu dimasukkan ke freezer, ini cara menyimpan stroberi agar tetap segar tahan lama Kulit stroberi yang tipis dan relatif lembut membuatnya mudah rapuh dan terkontaminasi bakteri.
-
Bukan diberi air panas, cara mudah mengambil bungkus berisi bahan makanan yang menempel di rak freezer Pakai cara yang lebih aman dan simpel saja.
Selain itu, frozen berries pun akan mudah benyek jika sudah tak beku lagi.Nah, untuk menghindari hal tersebut, kamu perlu tahu beberapa trik. Salah seorang warganet bernama Sofia membagikan trik bagaimana menyimpan berries agar nggak saling menempel.
Trik ini juga membuat frozen berries tahan lama hingga berbulan-bulan.
"Gue tuh suka banget sama frozen berries, tapi kalo beli yang langsung frozen mereka tuh suka nempel-nempel gitu loh, jadi kayak banyak kandungan airnya trus jadi nempel," jelasnya dikutip BrilioFood dari TikTok/@cookbysofia, Minggu (13/11).
foto: TikTok/@cookbysofia
Dalam video tersebut, pemilik akun tersebut menunjukkan cara menyimpan frozen food sendiri. Menurutnya, trik ini juga membuat frozen berries tahan lama hingga berbulan-bulan. Lewat unggahannya, Sofia menunjukkan cara membuat frozen food dari buah stroberi. Pertama, rendam dulu buah stroberi pakai air garam selama 10 sampai 15 menit. Setelah itu, pisahkan buah stroberi dari daun dan tangkainya.
foto: TikTok/@cookbysofia
Jika stroberi sudah bersih dari daun dan tangkai, bilas kembali pakai air mengalir. Kemudian, keringkan buah stroberi. Bisa ditiriskan biasa atau pakai tisu dapur biar lebih cepat kering. Kalau kondisi stroberi sudah kering, bisa langsung masukkan ke toples atau kontainer tertutup, letakkan di dalam freezer.
foto: TikTok/@cookbysofia
Dijamin buah stroberi maupun berries lain yang kamu simpan dengan cara ini tak akan menempel satu sama lain saat disimpan. Menilik kolom komentarnya, tak sedikit warganet yang menggunakan cara simpan stok frozen berries seperti ini juga, lho. Unggahan di TikTok/@cookbysofia ini pun sudah ditonton jutaan kali usai diunggah pada Januari lalu.
@cookbysofia Sebel bgt kalo frozen berries nya nempel2 gitu #tipsandtricks #cookinghack #menuviral #cookingtiktok #bakingrecipe LOCA LOCA - PRODUK_CIKUYA_LEBAK
"Hi kita sama, biasanya aku rendem 1 pake air garem, rendem 2 pake air baking soda, biar makin bersih," jelas TikTok/@khyykhyy.
"Samaa! gue juga kaya gini," ujar TikTok/@.
"Sama enakan feozen sendiri," kata TikTok/@Dwinurcahyani.
(brl/mal)RECOMMENDED ARTICLES
- Jangan dibuang, ini cara bikin daun bawang layu jadi segar lagi
- Trik membelah telur rebus tanpa pisau, hasilnya rapi dan mulus
- Jangan asal olah, ini cara memasak okra agar tidak berlendir
- Cara simpel memotong kentang spiral, tetap rapi tanpa alat khusus
- 5 Cara simpan kresek plastik ini bikin rapi dan mudah diambil
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas